Mini Skripsi

50
KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA BADAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KEUANGAN SEKOLAH TINGGI AKUNTANSI NEGARA TANGERANG SELATAN MINI SKRIPSI PENGARUH INTEGRITAS DAN PENGALAMAN TERHADAP KUALITAS HASIL AUDIT PADA PERWAKILAN BPKP PROVINSI SULAWESI SELATAN Diajukan oleh: ADEN RACHMAN HAKIM NPM: 144060006285 PROGRAM DIPLOMA IV KEUANGAN SPESIALISASI AKUNTANSI 2015

description

PENGARUH INTEGRITAS DAN PENGALAMAN TERHADAP KUALITAS HASIL AUDIT PADA PERWAKILAN BPKP PROVINSI SULAWESI SELATAN

Transcript of Mini Skripsi

Page 1: Mini Skripsi

KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA

BADAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KEUANGAN

SEKOLAH TINGGI AKUNTANSI NEGARA

TANGERANG SELATAN

MINI SKRIPSI

PENGARUH INTEGRITAS DAN PENGALAMAN TERHADAP KUALITAS HASIL AUDIT PADA

PERWAKILAN BPKP PROVINSI SULAWESI SELATAN

Diajukan oleh:

ADEN RACHMAN HAKIMNPM: 144060006285

PROGRAM DIPLOMA IV KEUANGANSPESIALISASI AKUNTANSI

2015

Page 2: Mini Skripsi

DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN .................................................................................

...

1

1.1 Latar

Belakang ..................................................................................

1

1.2 Rumusan

Masalah .............................................................................

1

1.3 Pertanyaan

Penelitian ........................................................................

1

1.4 Tujuan

Penelitian ..............................................................................

2

1.5 Manfaat

Penelitian ............................................................................

2

1.6 Sistematika

Penelitian .......................................................................

2

BAB II TINJAUAN

PUSTAKA ...........................................................................

3

2.1 Landasan

Teori .................................................................................

3

2.2 Tinjauan Penelitian

Terdahulu ..........................................................

4

2.3 Kerangka Pikir

Penelitian .................................................................

4

2.4

Hipotesis ...........................................................................................

5

BAB III METODE

PENELITIAN .........................................................................

6

3.1 Rancangan

Penelitian ........................................................................

6

3.2 Tempat dan

Waktu ............................................................................

6

Page 3: Mini Skripsi

3.3 Penentuan Populasi dan

Sampel .......................................................

6

3.4 Teknik Pengumpulan

Data ...............................................................

6

3.4.1 Jenis

Data ...............................................................................

6

3.4.2 Sumber

Data ...........................................................................

7

3.4.3 Metode Pengumpulan

Data ....................................................

7

3.5 Variabel

Penelitian ............................................................................

7

3.6 Metode Analisis

Data .......................................................................

8

3.6.1 Teknik Skala

Pengukuran .......................................................

8

3.6.2 Analisis

Deskriptif ..................................................................

8

3.6.3 Analisis

Kuantitatif .................................................................

8

3.6.4 Uji Asumsi

Klasik ..................................................................

9

3.7 Pengujian

Hipotesis ..........................................................................

10

BAB IV PEMBAHASAN DAN HASIL

PENELITIAN ........................................

11

4.1 Deskripsi

Data ..................................................................................

11

4.2 Karakteristik

Responden ...................................................................

11

4.2.1 Jenis

Kelamin .........................................................................

11

4.2.2

Umur .......................................................................................

11

Page 4: Mini Skripsi

4.2.3

Pendidikan ..............................................................................

12

4.2.4 Masa

Kerja .............................................................................

12

4.3 Analisis

Deskriptif ............................................................................

13

4.4 Uji Kualitas

Data ..............................................................................

13

4.4.1 Uji

Validitas ...........................................................................

13

4.4.2 Uji

Reliabilitas ........................................................................

14

4.5 Uji Asumsi

Klasik .............................................................................

15

4.5.1 Uji

Autokorelasi .....................................................................

15

4.5.2 Uji

Heteroskedastisitas ...........................................................

16

4.5.3 Uji

Multikolinearitas ..............................................................

17

4.6 Pengujian

Hipotesis ..........................................................................

17

4.6.1 Pengaruh Integritas terhadap Kualitas

Audit ..........................

17

4.6.2 Pengaruh Pengalaman terhadap Kualitas

Audit .....................

18

4.6.3 Pengaruh Integritas dan Pengalaman terhadap Kualitas

Hasil

Audit ...................................................................................

...

19

4.7 Pembahasan Hasil

Penelitian ............................................................

20

4.7.1 Pengaruh Integritas terhadap Kualitas

Audit ..........................

20

Page 5: Mini Skripsi

4.7.2 Pengaruh Pengalaman terhadap Kualitas

Audit .....................

21

4.7.3 Pengaruh Integritas dan Pengalaman terhadap Kualitas

Hasil

Audit ...................................................................................

...

21

BAB V PENUTUP .............................................................................................

...

22

5.1

Simpulan ...........................................................................................

22

5.2

Saran .................................................................................................

22

5.3 Keterbatasan

Penelitian ....................................................................

22

DAFTAR

PUSTAKA ....................................................................................................

23

LAMPIRAN ...............................................................................................................

...

24

Page 6: Mini Skripsi

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dalam rangka mencapai pemerintahan yang baik dan bersih (good governance and clean

governance), diperlukan peran pengawasan internal pemerintah yang memadai. Badan

Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) merupakan salah satu Aparat Pengawasan

Intern Pemerintah (APIP) yang memiliki tugas penting dalam hal audit, konsultasi, asistensi,

dan evaluasi. Masalah yang dihadapi BPKP adalah bagaimana meningkatkan kualitas hasil

audit dengan cara menerapkan kode etik dan standar audit. Hasil audit tersebut nantinya akan

digunakan oleh masyarakat atau pengguna laporan lainnya untuk menilai sejauh mana auditor

telah bekerja sesuai etika dan standar yang berlaku.

Peneliti telah bekerja di Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan selama kurang lebih

2 (dua) tahun. Menurut pengamatan peneliti, terdapat masalah mengenai integritas dan

pengalaman pada auditor di Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan. Dalam hal integritas,

masih ada auditor di Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan yang menerima gratifikasi/

pemberian berupa uang, barang, atau jasa dari obyek pemeriksaan. Menurut kode etik, seorang

auditor dilarang menerima gratifikasi dalam bentuk apapun yang berkaitan dengan jabatannya.

