Proposal APK (2)

download Proposal APK (2)

of 4

description

proposal

Transcript of Proposal APK (2)

Proposal Kegiatan Kampanye UTS Bersih ITB 2015

Kementerian Pendidikan Agama dan KajianKemenkoan Sinergisasi Lembaga Internal KampusKabinet KM ITBBersama Luar Biasa

I. Latar BelakangPendidikan merupakan hak bagi semua warga Negara Indonesia, sehingga kegiatan belajar mengajar sudah bukan lagi suatu tuntutan tapi merupakan suatu kebutuhan. Di Indonesia ini pemerintah mulai merealisasikan wajib belajar 12 tahun, ini tandanya pemerintah mulai serius memperhatikan pendidikan negeri ini.Berbeda dengan siswa, mahasiswa mempunyai kewajiban dan peran yang jauh lebih besar. Mahasiswa mempunyai kewajiban untuk memenuhi kebutuhan pendidikan, melakukan penelitian dan pengabdian masyarakat, sesuai dengan tri dharma perguruan tinggi yang acap kali digaungkan di kampus ini. Saat penerimaan mahasiswa baru, para mahasiswa dari seluruh Indonesia bersama-sama berkomitmen dan mempunyai tekad untuk memenuhi kebutuhan akademik dengan berbagai latar belakang yang melekat pada dirinya. Akademik merupakan hal yang sangat penting, apalagi di lingkungan ITB yang bernotabene sebagai salah satu institut terbaik. Masing-masing mahasiswa berlomba untuk memperoleh track record yang baik, hasil yang memuaskan dan dengan cepat menuntaskan perkuliahan.Namun kerap kali rasa ambisius dan tekad yang terlalu besar bisa mendorong mahasiswa melakukan apa saja demi mendapatkan hasil yang bagus. Ingin cepat lulus dan rasa ingin melampaui yang lain menjadi factor pendukung mahasiswa melakukan kasus kecurangan akademik. Belum lagi tekanan sosial dari lingkungan ITB yang rata-rata mahasiswanya mempunyai kemampuan akademik lebih.Kecurangan akademik merupakan kasus yang akan dihadapi jika mahasiswa tidak memiliki integritas akademik. Padahal menegakkan integritas akademik merupakan tanggung jawab seluruh sivitas akademik ITB. Perilaku tidak jujur di dalam masyarakat semakin marak terjadi sehingga lama-lama menjadi hal yang biasa. Perilaku ini dapat menular ke dalam kehidupan perkuliahan sehingga bisa menjerumuskan mahasiswa ke dalam kasus kecurangan akademik. Bentuk kecurangan dapat kita lihat di sekitar kita dengan sangat jelas, maka dari itu harapannya mahasiswa ITB dapat memberikan contoh yang baik kepada masyarakat.Maka dari itu untuk mencegah kasus-kasus kecurangan terulang kembali, sebagai mahasiswa kita perlu menegakan integritas akademik. Kampanye UTS bersih ini bertujuan untuk mengajak dan mengingatkan lagi mahasiswa ITB pada umumnya dan mahasiswa baru ITB pada khususnya, untuk kembali memurnikan kegiatan perkuliahan. Sebagai mahasiswa kita perlu memulai kembali budaya jujur agar terbentuk pribadi berkarakter. Kejujuran sebagai tata nilai utama integritas akademik harus dijadikan landasan dalam berkehidupan sehingga tertanam dalam diri kita. Dengan demikian diharapkan mahasiswa ITB dapat menjadi agen yang mampu melakukan perubahan dalam masyarakat untuk menegakkan kembali tata nilai yang luhur. Untuk Tuhan, bangsa dan almamater. I.

II. Nama KegiatanKegiatan yang akan diadakan oleh Kementrian Agama Pendidikan dan Kajian Kabinet KM ITB Periode 2015 ini berjudul Kampanye UTS Bersih ITB 2015

III. Tujuan KegiatanTujuan diadakannya kegiatan Kampanye UTS Bersih ITB 2015 ini adalah sebagai berikut:1. Mahasiswa ITB kembali sadar akan pentingnya melaksanakan ujian dengan jujur2. Mahasiswa ITB terhindar dari kecurangan akademik3. Mahasiswa ITB dapat menegakkan kembali integritas akademik sebagai civitas akademika4. Mahasiswa ITB dapat menegakkan kembali tata nilai yang luhur

IV. Waktu dan Tempat KegiatanRangkaian kegiatan Kampanye UTS Bersih ITB 2015 sebagai berikut:Hari, tanggal: Senin, 5 Oktober 2015 Jumat, 16 Oktober 2015 Tempat: Kampus Institut Teknologi Bandung Jalan Ganesha no 10 Bandung

V. SasaranSasaran kegiatan Kampanye UTS Bersih ITB 2015 ini adalah para mahasiswa ITB angkatan 2015.

VI. KegiatanRangkaian acara Kampanye UTS Bersih ITB 2015 ini dilaksanakan menjadi beberapa kegiatan, yaitu:1. Pembagian Stiker dan Pulpen UTS Bersih ITB 2015 kepada mahasiswa/i ITB angkatan 2015.2. Dokumentasi pelaksanaan pembagian stiker dan pulpen kepada mahasiswa/i ITB yang kemudian diunggah di sosial media dan digunakan kembali menjadi dokumentasi untuk pelaksanaan Kampanye UAS Bersih ITB 2015.

VII. Rancangan AcaraTanggalKegiatan

1-3 Oktober 2015Persiapan Kampanye UTS Bersih ITB 2015 kepada mahasiswa angkatan 2015

5-9 Oktober 2015Kampanye UTS Bersih ITB 2015 kepada mahasiswa angkatan 2015

10-11 Oktober 2015Kampanye via media sosial mengenai UTS Bersih ITB 2015

12-16 Oktober 2015Kampanye UTS Bersih ITB 2015 kepada mahasiswa angkatan 2015

VIII. Rancangan Anggaran Biaya NoKebutuhanJumlahHarga SatuanHarga Total

1.Poster A325Rp 6.000Rp 150.000

2.Spanduk (3 x 1)2Rp 60.000Rp 120.000

3.Stiker 400Rp 500Rp 200.000

4.Pulpen400Rp 3000Rp 1.200.000

5.Template Foto1Rp 20.000Rp 20.000

TotalRp 1.690.000

IX. PenutupDemikian proposal kegiatan Kampanye UTS Bersih ITB 2015 ini kami buat. Semoga kegiatan ini dapat diselenggarakan dan berjalan dengan lancar sesuai dengan rencana. Terima kasih pula kami ucapkan pada seluruh pihak yang membantu.