Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

11
Tugas Tata Tulis Laporan Sinta Agustien Koloay 13022001 | 1 Nama : Sinta Agustien Koloay NIM : 13022001 Kelas : 5 Teknik Komputer 1 Tugas : Tata Tulis Laporan MULTIMEDIA 1. PENGERTIAN MULTIMEDIA Multimedia menurut Steinmetz (2008:15), adalah hasil dari gabungan minimalnya terdiri dari sebuah media kontinu dan sebuah media diskrit. Media kontinu yang dimaksud adalah berupa suara dan video, karena media kontinu tergantung pada kondisi waktu. Sedangkan, media diskrit adalah berupa teks grafik, karena media diskrit tidak tergantung pada kondisi waktu. Sedangkang menurut Hofstekter (2001:9), multimedia adalah pemanfaatan komputer untuk membuat dan menggabungkan teks, grafik, audio, video dan lain lain dengan menggunakan tool. Tool yang dimaksud adalah software / aplikassi tersebut berupa photoshop, dreamwever, core draw dan lain sebagainya. Dengan demikian multimedia adalah kombinasi antara teks, gambar, animasi, suara, dan video yang bias digunakan oleh seorang designer multimedia. Seorang designer dalam hal ini adalah seorang yang akan

description

Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Transcript of Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Page 1: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 1

Nama : Sinta Agustien Koloay

NIM : 13022001

Kelas : 5 Teknik Komputer 1

Tugas : Tata Tulis Laporan

MULTIMEDIA

1. PENGERTIAN MULTIMEDIA

Multimedia menurut Steinmetz (2008:15), adalah hasil dari

gabungan minimalnya terdiri dari sebuah media kontinu dan sebuah media

diskrit. Media kontinu yang dimaksud adalah berupa suara dan video, karena

media kontinu tergantung pada kondisi waktu. Sedangkan, media diskrit

adalah berupa teks grafik, karena media diskrit tidak tergantung pada kondisi

waktu.

Sedangkang menurut Hofstekter (2001:9), multimedia adalah

pemanfaatan komputer untuk membuat dan menggabungkan teks, grafik,

audio, video dan lain – lain dengan menggunakan tool. Tool yang dimaksud

adalah software / aplikassi tersebut berupa photoshop, dreamwever, core

draw dan lain sebagainya.

Dengan demikian multimedia adalah kombinasi antara teks,

gambar, animasi, suara, dan video yang bias digunakan oleh seorang designer

multimedia. Seorang designer dalam hal ini adalah seorang yang akan

Page 2: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 2

mendesign gambar, animasi, suara, teks, video dan lain – lain. Seorang

designer juga bias mendapatkan informasi dari berbagai pihak.

2. ALAT DAN BAHAN MULTIMEDIA

2.1. Komputer

Komputer menurut buku computer Annual Robert H.

Blissmer (1982:3), adalah suatu alat elektronik yang mampu melakukan

beberapa tugas sebagai berikut :

2.1.1. Menerima input

2.1.2. Memproses input tadi sesuai dengan programnya

2.1.3. Menyimpan perintah – perintah dalam hasil dari pengolahan

2.1.4. Menyediakan output dalam bentuk informasi

Senada dengan Robert H. Blissmer, komputer menurut

Sanders (1885:12), adalah system elektronik untuk memanipulasi data

yang cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan. Dalam hal ini

cara untuk manipulasi harus melalui input, proses lalu output. Agar kita

dapat mengorganisasikan secara otomatis menerima dan menyimpan

data input, memprosesnya, dan menghasilkan output berdasarkan apa

yang kita telah simpan tadi.

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa komputer

merupakan alat yang dapat menerima input, mngolah data, dan

memberikan informasi. Komputer juga dapat mempermudah kita

mencari informasi dan menerima informasi yang lebih efektif.

Page 3: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 3

Komputer juga yaitu alat yang digunakan untuk memproses data yang

sudah dirumuskan.