Integritas merupakan salah satu kode etik yang harus dimiliki auditor. Dalam hal pengalaman,

para auditor di Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan memiliki pengalaman yang tidak

merata. Hal tersebut terjadi karena pembagian penugasan yang tidak merata. Ada auditor yang

sering mendapat penugasan, ada pula auditor yang jarang mendapat penugasan. Penugasan-

penugasan khusus hanya dilakukan oleh auditor tertentu saja. Penugasan tersebut dilakukan

oleh auditor yang sama secara berulang-ulang setiap tahun. Hal tersebut membuat orang lain

yang tidak melakukan penugasan, tidak mendapat pengalaman yang cukup. Berdasarkan

pengamatan peneliti terhadap permasalahan-permasalahan tersebut, peneliti tertarik untuk

meneliti bagaimana pengaruh integritas dan pengalaman terhadap kualitas hasil audit.

1.2 Rumusan Masalah

Permasalahan yang hendak dijawab pada penelitian ini adalah bagaimana pengaruh

integritas dan pengalaman terhadap kualitas hasil audit.

1.3 Pertanyaan Penelitian

Peneliti memiliki beberapa pertanyaan penelitian yaitu:

1. Apakah integritas berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit?

2. Apakah pengalaman berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit?

1

Page 7: Mini Skripsi

1.4 Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini yaitu:

1. Untuk mengetahui pengaruh integritas terhadap kualitas hasil audit.

2. Untuk mengetahui pengaruh pengalaman terhadap kualitas hasil audit.

3. Untuk mengetahui pengaruh integritas dan pengalaman terhadap kualitas hasil audit.

1.5 Manfaat Penelitian

Peneliti berharap hasil penelitian ini nantinya dapat memberi manfaat berupa masukan

atau saran kepada Kantor Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan sehubungan dengan hasil

penelitian ini.

1.6 Sistematika Penelitian

Sistematika penelitian ini dibagi menjadi 5 (lima) bab sebagai berikut:

BAB I Berisi pendahuluan yaitu latar belakang, rumusan masalah, pertanyaan penelitian,

tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan sistematika penelitian.

BAB II Berisi tinjauan pustaka yaitu landasan teori, tinjauan penelitian terdahulu,

kerangka pikir penelitian, dan hipotesis.

BAB III Berisi metode penelitian yaitu rancangan penelitian, tempat dan waktu,

penentuan populasi dan sampel, teknik pengumpulan data, variabel penelitian,

metode analisis data, dan pengujian hipotesis.

BAB IV Berisi pembahasan dan hasil penelitian yaitu deskripsi data, karakteristik

responden, analisis deskriptif, uji kualitas data, uji asumsi klasik, pengujian

hipotesis, dan pembahasan hasil penelitian.

BAB V Berisi penutup yaitu simpulan, saran, dan keterbatasan penelitian.

2

Page 8: Mini Skripsi

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Landasan Teori

Peneliti akan menjelaskan pengertian variabel independen yaitu integritas dan pengalaman

dari berbagai sumber yang ada. Selain itu, peneliti juga akan menjelaskan variabel dependen

yaitu kualitas hasil audit.

Pusdiklatwas BPKP (2005) menyatakan bahwa Integritas merupakan kualitas yang

melandasi kepercayaan publik dan merupakan patokan bagi anggota dalam menguji semua

keputusannya. Integritas mengharuskan seorang auditor untuk bersikap jujur dan transparan,

berani, bijaksana dan bertanggung jawab dalam melaksanakan audit. Keempat unsur itu

diperlukan untuk membangun kepercayaan dan memberikan dasar bagi pengambilan keputusan

yang andal.

Andreas Harefa menyatakan bahwa “Integritas menjadi tiga kunci yang dapat diamati

yakni menunjukkan kejujuran, memenuhi komitmen, dan berperilaku secara konsisten.”

Bouwman dan Bradley (1997) menyatakan bahwa “Pengalaman didefinisikan sebagai

lamanya waktu dalam bekerja di bidangnya.” Mayangsari (2003:16) menyatakan bahwa

“Auditor yang berpengalaman memiliki keunggulan dalam hal, yaitu mendeteksi kesalahan,

memahami kesalahan secara akurat, dan mencari penyebab kesalahan.”

Marinus dkk. (1997) dalam Herliansyah dkk. (2006) menyatakan bahwa “Secara spesifik

pengalaman dapat diukur dengan rentang waktu yang telah digunakan terhadap suatu pekerjaan

atau tugas (job).” Purnamasari (2005) dalam Asih (2006) memberikan kesimpulan bahwa

“Seorang karyawan yang memiliki pengalaman kerja yang tinggi akan memiliki keunggulan

dalam beberapa hal yaitu dapat mendeteksi kesalahan, memahami kesalahan, dan mencari

penyebab munculnya kesalahan.”

Menurut De Angelo (1981:115) menyatakan bahwa “Kualitas audit sebagai kemungkinan

(probability) di mana auditor akan menemukan dan melaporkan pelanggaran yang ada dalam

sistem akuntansi klien. “

Behn et al. (1997) dalam Widagdo et al. (2002:565) menyatakan bahwa “Atribut kualitas

audit yang salah satu diantaranya adalah standar etika yang tinggi, sedangkan atribut-atribut

lainnya terkait dengan keahlian dan independensi auditor.”

3

Page 9: Mini Skripsi

2.2 Tinjauan Penelitian Terdahulu

Peneliti menemukan penelitian terdahulu yang mempunyai hubungan dengan penelitian

ini, yaitu:

Penelitian oleh Ayu Dewi Riharna Najib (2013) yang berjudul Pengaruh Keahlian,

Independensi, dan Etika Terhadap Kualitas Audit (Studi pada Auditor Pemerintah di BPKP

Perwakilan Provinsi Sul-Sel). Penelitian tersebut menyimpulkan bahwa:

1. Keahlian berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit. Hal ini menunjukkan bahwa

keahlian (kompetensi) yang ditunjang dengan pengalaman dan pengetahuan yang dimiliki

auditor merupakan dasar yang dibutuhkan seorang auditor dalam proses audit, sehingga

mampu memberikan kontribusi yang baik pada kualitas audit.

2. Indepedensi berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit. Hal ini menunjukkan bahwa

semakin auditor mampu menjaga independensinya dalam menjalankan penugasan

profesionalnya maka kualitas audit yang dihasilkan akan semakin baik.

3. Etika berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit. Hal ini menunjukkan bahwa auditor

pemerintah dalam melakukan tugasnya telah mematuhi prinsip-prinsip perilaku dan

mematuhi aturan perilaku profesinya.

4. Keahlian, independensi, dan etika tidak berpengaruh secara bersama-sama terhadap

kualitas audit. Independensi dan etika yang berpengaruh secara signifikan terhadap

kualitas audit, sedangkan keahlian tidak ikut berperan didalamnya. Dari ketiga variabel

yang diteliti, etika merupakan faktor yang paling mempengaruhi kualitas audit, sedangkan

keahlian dan independensi merupakan faktor yang menunjang kualitas audit tersebut.

Penelitian ini memberikan perbedaan dengan penelitian sebelumnya yaitu penelitian ini

menggunakan 2 (dua) variabel independen baru yang berbeda yaitu integritas dan pengalaman.

