Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap...

27
Team project ©2017 Dony Pratidana S. Hum | Bima Agus Setyawan S. IIP Hak cipta dan penggunaan kembali: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah, memperbaiki, dan membuat ciptaan turunan bukan untuk kepentingan komersial, selama anda mencantumkan nama penulis dan melisensikan ciptaan turunan dengan syarat yang serupa dengan ciptaan asli. Copyright and reuse: This license lets you remix, tweak, and build upon work non-commercially, as long as you credit the origin creator and license it on your new creations under the identical terms.

Transcript of Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap...

Page 1: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

Team project ©2017 Dony Pratidana S. Hum | Bima Agus Setyawan S. IIP 

 

 

 

 

 

Hak cipta dan penggunaan kembali:

Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah, memperbaiki, dan membuat ciptaan turunan bukan untuk kepentingan komersial, selama anda mencantumkan nama penulis dan melisensikan ciptaan turunan dengan syarat yang serupa dengan ciptaan asli.

Copyright and reuse:

This license lets you remix, tweak, and build upon work non-commercially, as long as you credit the origin creator and license it on your new creations under the identical terms.

Page 2: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

35

BAB III

METODOLOGI

3.1. Gambaran Umum

Perancangan kampanye ini memerlukan data yang kredibel baik secara kualitatif

(Wawancara & Observasi) dan kuantitatif (Kuisioner) untuk mencari tahu

permasalahan utama gizi yang dihadapi oleh masyarakat saat ini.

3.2. Studi Pustaka

Perancangan kampanye ini memiliki bobot yang berat pada lingkup gizi, oleh

karena itu penulis menggunakan berbagai sumber referensi tertulis untuk

melengkapi fakta-fakta mengenai gizi. Penulis juga mendapatkan pedoman khusus

gizi seimbang yang dipublikasikan oleh Kementrian Kesehatan berisikan informasi

lengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. Penulis juga

mencari sumber referensi tentang bagaimana menghasilkan strategi kampanye yang

tepat sasaran dan dapat menghasilkan dampak yang efektif bagi target audiens.

Gambar 3.1 Buku-buku sumber referensi kampanye.

(Dok. Pribadi)

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 3: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

36

Selain mencari sumber data untuk konten kampanye, penulis juga mencari

berbagai buku referensi untuk perancangan visual kampanye, meliputi teori warna,

logo, desain website dan motion graphic. Pencarian referensi sekunder tersebut

bertujuan untuk membuat visual yang sesuai dengan topik kampanye dan dapat

diterima oleh target audiens serta masyarakat luas.

3.3. Observasi

Metode pengambilan data pertama yang penulis gunakan adalah mengobservasi

kampanye sejenis sebagai komparasi serta untuk mengetahui keunggulan masing-

masing kampanye tersebut.

3.3.1 Perbandingan Kampanye Sejenis

Dalam proses perancangan kampanye ini penulis menemukan 3 kampanye dengan

topik sejenis yang sudah dilaksanakan. Perbandingannya adalah sbb:

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 4: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

37

Lembaga

dan Nama

Kampanye

Western Australian

Department of

Health

“Go for 2&5”

Michelle Obama

“Let’s Move!”

Danone

“Eat Like A

Champ!”

Logo

kampanye

Negara Australia - 2005 Amerika - 2010 Inggris - 2010

Target

audiens

primer

Anak-anak hingga

remaja

Anak-anak hingga

dewasa

Anak-Anak 9-10

tahun

Media

yang

digunakan

Mass Media,

Online/Offline

Advertising, Website

Website, Social

Media Website

Tujuan

kampanye

Meningkatkan

kesadaran hidup sehat

dengan makan buah &

sayur serta beraktivitas

Menurunkan

tingkat obesitas

untuk generasi

mendatang

Menarik anak

sekolah untuk

makan sehat dan

mencegah

malnutrisi

Tabel 3.1 Perbandingan 3 kampanye sejenis

(Dok. Pribadi)

3.3.2 Analisis SWOT

1. Go for 2&5

Kampanye Go for 2&5 merupakan kampanye yang dilaksanakan oleh Departemen

Kesehatan Australia dan disponsori oleh World Health Organization (WHO)

dengan tujuan untuk mendorong orangtua memberikan anjuran bagi anak-anaknya

untuk mengkonsumsi buah dan sayur lebih banyak dalam sehari. Latar belakang

diadakannya kampanye tersebut adalah untuk masalah obesitas yang dapat

mempengaruhi kesehatan tubuh, dan merupakan salah satu masalah yang sulit

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 5: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

38

diatasi. 2&5 sendiri merupakan singkatan dari 2 porsi buah dan 5 porsi sayur dalam

sehari (untuk porsi orang Australia)

Gambar 3.2 Screenshot halaman utama Go for 2&5.

