Ring Kasan

download Ring Kasan

of 1

description

ringkasan

Transcript of Ring Kasan

Perkembangan yang pesat dan dinamis dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) atau Information and Communication Technology (ICT) merupakan motor penggerak pada hampir semua aspek kehidupan manusia, termasuk dunia pendidikan. Mereka yang tidak mampu atau tertinggal dalam memanfaatkan teknologi ini akan mengalami kesulitan dalam memenangkan persaingan yang makin ketat. STIE Wibawa Karta Raharja sesuai dengan visinya menjadikan PTS unggul di Purwasuka pada tahun 2020, menanggapi positif perkembangan ini agar mampu bersaing dengan perguruan tinggi lain dan tidak ditinggalkan mahasiswanya.Sejauh ini STIE Wibawa Karta Raharja telah menghasilkan 681 lulusan dari dua program studi akuntansi dan manajemen, 94% IPK lulusan >3.00, di bidang seni dan olahraga pernah meraih juara 2 paduan suara wilayah 4 di lingkungan Kopertis Wilayah 4 Jabar dan Banten. Rencana pengembangan peningkatan kualitas yang akan dilaksanakan pada program ini terfokus pada dua program, Perbaikan Sistem Pembelajaran dan Peningkatan Mutu Layanan Akademik Melalui Teknologi Informasi. Mengingat dua program ini menjadi prioritas utama bagi STIE Wibawa Karta Raharja. Dengan program ini diharapkan para lulusan mampu bersaing di dunia kerja yang memiliki kompetensi unggulan dan diperlukan dalam dunia kerja. Selain itu para dosen diharapkan mampu menerapkan strategi pembelajaran yang sesuai dengan perkembangan teknologi saat ini.Anggaran yang diusulkan untuk melaksanakan kedua program tersebut adalah sebesar Rp 399.930.000,00, dengan rincian pengadaan bahan pustaka sebesar Rp 11.040.000,00, peralatan pendidikan dan TIK sebesar Rp 288.390.000,00, pengadaan furniture sebesar Rp 66.250.000,00, dan peralatan pendukung sebesar Rp 34.250.000,00.