Obyek penelitian sama yaitu Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan. Variabel dependen

sama yaitu kualitas hasil audit. Peneliti akan meneliti pengaruh dua variabel lainnya yaitu

integritas dan pengalaman terhadap kualitas hasil audit pada Perwakilan BPKP Provinsi

Sulawesi Selatan.

2.3 Kerangka Pikir Penelitian

Peneliti membuat kerangka pikir penelitian dengan tujuan agar mempermudah jalan

pemikiran terhadap permasalahan yang akan dibahas. Kerangka pikir penelitian yang dibuat

peneliti adalah sebagai berikut:

4

Page 10: Mini Skripsi

Gambar 2.1

Kerangka pemikiran

Berdasarkan kerangka pemikiran di atas, terdapat 2 (dua) variabel independen yaitu

integritas dan pengalaman serta 1 (satu) variabel dependen yaitu kualitas hasil audit.

2.4 Hipotesis

Hipotesis merupakan kesimpulan sementara yang dibuat peneliti yang nantinya akan

dibuktikan kebenarannya. Peneliti menggunakan uji satu arah artinya peneliti membuat

hipotesis ke salah satu arah yaitu positif. Hipotesis yang dibuat peneliti sebagai berikut:

H1 : Integritas berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit.

H2 : Pengalaman berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit.

H3 : Integritas dan pengalaman bersama-sama berpengaruh positif yang signifikan

terhadap kualitas hasil audit.

5

Page 11: Mini Skripsi

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Rancangan Penelitian

Jenis penelitian ini adalah statistik inferensial artinya ada upaya untuk mengadakan

penarikan kesimpulan dan membuat keputusan berdasarkan analisis yang telah dilakukan.

Analisis yang digunakan adalah analisis korelasional yaitu analisis statistik yang berusaha

untuk mencari hubungan atau pengaruh antara dua buah variabel atau lebih. Pengumpulan data

dalam penelitian ini dilakukan dengan cara mencari berbagai informasi terkait penelitian ini di

internet dan membagikan kuesioner yang telah disediakan kepada para responden.

3.2 Tempat dan Waktu

Tempat penelitian dilakukan pada Kantor Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan di

Jalan Tamanlanrea Raya No. 3, Bumi Tamanlanrea Permai (BTP), Makassar.

Waktu pelaksanaan penelitian selama kurang lebih dua minggu dimulai sejak tanggal 18

Februari s.d. 1 Maret 2015.

3.3 Penentuan Populasi dan Sampel

Populasi dalam penelitian ini adalah para auditor pada Perwakilan BPKP Provinsi

Sulawesi Selatan. Populasi auditor pada Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan berjumlah

85 orang.

Sampling akan dilakukan pada 17 (tujuh belas) auditor pada Perwakilan BPKP Provinsi

Sulawesi Selatan atau sebanyak 20% dari populasi. Menurut peneliti, jumlah sampel tersebut

cukup mewakili pendapat dari populasi. Metode yang digunakan adalah random sampling

(sampling acak).

3.4 Teknik Pengumpulan Data

3.4.1 Jenis Data

Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data yang bisa

dihitung atau diukur, yang diperoleh berbentuk bilangan atau angka-angka hasil pengukuran

berupa kuesioner yang diberikan kepada responden di Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi

6

Page 12: Mini Skripsi

Selatan. Selanjutnya jawaban responden terhadap kuesioner yang telah dibagikan tersebut akan

diolah oleh peneliti.

3.4.2 Sumber Data

Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini ada 2 (dua) yaitu data primer dan data

sekunder yang dapat dijelaskan sebagai berikut:

1. Data Primer

Adalah data yang diambil langsung dari sumbernya/ obyek penelitian. Sumber data primer

dalam penelitian ini didapat dari kuesioner yang diberikan kepada responden.

2. Data Sekunder

Adalah data yang diambil tidak secara langsung dari sumbernya seperti LAKIP, jurnal,

buku, studi pustaka, dan penelitian sebelumnya.

3.4.3 Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data yang digunakan peneliti ada 3 (tiga) metode yaitu:

1. Peneliti membuat kuesioner melalui google drive dengan alamat goo.gl/forms/lv8QfQgvCs

dan membagikannya ke grup BPKP Provinsi Sulawesi Selatan untuk diisi oleh para auditor

Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan.

2. Penelitian kepustakaan yaitu pengumpulan data dari berbagai buku, jurnal, dan literatur

lainnya yang berhubungan dengan penelitian ini.

3. Melalui internet berupa situs-situs yang menyediakan informasi yang terkait dalam

penelitian ini.

3.5 Variabel Penelitian

Variabel Penelitian adalah suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, objek atau kegiatan

yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan ditarik

kesimpulannya (Sugiyono, 2002).

Variabel penelitian ini secara umum dibagi menjadi dua, yaitu variabel independen dan

variabel dependen. Variabel independen adalah tipe variabel yang menjelaskan atau

mempengaruhi variabel lain. Variabel dependen adalah tipe variabel yang dijelaskan atau

dipengaruhi oleh variabel independen (Indriantoro dan Supomo, 1999).

Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah integritas dan

pengalaman. Sedangkan variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitas

hasil audit.

7

Page 13: Mini Skripsi

3.6 Metode Analisis Data

Metode analisis data adalah sebuah proses penyederhanaan data ke dalam bentuk yang

mudah dipahami. Metode analisis data yang dipilih peneliti dalam penelitian ini adalah teknik

skala Likert, analisis deskriptif, analisis kuantitatif, uji asumsi klasik, analisis regresi linier

sederhana, dan analisis regresi berganda.

3.6.1 Teknik Skala Pengukuran

Skala pengukuran akan menggunakan skala Likert, di mana tingkat ukuran ordinal banyak

digunakan dalam penelitian sosial terutama mengukur kepentingan, sikap, atau persepsi

(Singarimbun dan Sofyan, 1995). Skala Likert yang digunakan adalah skala dengan nilai 1-5

dengan rincian sebagai berikut:

Tabel 3.1

Bobot Penilaian

Jawaban PenilaianSangat Setuju (SS) 5Setuju (S) 4Netral (N) 3Tidak Setuju (TS) 2Sangat Tidak Setuju (STS) 1

3.6.2 Analisis Deskriptif

Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis deskriptif yaitu pencatatan yang

disertai angka-angka yang merupakan nilai dan dapat memberikan gambaran yang obyektif dari

permasalahan yang diteliti. Pengujian tersebut mengunakan alat bantu berupa software

Statistical Product and Service for windows version 20.00 (SPSS versi 20).

3.6.3 Analisis Kuantitatif

Analisis ini menunjukkan jumlah atau banyaknya sesuatu (Indriantoro dan Bambang,

1999). Analisis kualitatif dalam penelitian ini menggunakan uji validitas dan uji reabilitas.