2.2. Aplikasi

Aplikasi atau Software (Perangkat Lunak) yang biasa

digunakan dalam multimedia yaitu photoshop, coral draw, dreamwever

dan lain sebagainya. Aplikasi juga memudahkan kita untuk membuat

tugas. Tugas yang dimaksud yaitu pada saat kita membuat suatu objek

sudah ada aplikasi tertentu.

Photoshop adalah aplikassi yang digunakan untuk

mengedit / membuat gambar atau foto. Photoshop juga sudah

dilengkapi fitur – fitur didalamnya. Fitur – fitur tersebut yang akhirnya

membuat gambar atau foto terlihat lebih indah.

Coral draw adalah aplikasi yang digunakan untuk

membuat berbagai macam desain seperti logo, kartu nama, kalender,

poster, stker dan lain – lain. Coral draw juga sama seperti photoshop

yang sudah dilengkapi fitur – fitur didalamnya. Fitur – fitur tersebut

yang akhirnya membuat logo, kartu nama, kalender, poster, stiker dan

lain – lain terlihat lebih menarik.

2.3. Kabel USB

Kabel USB adalah sebuah kabel yang digunakan untuk

menyambungkan perangkat luar ke dalam CPU atau ke dalam

computer. Fungsi dari kabel USB guna untuk mentransmisikan data

dari perangkat portable luar ke dalam CPU atau ke dalam computer.

Kabel USB kepanjangan dari Universal Serial Bus.

Page 4: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 4

Kabel USB berfungsi untuk :

2.3.1. Melakukan koneksi internet

2.3.2. Melakukan backup file

2.3.3. Melakukan cetak foto dari handphone ke printer

Kabel USB juga merupakan perangkat keras. Perangkat

keras yang dimaksud yaitu sebagai sarana penghubung handphone dan

computer. Ketika handphone dan computer telah terhubung, maka

computer dan handphone bias berkomunikasi satu sama lain.

2.4. Kamera

Kamera adalah alat untuk pengambilan gambar.

Komponen – komponen yang ada pada kamera antara lain :

2.4.1. Kotak yang kedap cahaya (badan kamera)

2.4.2. System lensa

2.4.3. Pemantik potret (shutter)

2.4.4. Pemutar film

Sejarah kamera berawal dari sebuah alat serupa yang

dikenal dengan kamera obscura. Kamera obscura yang dimaksud yaitu

kotak kamera yang belum dilengkapi dengan film. Tetapi, kamera

obscura sudah memiliki lensa pada bagian depan kamera.

Kamera juga adalah alat yang paling popular dalam

fotografi. Jenis – jenis kamera berdasarkan media penangkap cahaya

antara lain :

2.4.1 Kamera film

2.4.2 Kamera polaroid

Page 5: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 5

2.4.3 Kamera digital

2.5. Webcame

Webcame yaitu kamera video yang berukuran kecil.

Webcame sering digunakan untuk video jarak jauh. Webcame juga

tidak membutuhkan kaset atau tempat penyimpan lainnya, karena data

hasil perekaman yang di dapat langsung ditransfer ke computer.

Funsi dari webcame yaitu memudahkan kita dalam

mengolah pesan cepat. Pesan cepat yang dimaksud seperti chat melalui

video atau bertatap muka melalui video secara langsung.

Webcame merupakan perangkat keras berupa kamera.

Webcame adalah singkatan dari web dan camera. Webcame juga bias

dipasang dan diletakkan dimanapun yang dibutuhkan.

2.6. Printer

Printer adalah perangkat elektromekanis yang mengubah

teks dan dokumen grafis dari bentuk elektronik (digital) ke bentuk fisik.

Umumnya printer merupakan perangkat tambahan eksternal (external

peripheral devices) yang terhubung dengan komputer atau laptop

melalui kabel atau nirkabel untuk menerima input data dan

mencetaknya pada kertas. Printer adalah perangkat eksternal yang

bertugas mengaambil data komputer dan menghasilkan hard copy dari

data tersebut.

