LAPORAN KASUS NEUROBLASTOMA pdf version.pdf

download LAPORAN KASUS NEUROBLASTOMA pdf version.pdf

of 45

Transcript of LAPORAN KASUS NEUROBLASTOMA pdf version.pdf

  • LAPORAN KASUS

    Seorang Anak Perempuan Berusia 60 Bulan dengan

    SOL Frontotemporoparietal Dekstra et Sinistra

    Suspek Neuroblastoma Stadium IV, Gizi Buruk Marasmus,

    Perawakan Normal

    Disusun untuk Memenuhi Persyaratan Stase Divisi Nutrisi dan Penyakit metabolik Bagian

    Ilmu Kesehatan Anak

    FK.Universitas Diponegoro/ RSUP. DR.Kariadi

    Disusun oleh :

    dr. Fetria Melani

    Pembimbing

    dr. JC Susanto, Sp.A(K)

    DR. dr. M. Mexitalia, Sp.A(K)

    PESERTA PROGRAM PENDIDIKAN DOKTER SPESIALIS -1 GIZI KLINIK

    FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS DIPONEGORO/RS KARIADI

    SEMARANG

    2014

  • DAFTAR ISI

    BAB I TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................................................ 1

    1.1 NEUROBLASTOMA .............................................................................................................. 1

    1.1.1 Definisi .......................................................................................................................... 1

    1.1.2 Insiden ........................................................................................................................... 2

    1.1.3 Etiologi dan pathogenesis .............................................................................................. 2

    1.1.4 Sitogenetik molekuler ................................................................................................... 2

    1.1.5 Asal neuroblastoma ....................................................................................................... 3

    1.1.6 Pemeriksaan laboratorium ............................................................................................. 3

    1.1.7 Pemeriksaan pencitraan ................................................................................................. 4

    1.1.8 Skintigrafi mthylisobenzyl guanidium (MIBG) ............................................................. 4

    1.1.9 Skintigrafi tulang (technetium) ...................................................................................... 4

    1.1.10 Diagnosis diferensial ..................................................................................................... 5

    1.1.11 Staging internasional7 .................................................................................................... 5

    1.1.12 Terapi ............................................................................................................................ 6

    1.1.13 Prognosis ....................................................................................................................... 8

    1.1.14 Bentuk khusus dari neuroblastoma adalah : .................................................................. 9

    1.2 Malnutrisi pada pasien anak dengan kanker ............................................................................. 9

    1.2.1 Faktor pejamu yang berperan dalam malnutrisi pada kanker....................................... 10

    1.2.2 Efek metabolik kanker dan kemoterapi ....................................................................... 12

    1.2.3 Faktor risiko malnutrisi pada anak dengan keganasan ................................................. 12

    1.2.4 Akibat starvasi pada pasien anak dengan keganasan ................................................... 13

    1.2.5 Metode untuk mendeteksi dan menganalisa status gizi pada pasien anak dengan kanker

    ............................................................................................................................. ..........14

    1.2.6 Pentingnya skrining gizi pasien anak dengan kanker .................................................. 17

    1.2.7 Asesmen Gizi Pasien Anak dengan Neuroblastoma .................................................... 18

    1.2.8 Studi tentang zat gizi yang membantu penyembuhan kanker ...................................... 22

    2 BAB II LAPORAN KASUS ....................................................................................................... 23

    2.1 Data umum pasien .................................................................................................................. 23

    2.2 Riwayat Penyakit Sekarang .................................................................................................... 23

    2.2.1 Keluhan utama ............................................................................................................ 23

    2.2.2 Riwayat perjalanan penyakit ....................................................................................... 23

  • 2.2.3 Riwayat umum ............................................................................................................ 24

    2.2.4 Riwayat penyakit dahulu ............................................................................................. 24

    2.3 Assessment ............................................................................................................................. 25

    2.3.1. Pengukuran antropometrik .................................................................................................... 25