1. Uji Validitas

Uji validitas digunakan untuk mengukur valid atau tidaknya suatu kuesioner. Suatu

kuesioner dikatakan valid jika pertanyaan dalam kuesioner mampu untuk mengungkapkan

sesuatu yang diukur kuesioner tersebut (Ghozali, 2001).

Pengujian validitas dapat dilakukan dengan rumus excell yaitu =CORREL. Pengujian

suatu data dapat dinyatakan valid apabila rhitung > rtabel. Nilai rtabel didapat dari rumus excell

yaitu =TINV(B$2;$A3)/SQRT($A3+(TINV(B$2;$A3))^2) dengan cell B2 yaitu tingkat

signifikansi 1 arah (2x5%) dan cell A3 yaitu jumlah sampel (17).

8

Page 14: Mini Skripsi

2. Uji Reliabilitas

Uji reliabilitas adalah sebenarnya alat untuk mengukur suatu kuesioner yang merupakan

indikator dari variable atau construct. Suatu kuesioner dikatakan reliable atau handal jika

jawaban seseorang terhadap pernyataan adalah konsisten atau stabil dari waktu ke waktu

(Ghozali, 2001).

Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan SPSS. Uji reliabilitas data dapat

dilakukan dengan uji statistik Cronbach Alpha (α). Suatu variabel dikatan reliabel jika

memberikan nilai Cronbach Alpha > 0,60 (Nunnally dalam Ghozali, 2001).

3.6.4 Uji Asumsi Klasik

Uji asumsi klasik terhadap model regresi yang digunakan, dilakukan agar dapat diketahui

apakah model regresi tersebut merupakan model regresi yang baik atau tidak (Ghozali, 2001).

Dalam penelitian ini uji asumsi klasik yang digunakan adalah uji multikolonieritas, uji

autokorelasi, dan uji heteroskedastisitas.

1. Uji Multikolonieritas

Uji multikolonieritas bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi ditemukan

adanya korelasi antar variabel bebas. Model regresi yang baik seharusnya tidak terjadi

korelasi di antara variabel bebas (Ghozali, 2001). Untuk mendeteksi ada tidaknya

multikolonieritas di dalam regresi ada beberapa cara, salah satunya adalah dengan dilihat dari

nilai variance inflation factor (VIF) dan nilai tolerance. Apabila tidak terdapat variabel bebas

yang memiliki VIF > 10 atau nilai tolerance < 0,10 maka dapat disimpulkan tidak ada

multikolonieritas antar variabel bebas dalam model regresi (Ghozali, 2001).

2. Uji Autokorelasi

Uji autokorelasi merupakan pengujian dalam regresi di mana nilai dari variabel dependen

tidak berpengaruh terhadap nilai variabel itu sendiri. Untuk mendeteksi gejala autokorelasi

kita menggunakan uji Durbin Watson (DW) dengan ketentuan jika Durbin Watson (DW)

berkisar antara -2 sampai dengan +2, maka menunjukkan bahwa tidak terjadi autokorelasi.

3. Uji Heteroskedastisitas

Uji heteroskedastsitas bertujuan untuk menguji apakah dalam suatu model regresi terjadi

ketidaksamaan varians dari residual satu pengamatan ke pengamatan yang lain. Model regresi

yang baik adalah model yang tidak terjadi heteroskedastisitas (Ghozali, 2001). Untuk

mendeteksi ada tidaknya heteroskedastisitas dapat dilakukan dengan beberapa cara. Salah

satunya adalah dengan melihat ada tidaknya pola tertentu pada grafik scatterplot antara

SRESID dan ZPRED di mana sumbu Y adalah Y yang telah diprediksi, dan sumbu X adalah

residual (Y prediksi – Y sesungguhnya). Jika ada pola tertentu yang teratur (bergelombang,

9

Page 15: Mini Skripsi

melebar, kemudian menyempit) maka mengindikasikan telah terjadi heteroskedastisitas

sedangkan jika ada pola yang jelas, serta titik-titik menyebar di atas dan di bawah angka 0

pada sumbu Y, maka tidak terjadi heteroskedastisitas (Ghozali, 2001).

3.7 Pengujian Hipotesis

Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear sederhana untuk menguji H1

dan H2. Sedangkan H3 diuji dengan analisis regresi linier berganda. Persamaan ini digunakan

untuk mengetahui pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Untuk

memudahkan proses perhitungan maka digunakan alat bantu Statistical Product and Service

Solution for windows version 20 (SPSS versi 20).

1. H1: Integritas berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit, dilakukan

dengan menggunakan persamaan regresi linier sederhana yaitu:

Keterangan :

Y : Kualitas Hasil Audit

a : Konstanta

b1 : Koefisien Regresi Integritas

X1 : Integritas

2. H2: Pengalaman berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit,

dilakukan dengan menggunakan persamaan regresi linier sederhana yaitu:

Keterangan:

Y : Kualitas Hasil Audit

a : Konstanta

b2 : Koefisien Regresi Pengalaman

X2 : Pengalaman

3. H3: Integritas dan pengalaman bersama-sama berpengaruh positif yang signifikan terhadap

kualitas hasil audit, menggunakan persamaan regresi linier berganda dengan persamaan:

Keterangan:

Y : Kualitas Hasil Audit

a : Konstanta

b1,2 : Koefisien Regresi Variabel

X1 : Integritas

X2 : Pengalaman

10

Y = a + b1.X1

Y = a + b2.X2

Y = a + b1.X1 + b2.X2

Page 16: Mini Skripsi

BAB IV

PEMBAHASAN DAN HASIL PENELITIAN

4.1 Deskripsi Data

Data pada penelitian ini diperoleh dari kuesioner yang telah dibuat melalui google drive

dengan alamat goo.gl/forms/lv8QfQgvCs dan telah diisi oleh responden. Pengumpulan data

diperoleh dari jawaban responden mulai tanggal 24 Februari s.d. 1 Maret 2015. Adapun rincian

penyebaran kuesioner tersebut yaitu:

Tabel 4.1

Rincian Penyebaran Kuesioner

No. Keterangan Jumlah Kuesioner %

1. Kuesioner yang diisi 17 100

2. Kuesioner yang cacat/tidak dapat diolah 0 0

3. Kuesioner yang dapat diolah 17 100

4.2 Karakteristik Responden

4.2.1 Jenis Kelamin

Tabel 4.2

Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Jenis Kelamin Orang Persentase

Laki-Laki 13 76%

Wanita 4 24%

Jumlah 17 100%

Berdasarkan tabel 4.2 di atas menunjukkan bahwa responden yang berjenis kelamin laki-

laki sebesar 13 orang (76%) dan yang berjenis kelamin wanita sebesar 4 orang atau 24%. Jadi,

responden laki-laki lebih dominan daripada wanita.