(Sumber: gofor2and5.com.au)

a. Strengths

Kekuatan utama kampanye tersebut adalah memberikan panduan yang

lengkap dalam rupa berbagai resep makanan bagi orangtua untuk

menghasilkan makanan yang sesuai bagi mereka dan anak-anaknya.

Selain itu terdapat banyak info mengenai berbagai bahan makanan pada

halaman website-nya.

b. Weaknesses

Kampanye tidak sedang berjalan dan tidak memiliki media sosial untuk

membantu penyebaran informasi. Kondisi halaman situs kampanye saat

ini hanya berupa situs informasi yang lengkap mengenai gizi dan fakta

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 6: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

39

buah & sayuran. Selain itu media-media yang berisikan konten

kampanye untuk dipromosikan harus diproses / dicetak secara individu

bagi mereka yang tertarik pada konten yang disediakan.

c. Opportunities

Kampanye tersebut memiliki sumber informasi mengenai buah dan

sayuran yang lengkap dan jarang dimiliki oleh kampanye sejenis.

Gambar 3.3 Screenshot halaman fakta buah Go for 2&5.

(Sumber: gofor2and5.com.au)

d. Threats

Meskipun informasi yang dimilikinya lengkap, kampanye tersebut tidak

lagi berjalan dan tidak ada upaya untuk mengangkat kembali informasi

yang merupakan daya tarik utamanya.

2. Let’s Move!

Kampanye rintisan Michelle Obama tersebut dilatarbelakangi oleh perubahan gaya

hidup anak-anak 30 tahun yang lalu dengan anak-anak sekarang. Perubahan gaya

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 7: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

40

hidup tersebut membuat anak-anak saat ini cenderung lebih malas dan tidak aktif

lagi, ditambah dengan tingkat konsumsi yang semakin meningkat. Oleh karena itu

kampanye tersebut mendorong anak-anak terutama yang bersekolah untuk aktif

bergerak dalam berbagai aktivitas yang diselenggarakan oleh kampanye tersebut.

Sasaran kampanye tidak terbatas pada anak-anak, karena juga mendorong peran

dari komunitas untuk bertindak dan ikut berpartisipasi.

Gambar 3.4 Screenshot halaman utama Let’s Move!

(Sumber: www.letsmove.gov)

a. Strengths

Kampanye ini telah dilakukan sejak lama dan dalam skala yang besar.

Didukung pula oleh partisipasi Michelle Obama sebagai Duta

Kampanye yang semakin menarik minat masyarakat luas. Daya tarik

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 8: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

41

utama kampanye adalah 5 tahapan partisipasi yang masing-masing

berkontribusi untuk mencapai tujuan utama kampanye, yaitu

mendapatkan badan yang sehat dengan pola hidup yang seimbang.

b. Weaknesses

Kampanye tersebut memiliki rentang audiens yang luas namun tidak

memilih remaja sebagai target yang memiliki peran penting dalam

mencapai hidup sehat. Kampanye tersebut mendorong orang dan

lingkungan disekitar anak, seperti orangtua dan sekolah-sekolah, untuk

ikut mendukung hidup sehat bagi anak.

c. Opportunities

Seperti yang disebutkan diatas, kampanye Let’s Move! tersebut juga

merangkul komunitas-komunitas masyarakat seperti sekolah, tokoh

masyarakat, pejabat terpilih, penyedia layanan kesehatan hingga juru

masak untuk ikut berpartisipasi dalam gerakan kampanye, sehingga

dapat memberikan impact yang lebih besar terhadap keseluruhan

program.

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 9: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

42

Gambar 3.5 Tahapan Take Action dalam kampanye Let’s Move!