    2.3.2. Pemeriksaan fisik ................................................................................................................. 26

    2.3.3. Pemeriksaan laboratorium ..................................................................................................... 27

    2.4 Diagnosa ................................................................................................................................ 28

    2.4.1. Diagnosa penyakit/medis ...................................................................................................... 28

    2.4.2. Diagnosis gizi ....................................................................................................................... 28

    2.5 Terapi Medis dan Gizi ........................................................................................................... 28

    2.6 Program .................................................................................................................................. 28

    2.7 Assesment gizi ....................................................................................................................... 28

    2.8 FOLLOW UP ......................................................................................................................... 30

    DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................................................... 34

    1

  • 1

    BAB I TINJAUAN PUSTAKA

    1.1 NEUROBLASTOMA

    1.1.1 Definisi

    Neuroblastoma merupakan tumor embrional maligna dari sel-sel prekursor ganglia

    simpatetik dan medulla adrenal. Neuroblastoma adalah tumor neuroektodermal

    primitif (PNET) berasal dari susunan saraf simpatis embrional. Tumor ini terutama

    terjadi pada anak berumur di bawah 5 tahun, dan tumor ini setelah leukemia dan

    tumor otak merupakan kelompok tumor yg paling sering. Tumor ini tumbuh infiltratif

    kuat dan merupakan tumor saraf paling maligna dengan ketahanan tubuh singkat.1

    Tabel 1. Tumor susunan saraf perifer2

    1. Tumor asal dari bungkus saraf Schwannoma (neurilemma)

    Neurofibroma soliter

    Neurofibromatosis Von Recklinghousen

    Neurofibrosarkoma

    2. Tumor berasal dari sel syaraf perifer a. Asal simpatoblastik

    Neuroblastoma

    Ganglioneuroblastoma

    Ganglioneuroma

    b. Asal feokromositik Paraganglioma

    Feokromositoma

    Kemodektoma (glomus caroticum)

    3. Tumor sekunder syaraf perifer Karsinoma

    Sarkoma

    Neuroblastoma dapat memiliki ukuran yang besar, misalnya di perut atau

    retroperitoneum sebelum memberi gejala. Gejala-gejalanya sering merupakaan akibat

    pertumbuhan ke dalam kanalis vertebralis dan di situ tumor bertindak sebagai tumor

    ekstradural.2

    Ditandai oleh :

    - Regresi spontan dan diferensiasi menjadi tumor jinak, terutama pada bayi berusia

    kurang dari 12 bulan biasanya tinggi.

    - Pada anak usia >18 bulan dan dengan neuroblastoma tahap lanjut, biasanya

    bersifat sangat ganas.

  • 2

    1.1.2 Insiden

    - Merupakan 8 % neoplasma pada masa kanak-kanak.

    - Setiap tahunnya terdiagnosis kasus baru 11 dalam 1 juta anak-anak yang berusia

    kurang dari 18 tahun.

    - Neoplasma solid pada bayi yang sering ditemukan.

    - Usia rata-rata saat ditemukan adalah 2,5 tahun.

    Tabel 2. Insiden neuroblastoma

    Distribusi usia kumulatif

    < usia 1 tahun 35%

    < usia 2 tahun 50%

    < usia 4 tahun 75%

  • 3

    - Amplifikasi NMYC dan ekspresi reseptor neurotropik (TRKI, -2, -3),

    neuropeptida (polipeptida intestinal vasoaktif, VIP, somatostatin, SS), indeks

    DNA, dan perubahan kromosom (delesi gen supresor 1p pada kromosom 11,

    delesi 14, dll) adalah merupakan faktor prognosis.