4.2.2 Umur

Tabel 4.3

Karakteristik Responden Berdasarkan Umur

Usia Orang %

Di bawah 30 tahun 16 94

30 s.d. 40 tahun 1 6

Di atas 40 tahun 0 0

Jumlah 17 100

11

Page 17: Mini Skripsi

Dari tabel 4.3 menunjukkan bahwa dari 17 orang yang dijadikan sampel dalam penelitian

ini, responden yang berumur di bawah 30 tahun sebanyak 16 orang atau 94%, berumur 30 s.d.

40 tahun sebanyak 1 orang atau 6%, dan berumur di atas 40 tahun sebanyak 0 orang atau 0%.

Jadi, mayoritas responden berumur di bawah 30 tahun.

4.2.3 Pendidikan

Tabel 4.4

Karakteristik Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir

Pendidikan Terakhir Jumlah %

D3 17 100

D4/ S1 0 0

S2 0 0

Lainnya 0 0

Jumlah 17 100

Berdasarkan tabel 4.4 menunjukkan bahwa responden yang memiliki pendidikan terakhir

D3 sebanyak 17 orang atau 0%, S1 sebanyak 0 orang atau 0%, S2 sebanyak 0 orang atau 0%,

dan lainnya sebanyak 0 orang atau 0%. Jadi, semua pendidikan terakhir responden adalah

Diploma 3 (D3).

4.2.4 Masa Kerja

Tabel 4.5

Karakteristik Responden Berdasarkan Masa Kerja

Masa Kerja Jumlah %

Di bawah 5 tahun 13 76

5 s.d. 10 tahun 4 24

11 s.d. 15 tahun 0 0

16 s.d. 20 tahun 0 0

Di atas 20 tahun 0 0

Jumlah 17 100

Berdasarkan tabel 4.5 menunjukkan bahwa responden yang memiliki lama bekerja di

bawah 5 tahun sebanyak 14 orang atau 76%, 5 s.d. 10 tahun sebanyak 4 orang atau 24%, 11

s.d. 15 tahun sebanyak 0 orang atau 0%, 16 s.d. 20 tahun sebanyak 0 orang atau 0%, dan di

atas 20 tahun sebanyak 0 orang atau 0%. Jadi, responden didominasi oleh auditor dengan

masa kerja di bawah 5 tahun.

12

Page 18: Mini Skripsi

4.3 Analisis Deskriptif

Analisis Deskriptif digunakan untuk memberikan gambaran suatu data meliputi nilai

minimum, nilai maksimum, rata-rata (mean), dan standar deviasi (SD). Nilai-nilai tersebut

didapat dari rumus excel.

Tabel 4.6

Analisis Deskriptif

Variabel Kisaran Rata-rata Standar Deviasi

Integritas 2-5 4,008 0,565

Pengalaman 2-5 3,809 0,797

Kualitas Hasil Audit 1-5 3,818 0,695

Berdasarkan tabel 4.6 di atas menunjukkan hasil analisis deskriptif untuk variabel

integritas, pengalaman, dan kualitas hasil audit. Jawaban responden untuk pertanyaan terkait

integritas berkisar antara 2 s.d. 5 artinya jawaban responden minimal tidak setuju dan

maksimal sangat setuju. Rata-rata 4,008 artinya secara umum responden menjawab setuju

terhadap pertanyaan terkait integritas. Standar deviasi sebesar 0,565 artinya tidak terjadi

simpangan nilai yang besar dari nilai rata-rata.

Jawaban responden untuk pertanyaan terkait pengalaman berkisar antara 2 s.d. 5 artinya

jawaban responden minimal tidak setuju dan maksimal sangat setuju. Rata-rata 3,809 artinya

secara umum responden menjawab setuju terhadap pertanyaan terkait pengalaman. Standar

deviasi sebesar 0,797 artinya tidak terjadi simpangan nilai yang besar dari nilai rata-rata.

Jawaban responden untuk pertanyaan terkait kualitas hasil audit berkisar antara 1 s.d. 5

artinya jawaban responden minimal sangat tidak setuju dan maksimal sangat setuju. Rata-rata

3,818 artinya secara umum responden menjawab setuju terhadap pertanyaan terkait kualitas

hasil audit. Standar deviasi sebesar 0,695 artinya tidak terjadi simpangan nilai yang besar dari

nilai rata-rata.

4.4 Uji Kualitas Data

4.4.1 Uji Validitas

Uji validitas dilakukan dengan menghitung korelasi antara skor tiap pertanyaan dengan

skor total. Data diambil dari kuesioner yang telah diisi oleh responden. Nilai R hitung didapat

dari rumus excel yaitu =CORREL. Nilai rtabel sebesar 0,389 didapat dari rumus excell yaitu

=TINV(B$2;$A3)/SQRT($A3+(TINV(B$2;$A3))^2) dengan cell B2 yaitu tingkat

signifikansi 1 arah (2x5%) dan cell A3 yaitu jumlah sampel (17). Pengujian suatu data dapat

dinyatakan valid apabila rhitung > rtabel. Hasil uji validitas sebagai berikut:

13

Page 19: Mini Skripsi

Tabel 4.7

Uji Validitas

No. Indikator Item Rhitung Rtabel Keterangan

1. Integritas

X1.1 0,695 0,389 VALIDX1.2 0,689 0,389 VALIDX1.3 0,443 0,389 VALIDX1.4 0,751 0,389 VALIDX1.5 0,820 0,389 VALIDX1.6 0,740 0,389 VALID

2. Pengalaman

X2.1 0,898 0,389 VALIDX2.2 0,846 0,389 VALIDX2.3 0,761 0,389 VALIDX2.4 0,556 0,389 VALID

3. Kualitas Hasil Audit

Y1 0,4860,729

0,389 VALIDY2 0,699 0,389 VALIDY3 0,551 0,389 VALIDY4 0,723 0,389 VALIDY5 0,555 0,389 VALIDY6 0,576 0,389 VALIDY7 0,708 0,389 VALIDY8 0,744 0,389 VALIDY9 0,674 0,389 VALID

Y10 0,705 0,389 VALIDY11 0,712 0,389 VALID

Sebuah pertanyaan dikatakan valid jika Rhitung positif dan bernilai lebih besar dari Rtabel. Dari

tabel 4.7 di atas diketahui dari 21 pertanyaan, semua pertanyaan tersebut valid. Jadi,

pertanyaan-pertanyaan yang diajukan melalui kuesioner tersebut valid dan dapat dijadikan

sumber data penelitian.