Secara umum printer dapat dikategorikan kedalam dua

jenis, yaitu printer impact dan printer non-impact. Printer impact adalah

Page 6: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 6

jenis printer yang digunakan untuk membuat surat. Sedangkan printer

non-impact tidak bekerja dengan pita tinta.

Dengan demikian dapat diambil kesimpulan bahsa printer

adalah alat yang dipakai untuk mencetak tampilan monitor ke kertas.

Printer juga dapat digunakan untuk melakukan pengcopyan. Printer

juga dapat memudahkan kita melakukan percetakan.

2.7. Memori

Memori merupakan bagian dari komputer yang berfungsi

sebagai tempat penyimpanan informasi yang harus diatur dan dijaga

sebaik-baiknya. Memori biasanya disebut juga dengan istilah :

computer storage, computer memory atau memory, merupakan piranti

komputer yang digunakan sebagai media penyimpan data dan informasi

saat menggunakan komputer. Memori merupakan bagian yang penting

dalam komputer modern dan letaknya di dalam CPU (Central

Processing Unit).

Memori merupakan media penyimpanan data pada

komputer, yang mana media penyimpanan data dalam computer dibagi

menjadi 2 jenis yaitu Memori Internal dan Memori Eksternal. Memori

internal memiliki fungsi sebagai pengingat. Dalam hal ini yang

disimpan di dalam memori utama dapat berupa data atau program.

Memori Eksternal berfungsi untuk menyimpan data atau program.

Dengan demikian memori komputer adalah kemampuan

untuk mempertahankan data dalam jangka waktu tertentu. Memori

komputer berguna untuk menyimpan dan mengirim data untuk diolah di

Page 7: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 7

processor. Dalam sistem komputer terdapat dua macam memori, yakni

memori tetap dan memori sementara.

3. DESIGNER

3.1. Internet

Internet menerut Randall dan Latulipe (2001:28)

mendefinisikan apa yang kita kenal dengan nama internet sebagai suatu

jaringan global yang terdapat di dalam jaringan komputer. Jadi, internet

tak ubahnya merupakan sebuah jaringan global yang terdiri atas

beberapa jaringan komputer, yang bisa diakses dimana saja.

Internet menurut Oetomo (2002:32) menyebutkan bahwa

internet merupakan singkatan atau kependekan dari international

network, yang didefinisikan sebagai suatu jaringan komputer yang

sangat besar, dimana jaringan komputer tersebut terdiri dari beberapa

jaringan – jaringan kecil yang saling terhubung satu sama lain. Lebih

lanjut dijelaskan pula, jaringan komputer yang sangat besar ini bisa

mencakup jaringna seluruh dunia.

Dengan demikian Internet merupakan kependekan dari

interconnection network, atau juga sering disamakan dengan istilah

International network. Internet adalah salah satu jaringan terbesar, yang

seringkali dipandang sebagai sebuah pusat dari berkembangnya

informasi. Internet bekerja dengan cara menghubungkan seluruh

komputer di dunia, ke dalam satu jaringan, sehingga dapat saling

berkomunikasi satu sama lain.

Page 8: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 8

3.2. Background

Pengertian background memiliki arti "latar belakang"

adalah bisa diartikan sebagai bidang atau celah yang terlihat paling jauh

ketika meihat suatu objek. Dalam bidang desain grafis, background

adalah istilah untuk layer yang berada pada posisi paling bawah.

Background juga warna atau gambar yang disusun untuk menciptakan

efek latar belakang dalam halaman Web.

Background yaitu latar belakar dari sebuah gambar yang

diambil. Background juga dapat diubah melalui aplikasi yang sudah

ada. Aplikasi yang dimaksud yang akan membuat background terlihat

lebih indah / menarik.

Dengan demikian background dapat diatur / diubah oleh

seorang designer sesuai dengan keiinginan. Background akan lebih

indah jika seorang designer membuatnya dengan menarik agar banyak

orang yang melihat puas.