(Sumber: www.letsmove.gov)

d. Threats

Keseluruhan kampanye tidak menarik minat remaja untuk ikut

berpartisipasi karena fokus utamanya adalah anak dan orang-orang

disekitar anak tersebut.

3. Eat Like A Champ!

Konsep kampanye Eat Like A Champ! adalah untuk mensosialisasikan anak di

sekolah-sekolah untuk belajar membiasakan pola hidup dan pola makan yang sehat.

Mereka melakukannya dengan cara yang disukai anak yaitu belajar dan bermain.

Bahan-bahan edukasi kesehatan diberikan dalam video singkat. Anak-anak dapat

menjawab quiz singkat, bermain game interaktif dan menyelesaikan tugas rumah

berkaitan dengan komponen kesehatan tersebut. Semuanya dilakukan dalam

website kampanye, dan anak-anak dari sekolah yang mendaftar dapat memperoleh

hadiah jika target-target hidup sehat yang ditentukan terpenuhi. Selain itu

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 10: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

43

kampanye juga memiliki bagian khusus untuk orangtua yang berisikan panduan,

tips, dan resep-resep bagaimana memproses makanan yang seimbang untuk anak-

anak mereka.

Gambar 3.6 Screenshot halaman utama Eat Like A Champ!

(Sumber: eatlikeachamp.co.uk)

a. Strengths

Media edukasi yang digunakan dan bagaimana media tersebut

diterapkan oleh kampanye merupakan daya tarik utama terutama bagi

anak-anak yang ikut berpartisipasi. Media edukasi merupakan video

yang mudah dicerna dan games interaktif yang disukai oleh anak.

Mereka terdorong untuk berpartisipasi dengan adanya iming-iming

hadiah yang diberikan jika mereka berhasil mencapai target.

Keberhasilan strategi media yang diterapkan terbukti dalam statistik

website mereka; pada tahun 2011 sebanyak 95% anak yang

berpartisipasi dalam kampanye tersebut sudah menerapkan pola makan

dan hidup yang sehat.

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 11: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

44

Gambar 3.7 Metode pembelajaran kampanye Eat Like A Champ! dengan menggunakan video dan

quiz untuk dijawab oleh anak.

(Sumber: eatlikeachamp.co.uk)

Gambar 3.8 Salah satu game interaktif tentang piring seimbang dalam

kampanye Eat Like A Champ!

(Sumber: eatlikeachamp.co.uk)

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 12: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

45

Gambar 3.9 Kotak login siswa sekolah untuk mengakses hadiah.

(Sumber: eatlikeachamp.co.uk)

b. Weaknesses

Kampanye ini terbatas pada ruang lingkup sekolah dan keluarga anak-

anak. Metode edukasi utama kampanye tersebut juga dibawakan

menggunakan website dan tidak menggunakan media sosial untuk

memberikan pembaharuan kegiatan.

c. Opportunities

Kampanye memberikan paket pembelajaran yang dapat diakses dengan

mudah. Kampanye menggunakan media yang mudah dicerna oleh

audiens, yaitu menggunakan media video singkat berisikan pengetahuan

mengenai komponen kesehatan, yang didukung oleh quiz serta games

yang dapat dinikmati anak-anak. Bagian khusus yang berisi panduan

bagi orangtua juga merupakan ide yang menarik sehingga orangtua juga

ikut berpartisipasi.

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 13: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

46

Gambar 3.10 Informasi bagi orangtua mengenai apa saja yang telah dipelajari oleh anak-anaknya.

(Sumber: eatlikeachamp.co.uk)

d. Threats

Ruang lingkup yang terbatas dan minimnya penggunaan media

pendukung untuk promosi kampanye membuat sebagian besar konten

yang ada dalam kampanye tersebut tidak tersampaikan dengan luas.

3.3.3 Kesimpulan Observasi

Dari analisa SWOT 3 kampanye diatas dapat disimpulkan kelebihan dan

kekurangan dari masing-masing kampanye tersebut. Analisisnya adalah sebagai

berikut:

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 14: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

47

Nama

Kampanye Daya Tarik Kekurangan

Go for 2&5

Panduan lengkap bagi

orangtua mengenai gizi

dan informasi bahan

makanan.

Media untuk promosi kampanye

harus dicetak/diproses secara

individu bagi mereka yang

tertarik.

Let’s Move!