4.4.2 Uji Reliabilitas

Suatu angket kuesioner dinyatakan reliabel apabila jawaban terhadap responden terhadap

pernyataan adalah konsisten atau stabil dari waktu ke waktu. Teknik yang digunakan untuk

mengukur tingkat reliabilitas adalah cronbach alpha dengan cara membandingkan nilai alpha

dengan standarnya. Suatu alat ukur disebut mempunyai reliabilitas tinggi atau dapat dipercaya

jika alat ukur itu mantap dalam pengertian bahwa alat ukur tersebut stabil, dapat diandalkan

dan dapat diramalkan. Koefisien cronbach alpha yang lebih dari 0,60 menunjukkan keandalan

(realibilitas) instrumen. Selain itu, yang semakin mendekati 1 menunjukkan semakin tinggi

konsistensi internal reliabilitasnya.

Pengujian reliabilitas menggunakan software SPSS sehingga didapat hasil sebagai

berikut:

14

Page 20: Mini Skripsi

Gambar 4.1

Hasil Uji Realibilitas Variabel Integritas

Gambar 4.2

Hasil Uji Realibilitas Variabel Pengalaman

Gambar 4.3

Hasil Uji Realibilitas Variabel Kualitas Hasil Audit

Secara ringkas, hasil uji reliabilitas penelitian ini terhadap ketiga variabel tersebut sebagai

berikut:

Tabel 4.8

Uji Reliabilitas

Variabel Cronbach Alpha Standar Reliabilitas Keterangan

Integritas 0,764 0,6 Reliabel

Pengalaman 0,803 0,6 Reliabel

Kualitas Hasil Audit 0,754 0,6 Reliabel

Hasil nilai cronbach’s alpha semua variabel lebih besar dari 0,60 sehingga dapat disimpulkan

variabel atau kuesioner yang digunakan yaitu variabel integritas dan pengalaman terhadap

kualitas hasil audit dinyatakan dapat dipercaya sebagai alat ukur variabel.

4.5 Uji Asumsi Klasik

4.5.1 Uji Autokorelasi

Uji autokorelasi merupakan pengujian dalam regresi di mana nilai dari variabel dependen

tidak berpengaruh terhadap nilai variabel itu sendiri. Untuk mendeteksi gejala autokorelasi

kita menggunakan Uji Durbin Watson (DW) dengan ketentuan jika Durbin Watson (DW)

berkisar antara -2 sampai dengan +2, maka menunjukkan bahwa tidak terjadi autokorelasi

sebagai berikut. Pengujian dilakukan dengan software SPSS dengan hasil sebagai berikut:

15

Page 21: Mini Skripsi

Gambar 4.4

Uji Autokolerasi

Dari gambar 4.4 di atas, menunjukkan bahwa nilai Durbin Watson (DW) pada variabel

independen menujukkan nilai 1,859 sehingga menunjukkan tidak adanya autokorelasi pada

variabel regresi atau independen.

4.5.2 Uji Heteroskedastisitas

Uji heteroskedastitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model pengamatan regresi

terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu pengamatan ke pengamatan yang lain tetap

atau disebut homoskedastisitas. Model regresi yang baik adalah yang homokedastisitas, tidak

heterokedastitas. Uji heteroskedastisitas dilakukan dengan melihat scatterplot (pola

penyebaran data) dengan bantuan software SPSS dengan hasil sebagai berikut:

Gambar 4.5

Scatterplot

Berdasarkan gambar 4.5 di atas tampak bahwa grafik scatterplots menunjukkan titik-titik

menyebar secara acak serta tersebar baik di atas maupun di bawah angka nol (0) pada sumbu

Y. Jadi, model regresi yang digunakan dalam penelitian ini tidak terjadi adanya

heterokedastisitas sehingga model regresi ini layak untuk memprediksi kualitas hasil audit

berdasarkan variabel integritas dan pengalaman.

16

Page 22: Mini Skripsi

4.5.3 Uji Multikolinearitas

Uji Multikolinearitas dilakukan untuk menguji apakah ada korelasi linier antar variabel

independen. Uji multikolinearitas dilakukan dengan menggunakan nilai Variance Inflation

Factor (VIF). Multikolinearitas terjadi jika nilai Tolerance < 0,1 atau nilai Variance Inflation

Factor (VIF) > 10. Hasil uji multikolinearitas sebagai berikut:

Gambar 4.6

Uji Multikolinearitas

Dari gambar 4.6 di atas didapat nilai Tolerance padavariabel integritas dan pengalaman

sebesar 0,996. Hasil perhitungan nilai VIF pada variabel integritas dan pengalaman sebesar

1,004. Hasil nilai Tolenrance > 0,1 dan nilai VIF < 10 sehingga tidak terdapat masalah

multikolinieritas.

4.6 Pengujian Hipotesis

4.6.1 Pengaruh Integritas terhadap Kualitas Hasil Audit

H1: Integritas berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit. Hasil

pengujian dengan software SPSS didapat hasil sebagai berikut:

Gambar 4.7

Uji Regresi Linier Sederhana Integritas

Dari gambar 4.7 di atas, didapat persamaan regresinya yaitu Y = 17,848 + 0,985X 1.

Persamaan tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut :

1. Konstanta sebesar 17,848 artinya jika tingkat integritas adalah nol, tingkat kualitas hasil

audit adalah 17,848.

2. Koefisien Regresi integritas sebesar 0,985 artinya setiap penambahan tingkat integritas

sebesar 1, tingkat kualitas hasil audit akan bertambah sebesar 0,985.

17

Page 23: Mini Skripsi

Gambar 4.8

Uji Hipotesis Pertama

Dari gambar 4.8 di atas menunjukkan bahwa integritas memiliki tingkat kemampuan

untuk memengaruhi kualitas hasil audit sebesar nilai Adjusted R Square yaitu 0,177 atau

sebesar 17,7% dengan asumsi sisanya sebesar 82,3% kualitas hasil audit dipengaruhi oleh

faktor lain.

Sedangkan nilai R untuk integritas adalah 0,478 sehingga didapat thitung sebesar 4,78.

Nilai ttabel sebesar 1,761 didapat dari tabel T satu sisi dengan tingkat signifikansi 5%, jumlah

sampel 17, dan 3 variabel. Jadi, nilai thitung > ttabel menunjukkan integritas berpengaruh positif

terhadap kualitas hasil audit.

Nilai signifikannya adalah 0,05 menunjukkan integritas berpengaruh signifikan terhadap

kualitas hasil audit dengan tingkat kesalahan adalah 5% yaitu pada α = 0,05. Jadi, terbukti

hipotesis pertama benar.

4.6.2 Pengaruh Pengalaman terhadap Kualitas Hasil Audit

H1: Pengalaman berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit. Hasil

pengujian dengan software SPSS didapat hasil sebagai berikut:

Gambar 4.9

Uji Regresi Linier Sederhana Pengalaman

Dari gambar 4.9 di atas, didapat persamaan regresinya yaitu Y = 18,882 + 1,517X 2.

Persamaan tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut :

1. Konstanta sebesar 18,882 artinya jika tingkat pengalaman adalah nol, tingkat kualitas hasil

audit adalah 18,882.