3.3. Membuat video / film

Manfaat atau keuntungan dari membuat video / film yaitu:

3.3.1. Lebih mudah dalam membuat video tutorial

3.3.2. Lebih cepat, karena tinggal memasukkan foto

3.3.3. Lebih mudah dalam proses mengedit

3.4. Membuat baliho

Tips Desain Baliho Banner

Page 9: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 9

3.4.1. Gunakan huruf yang besar yang cocok dengan headline atau

title. Bahkan billboard dan baliho mempunyai kemiripan desain

poster.

3.4.2. Jika resource gambar (gambar untuk desain) adalah bitmap

maka sebaiknya sudah berukuran besar dengan resolusi

300px/ich (kualitas gambar bagus dengan ukuran yang besar

juga), hal ini dibuat agar hasil printing dan scalabilitas (ukuran

pembesaran) tidak terlalu tetap dalam kondisi prima alias

berkualitas, tidak blur atau pecah bahkan berbintik.

3.4.3. Pada coreldraw setelah selesai lebih baik file diexport ke JPEG

dg resolusi 300 dpi dan original size serta image with CMYK.

Semakin besar ukurannya maka resolusi harus dikurangi

termasuk prosentasi size nya. Perlu diketahui bahwa resolusi dan

kualitas gambar akan berbanding lurus dengan ukuran file.

3.4.4. Proses akhir cetakan untuk memperbanyak menggunakan mesin

digital printing upayakan file terkonvert atau di-export ke file

JPG dengan proses warna CMYKbukan RGB. Kenapa harus

CMYK, alasannya adalah digital printing menggunakan format

CMYK yang notabene lebih baik dalam hal cetak.

3.4.5. Ketika mengedit atau membuat juga mengerjakan desain harus

menggunakan format warna CMYK sekali lagi CMYK karena

hukumnya Wajib untuk printing atau percetakan. Baca ulang

perbedaan RGB dan CMYK untuk mengetahui alasan pokok

dalam masalah ini

Page 10: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 10

3.4.6. Jika ukuran banner sangat besar misal : 2m x 3m, 3m c 4m, 3m

x 5m, 10m x 2m, 25m x 3m dan ukuran big size lainnya pakai

alternatif resolusi 96 atau 100 dpi. Namun jika komputer Anda

adalah super komputer dengan kapasitas besar sebaiknya tetap

menggunakan 300px/ich pada ukuran tersebut.

3.5. Mengedit

Editing adalah proses menggerakan dan menata video

shot/hasil rekaman gambar menjadi suatu rekaman gambar yang baru

dan enak untuk dilihat. Secara umum pekerjaan editing adalah berkaitan

dengan proses pasca produksi, seperti titling, colour correction, sound

mixing, dan sebagainya.

Istilah editing telah dikenal luas dan banyak orang

memberi pemahaman sendiri. namun dalam pelajaran ini kita sepakat

editing berkaiatan dengan kerja-kerja dibawah ini:

3.5.1. Menata, menambahkan atau memindahkan klip video atau klip

audio.

3.5.2. Menerapkan colour correction, filter dan peningkatan yang lain.

3.5.3. Membuat transisi antara klip.

Ada banyak alasan kita melakukan pengeditan dan pendekatan

editing sangat bergantung dari hasil yang kita inginkan, yang terpenting

adalah ketika kita melakukan pengeditan, pertama adalah menetapkan

tujuan kita melakukan editing. Namun, secara umum, tujuan editing

adalah sebagai berikut:

3.5.1 Memindahkan klip video yang tak dikehendaki.

Page 11: Tugas Tata Tulis Laporan - Sinta Agustien Koloay

Tugas Tata Tulis Laporan – Sinta Agustien Koloay – 13022001 | 11

3.5.2 Memilih gambar dan klip yang terbaik.

3.5.3 Menciptakan arus.

3.5.4 Menambahkan efek, grafik, musik dll.

3.5.5 Mengubah gaya dan suasana hati dan langkah dari gambar.

3.5.6 Memberikan sudut yang menarik bagi hasil rekaman.