Memiliki tahapan

kampanye dengan tujuan

utama untuk menarik

komunitas masyarakat

untuk ikut berpartisipasi.

Dari rentang usia dan komunitas

yang kampanye tersebut ajak

untuk berpartisipasi, usia remaja

tidak disebut sebagai salah satu

partisipan kampanye.

Eat Like a

Champ!

Menggunakan media

edukasi interaktif yang

mudah dicerna dan

ditangkap oleh target

audiens.

Kampanye terbatas pada ruang

lingkup sekolah dan keluarga

anak-anak yang ikut

berpartisipasi

Tabel 3.2 Kesimpulan dari 3 kampanye.

(Dok. Pribadi)

Berdasarkan rangkuman, penulis menarik poin-poin yang unggul dan daya tarik

dari masing-masing kampanye diatas untuk dijadikan acuan dalam perancangan.

Terinspirasi dari ketiga kampanye tersebut, penulis menyimpulkan rancangan

sebaiknya dapat:

a. Menarik minat target audiens untuk ikut berpartisipasi dalam program

kampanye dan membantu pembagian informasi satu dengan yang lain untuk

menghasilkan kampanye yang efektif.

b. Memanfaatkan media sosial sebagai salah satu platform utama persebaran

kampanye ke target audiens, yaitu mahasiswa

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 15: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

48

c. Perancangan kampanye sosial juga harus menerapkan media yang mudah

diakses, visual yang mudah ditangkap dan penyampaian informasi pendukung

yang singkat, padat, dan mudah diingat.

3.4. Kuisioner

Untuk memperoleh data kuantitatif penulis membuat 2 buah kuisioner yang

masing-masing membahas mengenai vitamin & suplemen. Tujuan dibuatnya

kuisioner ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan target audiens terhadap

kedua subjek tersebut secara umum. Kuisioner disebarkan secara online melalui

media sosial (Line, WhatsApp, BlackBerry Messenger) dan disesuaikan dengan

target audiens perancangan ini yaitu remaja-dewasa. Selain itu penulis juga

membuat kuisioner ketiga yaitu kuisioner visual kampanye sebagai acuan

perancangan visual.

3.4.1 Proses Distribusi Kuisioner

Kuisioner pertama yang disebarkan adalah kuisioner mengenai pengetahuan

vitamin, yang disebarkan pada bulan Agustus 2015. Kuisioner tersebut berisikan

pertanyaan mengenai pengetahuan vitamin secara umum, antara lain jumlah

vitamin yang diketahui dan pertanyaan-pertanyaan mengenai fungsi berbagai

vitamin.

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 16: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

49

Gambar 3.11 Screenshot pertanyaan pengetahuan vitamin.

(Sumber: forms.google.com)

Kuisioner kedua yang disebarkan pada bulan Maret 2016 berisikan pertanyaan

mengenai pengetahuan suplemen secara umum dan bagaimana pola konsumsi

target audiens terhadap suplemen tersebut.

Gambar 3.12 Screenshot pertanyaan pengetahuan suplemen.

(Sumber: forms.google.com)

Kuisioner terakhir yang di/sebarkan pada bulan Mei 2016 merupakan kuisoner yang

berisi pilihan gaya elemen visual untuk menentukan gaya visual yang sesuai untuk

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 17: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

50

diimplementasikan pada perancangan visual kampanye. Kuisioner tersebut

disebarkan kepada kalangan mahasiswa.

Gambar 3.13 Screenshot pertanyaan pengetahuan vitamin.

(Sumber: forms.google.com)

3.4.2 Analisis Kuisioner

1. Kuisioner Vitamin

Hasil dari kuisioner pengetahuan vitamin adalah sebagai berikut:

Gambar 3.14 Hasil pertanyaan pertama kuisioner vitamin.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 18: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

51

Gambar 3.15 Hasil pertanyaan kedua kuisioner vitamin.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Gambar 3.16 Hasil pertanyaan ketiga kuisioner vitamin.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Gambar 3.17 Hasil pertanyaan keempat kuisioner vitamin.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 19: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

52

Gambar 3.18 Hasil pertanyaan kelima kuisioner vitamin.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Gambar 3.19 Hasil pertanyaan kelima kuisioner vitamin.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Total responden = 42

Hasil kuisioner vitamin menunjukan bahwa mahasiswa sudah mengetahui jenis dan

fungsi vitamin-vitamin yang sering mereka dengar, seperti jumlah vitamin serta

korelasi vitamin D dengan tulang dan matahari. Namun dari kuisioner tersebut

ditemukan bahwa hanya sekitar 30% responden yang mengetahui fungsi vitamin B,

A dan K. Hal ini menunjukan bahwa secara umum mayoritas belum memahami

fungsi segala jenis vitamin yang tersedia.