18

Page 24: Mini Skripsi

2. Koefisien Regresi pengalaman sebesar 1,517 artinya setiap penambahan tingkat

pengalaman sebesar 1, tingkat kualitas hasil audit akan bertambah sebesar 1,517.

Gambar 4.10

Uji Hipotesis Kedua

Dari gambar 4.10 di atas menunjukkan bahwa pengalaman memiliki tingkat kemampuan

untuk memengaruhi kualitas hasil audit sebesar nilai Adjusted R Square yaitu 0,519 atau

sebesar 51,9% dengan asumsi sisanya sebesar 48,1% kualitas hasil audit dipengaruhi oleh

faktor lain.

Sedangkan nilai R untuk pengalaman adalah 0,741sehingga didapat thitung sebesar 7,41.

Nilai ttabel sebesar 1,761 didapat dari tabel T satu sisi dengan tingkat signifikansi 5%, jumlah

sampel 17, dan 3 variabel. Jadi, nilai thitung > ttabel menunjukkan pengalaman berpengaruh

positif terhadap kualitas hasil audit.

Nilai signifikannya adalah 0,01 menunjukkan pengalaman berpengaruh signifikan

terhadap kualitas hasil audit dengan tingkat kesalahan adalah 5% yaitu pada α = 0,05. Jadi,

terbukti hipotesis kedua benar.

4.6.3 Pengaruh Integritas dan Pengalaman terhadap Kualitas Hasil Audit

H3: Integritas dan pengalaman bersama-sama berpengaruh positif yang signifikan terhadap

kualitas hasil audit. Hasil pengujian dengan software SPSS didapat hasil sebagai berikut:

Gambar 4.11

Uji Regresi Linier Sederhana Pengalaman

Berdasarkan gambar 4.11 di atas didapat sebuah bentuk persamaan regresinya sebagai berikut

Y = -8,796 + 1,086X1 + 1,586X2. Persamaan tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut:

19

Page 25: Mini Skripsi

1. Konstanta sebesar -8,796 artinya bila integritas dan pengalaman adalah nol, tingkat

kualitas hasil audit adalah sebesar -8,796.

2. Koefisien Regresi integritas sebesar 1,086 artinya bila terjadi pertambahan tingkat

integritas sebesar 1, akan mempengaruhi terjadinya pertambahan tingkat kualitas hasil

audit sebesar 1,086 dengan asumsi bahwa tingkat pengalaman tetap.

3. Koefisien Regresi pengalaman sebesar 1,586 artinya bila terjadi pertambahan tingkat

pengalaman sebesar 1, akan mempengaruhi terjadinya pertambahan pada tingkat kualitas

hasil audit sebesar 1,586 dengan asumsi tingkat integritas tetap.

Gambar 4.12

Uji Hipotesis Ketiga

Dari gambar 4.12 di atas menunjukkan bahwa integritas dan pengalaman bersama-sama

memiliki tingkat kemampuan untuk memengaruhi kualitas hasil audit sebesar nilai Adjusted

R Square yaitu 0,826 atau sebesar 82,6% dengan asumsi sisanya sebesar 17,4% kualitas hasil

audit dipengaruhi oleh faktor lain.

Sedangkan nilai R untuk integritas dan pengalaman adalah 0,909 sehingga didapat thitung

sebesar 9,09. Nilai ttabel sebesar 1,761 didapat dari tabel T satu sisi dengan tingkat signifikansi

5%, jumlah sampel 17, dan 3 variabel. Jadi, nilai thitung > ttabel menunjukkan integritas dan

pengalaman bersama-sama berpengaruh positif terhadap kualitas hasil audit.

Nilai signifikannya adalah 0,00 menunjukkan integritas dan pengalaman bersama-sama

berpengaruh signifikan terhadap kualitas hasil audit dengan tingkat kesalahan adalah 5% yaitu

pada α = 0,05. Jadi, terbukti hipotesis ketiga benar.

4.7 Pembahasan Hasil Penelitian

4.7.1 Pengaruh Integritas terhadap Kualitas Hasil Audit

Berdasarkan hasil pengujian uji hipotesis pertama terbukti bahwa integritas berpengaruh

positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit. Artinya semakin tinggi tingkat integritas

auditor, semakin tinggi pula kualitas hasil audit yang dihasilkan.

Auditor harus memiliki kemampuan dalam mengumpulkan setiap informasi yang

dibutuhkan dalam pengambilan keputusan audit dimana hal tersebut harus didukung dengan

20

Page 26: Mini Skripsi

sikap integritas. Tidak dapat dipungkiri bahwa sikap integritas merupakan hal yang melekat

pada diri auditor, sehingga integritas seperti telah menjadi syarat mutlak yang harus dimiliki.

Tidak mudah menjaga tingkat integritas agar tetap sesuai dengan jalur yang seharusnya.

Kerjasama dengan klien yang terlalu lama bisa menimbulkan kerawanan atas integritas yang

dimiliki auditor. Belum lagi berbagai fasilitas yang disediakan klien selama penugasan audit

untuk auditor. Bukan tidak mungkin auditor menjadi ”mudah dikendalikan” klien karena

auditor berada dalam posisi yang dilematis.

4.7.2 Pengaruh Pengalaman terhadap Kualitas Hasil Audit

Berdasarkan hasil pengujian uji hipotesis kedua terbukti bahwa pengalaman berpengaruh

positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit. Artinya semakin tinggi tingkat

pengalaman auditor, semakin tinggi pula kualitas hasil audit yang dihasilkan.

Pengalaman didapat auditor sejalan dengan penugasan yang dia lakukan. Semakin banyak

penugasan yang dikerjakan, semakin besar pengalaman yang didapat. Pembagian penugasan

yang tidak merata akan menyebabkan pengalaman yang didapat para auditor tidak sama.

Auditor yang sering mendapat penugasan akan memiliki pengalaman yahg lebih banyak

daripada auditor yang jarang melakukan penugasan.

4.7.3 Pengaruh Integritas dan Pengalaman terhadap Kualitas Hasil Audit

Berdasarkan hasil pengujian uji hipotesis ketiga terbukti bahwa integritas dan pengalaman

bersama-sama berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit. Artinya

semakin tinggi tingkat integritas dan pengalaman auditor, semakin tinggi pula kualitas hasil

audit yang dihasilkan.

Integritas sangat erat kaitannya dengan gratifikasi atau pemberian dalam bentuk uang,

barang, atau jasa dari obyek pemeriksaan. Seorang auditor yang menerima gratifikasi

menyebabkan diragukan integritasnya sebagai auditor. Kelemahan dalam hal integritas akan

berpengaruh terhadap rendahnya kualitas hasil audit.

Pengalaman sangat erat kaitannya dengan banyaknya penugasan yang dilakukan.

Semakin banyak penugasan yang dilakukan, semakin banyak pengalaman yang didapat.

Banyaknya pengalaman untuk mengaudit akan berpengaruh terhadap kualitas hasil audit yang

dihasilkan. Semakin tinggi pengalaman dalam hal audit, semakin tinggi pula kualitas hasil

audit.

21

Page 27: Mini Skripsi

BAB V

PENUTUP

5.1 Simpulan

Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan menggunakan bantuan software SPSS, didapat

simpulan sebagai berikut:

1. Integritas berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit. Artinya

semakin tinggi tingkat integritas auditor, semakin tinggi pula kualitas hasil audit yang

dihasilkan.

2. Pengalaman berpengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas hasil audit. Artinya

semakin tinggi tingkat pengalaman auditor, semakin tinggi pula kualitas hasil audit yang

dihasilkan.

3. Integritas dan pengalaman bersama-sama berpengaruh positif yang signifikan terhadap

kualitas hasil audit. Artinya semakin tinggi tingkat integritas dan pengalaman auditor,

semakin tinggi pula kualitas hasil audit yang dihasilkan.

5.2 Saran

Berdasarkan hasil temuan yang ada, peneliti dapat memberikan saran kepada Perwakilan

BPKP Provinsi Sulawesi Selatan sebagai berikut:

1. Memberi penjelasan tentang pentingnya integritas kepada setiap auditor yaitu dengan

tegas menolak setiap gratifikasi/ pemberian dalam bentuk uang, barang, atau jasa dari

obyek pemeriksaan.

2. Memberi sanksi yang tegas kepada setiap auditor yang terbukti menerima gratifikasi/

pemberian dalam bentuk uang, barang, atau jasa dari obyek pemeriksaan.

3. Melakukan pembagian penugasan secara merata kepada setiap auditor yang ada.

5.3 Keterbatasan Penelitian

Beberapa keterbatasan yang ada dalam penelitian ini sebagai berikut:

1. Penelitian ini terbatas pada Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan sehingga hasil

penelitian tidak dapat menggambarkan auditor secara keseluruhan.

2. Kuesioner yang dibuat berupa kuesioner online sehingga hanya orang-orang tertentu saja

yang mengerti dan mengetahui cara untuk mengisinya.

22

Page 28: Mini Skripsi

DAFTAR PUSTAKA

De Angelo, LE. 1981. Auditor Independence, “Low Balling”, and Disclosure Regulation.

Juornal of Accounting and Economics 3 August p. 113-127.

Ghozali, Imam, 2009. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS, Edisi Keempat.

Buku. Semarang: Universitas Diponegoro.

Kasidi. 2007. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Independensi Auditor. Tesis. Semarang:

Program Pascasarjana Magister Sains Akuntansi, Universitas Diponegoro.

Lastanti, Sri Hexana. 2005. Tinjauan terhadap Kompetensi dan Independensi Akuntan Publik:

Refleksi atas Skandal Keuangan. Media Riset Akuntansi, Auditing dan Informasi Vol.5

No.1 April 2005 Hal 85-97.

Mayangsari, Sekar. 2003. Pengaruh Keahlian dan Independensi terhadap Pendapat Audit:

Sebuah Kuasieksperimen. Jurnal Riset Akuntansi Indonesia Vol.6 No.1 (Januari).

Najib, Ayu Dewi Riharna. 2013. Pengaruh Keahlian, Independensi, Dan Etika Terhadap

Kualitas Audit (Studi pada Auditor Pemerintah di BPKP Perwakilan Provinsi Sul-Sel).

Skripsi. Makassar: Program Studi Akuntansi, Universitas Hasanuddin.

http://kalongkalong.blogspot.com/2011/10/menghitung-standar-deviasi-dengan.html. Diakses

pada 1 Maret 2015.

http://rumushitung.com/2013/01/23/tabel-t-dan-cara-menggunakannya. Diakses pada 1 Maret

2015.

https://junaidichaniago.wordpress.com/2010/05/18/cara-lebih-praktis-menghitung-nilai-r-

tabel-metode-excel. Diakses pada 1 Maret 2015.

http://www.konsistensi.com/2013/07/uji-multikonieritas-dengan-melihat.html. Diakses pada 1

Maret 2015.

http://www.konsistensi.com/2013/08/uji-autokorelasi-dengan-uji-durbin.html. Diakses pada 1

Maret 2015.

http://www.statistikian.com/2013/01/uji-heteroskedastisitas-dengan-grafik.html. Diakses pada

1 Maret 2015.

23

Page 29: Mini Skripsi

LAMPIRAN

24

Page 30: Mini Skripsi

25

Page 31: Mini Skripsi

26

Page 32: Mini Skripsi

27

Page 33: Mini Skripsi

28

Page 34: Mini Skripsi

RINGKASAN JAWABAN RESPONDEN

X1.1 X1.2 X1.3 X1.4 X1.5 X1.6 X1 X2.1 X2.2 X2.3 X2.4 X2 Y1 Y2 Y3 Y4 Y5 Y6 Y7 Y8 Y9 Y10 Y11 Y1 4 4 5 4 4 4 25 4 4 5 3 16 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 432 4 4 3 4 4 4 23 4 4 4 4 16 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 433 4 4 4 4 4 4 24 4 5 4 4 17 4 5 4 4 4 4 4 4 5 5 4 474 5 4 3 4 5 5 26 5 5 5 2 17 1 2 3 5 5 5 5 5 5 4 3 435 4 4 4 4 4 4 24 4 4 4 4 16 3 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 416 5 5 5 5 5 5 30 2 2 3 2 9 2 3 4 4 5 4 4 3 3 4 3 397 4 3 4 4 3 3 21 3 4 3 2 12 3 2 3 3 4 4 3 3 3 3 3 348 4 4 4 4 4 4 24 4 4 4 4 16 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 449 4 5 4 4 3 3 23 3 4 4 3 14 4 3 3 4 4 4 4 4 3 4 3 4010 5 4 4 4 4 4 25 5 4 4 3 16 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4511 4 4 4 4 3 3 22 4 4 4 3 15 2 3 4 4 4 2 3 3 3 4 3 3512 4 5 4 4 4 5 26 5 5 4 3 17 4 4 5 5 5 4 4 4 4 4 4 4713 4 5 4 4 4 5 26 5 5 4 3 17 4 4 5 5 5 4 4 4 4 4 4 4714 4 4 4 4 4 4 24 4 4 4 4 16 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4415 4 4 4 4 4 4 24 5 4 4 4 17 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4516 5 5 4 5 5 4 28 4 4 4 4 16 3 4 3 5 4 5 5 4 3 5 4 4517 4 4 2 4 4 4 22 3 3 3 3 12 3 3 3 3 2 3 3 3 3 3 3 32

INTEGRITAS PENGALAMAN KUALITAS HASIL AUDITResponden