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 20: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

53

2. Kuisioner Suplemen

Hasil dari kuisioner pengetahuan suplemen adalah sbb:

Gambar 3.20 Hasil pertanyaan pertama kuisioner suplemen.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Gambar 3.21 Hasil pertanyaan kedua kuisioner suplemen.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Gambar 3.22 Hasil pertanyaan ketiga kuisioner suplemen.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 21: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

54

Gambar 3.23 Hasil pertanyaan keempat kuisioner suplemen.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Gambar 3.24 Hasil pertanyaan kelima kuisioner suplemen.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Total responden = 56

Kuisioner suplemen memberikan hasil yang cukup menarik. Sebagian besar

responden (75%) mengkonsumsi suplemen secara tidak teratur. Mereka kemudian

menjawab bahwa Konsumsi suplemen tersebut untuk menjaga daya tahan tubuh.

Artinya, mereka sudah mengetahui benar fungsi suplemen bagi tubuh mereka.

Namun di lain sisi sebagian besar tidak memperhatikan kandungan vitamin dalam

suplemen dan tidak mengetahui apabila mengkonsumsi suplemen secara tidak

teratur dapat mengakibatkan efek samping. Hal tersebut menunjukan bahwa

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 22: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

55

mayoritas belum memperhatikan kandungan vitamin yang ada dalam suplemen dan

tidak mengetahui efek samping jika tidak dikonsumsi dengan benar.

3. Kuisioner Visual Kampanye

Hasil dari kuisioner visual adalah sbb:

Gambar 3.25 Hasil pertanyaan pertama kuisioner visual – tipografi.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Gambar 3.26 Hasil pertanyaan kedua kuisioner visual – warna.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Gambar 3.27 Hasil pertanyaan ketiga kuisioner visual – garis.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 23: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

56

Gambar 3.28 Hasil pertanyaan keempat kuisioner visual – bentuk.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Gambar 3.29 Hasil pertanyaan kelima kuisioner visual - bentuk.

(Sumber: Dok. Pribadi)

Total responden = 50

Kuisioner visual ini bertujuan untuk menjadi acuan gaya desain yang akan

diimplementasikan dalam visual kampanye. Secara tipografi pilihan antar kedua

typeface tersebut hampir seimbang dan tak ada yang menonjol. Pada pilihan warna,

responden lebih menyukai warna yang dibubuhi dengan gradasi. Untuk pilihan

garis, responden lebih menyukai ujung yang mulus dan tidak tajam. Responden

lebih menyukai desain yang semi realistis dan tidak oversimplified maupun kasar

secara keseluruhan.

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 24: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

57

3.5. Wawancara

Penulis melakukan wawancara kepada dr. Stella E. Bela, MGizi, SpGK yang

merupakan salah satu anggota dari Indonesian Nutrition Association (INA).

Organisasi tersebut merupakan organisasi non-profit yang mendedikasikan

aktivitas mereka pada pengembangan lingkup pengetahuan gizi manusia. Kegiatan

yang mereka lakukan antara lain kerjasama dengan perusahaan farmasi untuk

mengadakan seminar, workshop, dan meeting berkaitan dengan gizi dan bidang-

bidang yang berkaitan seperti gizi dalam ilmu pengetahuan, teknologi, bisnis, dan

lain sebagainya. Organisasi tersebut juga berperan aktif dalam segala aktivitas

edukasi berkaitan dengan nutrisi. Penulis menghubungi organisasi tersebut dan

mereka setuju untuk melakukan wawancara narasumber dan menjadi sponsor dalam

perancangan kampanye ini.

Gambar 3.30 Foto penulis dengan dr. Stella.

(Dok. Pribadi)

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 25: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

58

3.5.1 Proses Wawancara

Sebelum bertemu secara tatap muka, penulis memberikan daftar pertanyaan

wawancara melalui e-mail kepada INA. Daftar pertanyaan tersebut meliputi

kondisi kesehatan masyarakat Indonesia serta pengetahuan mereka mengenai

vitamin dan suplemen makanan. Penulis juga mensisipkan hasil kuisioner mengenai

pengetahuan vitamin & suplemen yang sudah didapat sebelumnya untuk klarifikasi

narasumber. Saat wawancara, narasumber memberikan insight yang menarik

berkaitan dengan kondisi gizi di Indonesia saat ini. Penulis pertama bertanya

mengenai kondisi kesehatan masyarakat Indonesia saat ini, dan narasumber

menjelaskan bahwa kesehatan masyarakat saat ini masih tergolong kurang karena

kebiasaan makan mereka (food habit) tidak sesuai atau tidak cukup untuk

kebutuhan tubuh. Kemudian narasumber menjelaskan definisi dari permasalahan

gizi tersebut, yang disebut sebagai Double Burden of Malnutrion. Singkatnya,

Double Burden of Malnutrion adalah kondisi dimana masyarakat mengalami

defisiensi gizi dan obesitas di saat yang sama. Kondisi tersebut menjelaskan bahwa

masalah utama yang dialami masyarakat dalam suatu negara bukan hanya

kekurangan gizi saja, karena kelebihan gizi juga dapat membahayakan tubuh dan

kedua hal itu harus diketahui oleh masyarakat.

Narasumber kemudian menyambung dengan berbagai cara untuk mencapai

gizi seimbang, yaitu dengan menunjukan tumpeng gizi seimbang dan piring gizi

seimbang untuk porsi sekali makan. Narasumber menjelaskan bahwa untuk

mencapai gizi seimbang, masyarakat harus belajar untuk membiasakan mengikuti

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 26: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

59

pola makan dengan cukup 3 kali dalam sehari dengan interval sebanyak 3 jam antar

makan yang diselingi dengan camilan.

Penulis kemudian bertanya mengenai opini narasumber terkait dengan

suplemen vitamin. Dia menjelaskan bahwa suplemen juga harus dikonsumsi sesuai

kebutuhan, bukan dijadikan kebiasaan. Dosis tinggi yang umumnya dikandung oleh

suplemen vitamin hanya bermanfaat bagi orang-orang yang sedang kekurangan gizi

atau sakit, sebab kelebihan dosis vitamin tidak akan bermanfaat bagi tubuh yang

sehat, dan berpotensi untuk membahayakan kesehatan tubuh. Berlanjut dari

pertanyaan suplemen diatas, penulis kemudian bertanya apakah masyarakat juga

harus mengetahui fungsi dari masing-masing vitamin. Dan narasumber mengatakan

ya, mengapa tidak? Pengetahuan akan manfaat masing-masing vitamin (meskipun

hanya secara umum) penting bagi masyarakat untuk memilih makanan yang akan

mereka konsumsi, sehingga kebutuhan gizi mereka semakin tepat sasaran. Pada

akhirnya penulis bertanya kepada narasumber apakah remaja-mahasiswa

merupakan target yang tepat untuk perancangan kampanye ini. Beliau setuju akan

keputusan penulis, karena masa remaja adalah masa dimana pertumbuhan tubuh

berada di masa yang paling cepat dan berbagai jenis pola makan dan hidup dapat

berpengaruh pada penampilan fisik mereka.

3.5.2 Analisis Wawancara

Dari hasil wawancara diatas, penulis menyimpulkan bahwa masalah gizi utama

yang dihadapi masyarakat saat ini adalah Double Burden of Malnutrition, yang

disebabkan karena tidak teraturnya pola makan, porsi makan yang tidak sesuai

kebutuhan tubuh, serta kurangnya pengetahuan mengenai gizi secara umum. Usia

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016

Page 27: Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menggubah ...kc.umn.ac.id/3218/4/BAB III.pdflengkap mengenai bagaimana mencapai gizi yang seimbang tersebut. ... Latar belakang diadakannya

60

remaja-dewasa juga menjadi fokus karena mereka melalui masa pertumbuhan yang

paling cepat dan fisik tubuh mereka utamanya sangat berpengaruh oleh asupan gizi

yang mereka konsumsi.

Perancangan Kampanye... Antonius Ferdinand, FSD UMN, 2016