    - Sel ploidi (DNA) : 55% dari neuroblastoma lokoregional adalah hiperploidi

    dengan prognosis yang lebih baik, 45% neuroblastoma adalah diploid dengan

    prognosis yang paling baik.1

    Tabel 3. Kriteria prognostik sitogenetik1

    Usia saat

    terdiagnosa

    NMYC DNA TRKI stadium Prognosis

    12 bulan Biasanya

    normal

    Diploid Rendah 3,4 50%

    1-5 tahun Umumnya

    diperkuat

    diploid Rendah 3,4 25%

    Anaplastic lymphoma kinase (ALK) mungkin mengalami mutasi pada domain tyrosin kinase

    (TKD) yang terjadi pada keluarga dengan predisposisi neuroblastoma. ALK yang bermutasi

    saat ini diuji sebagai target pada pasien dengan penelitian fase I/II.1

    1.1.5 Asal neuroblastoma

    Neuroblastoma dapat berasal dari kelenjar adrenal, organ Zuckerkandl atau mengikuti

    distribusi ganglion simpathetik sepanjang area paraspinal dari leher ke pelvis. Tempat

    yang paling sering dari perkembangan neuroblastoma adalah retroperitoneum, medula

    adrenal (35%) dan ganglia paraspinal ekstra adenal (30%-35%), diikuti oleh

    mediastinum (20%). Jarang namun penting adalah adalah pelvis (2-3%) dan leher

    (1%-5%).5 Tempat yang tidak biasa adalah thymus, paru, ginjal, mediastinum

    anterior, lambung, dan cauda equina.6

    1.1.6 Pemeriksaan laboratorium

    a. Metabolit katekolamin urin (metabolisme tirosin)

    - Kadar vanillymandelic acid (VMA) yang tinggi pada 95% kasus, homovanilic

    acid (HVA) pada 90%, dan 3-methoxy-4-hydroxyphenylglicol (MHPG) pada 97%

    pasien.

  • 4

    - Metabolit lain metabolisme katekolamin untuk diferensiasi feokromositoma,

    neuroblastoma olfaktori, dan melanoma.

    - Uji spot dengan hasil beberapa positif palsu dan negatif palsu.

    - Analisis metabolit katekolamin urin : sebagai follow up marker tumor.

    - Adanya vanillacetic acid (VLA) di urin menunjukkan prognosis yang buruk.1

    b. Temuan laboratorium lainnya

    - Kadar serum feritin sering tinggi

    - Kadar laktat dehidrogenase yang tinggi berhubungan dengan turn over tumor yang

    cepat.

    c. Sumsum tulang

    Aspirasi dan biopsi pada 2 atau lebih lokasi untuuk deteksi keterlibatan sumsum

    tulang harus menjadi salah satu metode untuk mendeteksi metastase.1

    1.1.7 Pemeriksaan pencitraan

    a. Pemeriksaan rontgen thoraks untuk mendeteksi tumor mediastinum

    b. Pencitraan abdomen : sering kalsifikasi terlihat pada tumor

    c. Pemeriksaan tulang : untuk mendeteksi metastasis ke korteks tulang (diagnosis

    diferensiasi) : tumor tulang, histiositosis Langerhans, penyakit infeksi tulang, sindrom

    battered-child, penyebaran metastasis dari neoplasma lain.5

    1.1.8 Skintigrafi mthylisobenzyl guanidium (MIBG)

    Metode radiografi yang sensitif dan spesifik untuk mengevaluasi tumor primer

    dan penyakit metastasis fokal.

    USG, CT Scan dan atau MRI atau PET/CT, bila informasi yang didapat dari

    scan MIBG dan scan tulang tidak mencukupi. Pemeriksaan ini akan mendapatkan

    informasi yang detil mengenai ukuran tumor, ekstensi, dan metastasis abdominal,

    hepar, skeletal, pulmo, mediastinum dan sistim saraf pusat.1

    1.1.9 Skintigrafi tulang (technetium)

    Sepuluh persen pasien memiliki hasil MIBG yang negatif pada pemeriksaan

    tulang yang dapat dideteksi dengan technetium.

  • 5

    1.1.10 Diagnosis diferensial

    Selain tumor jenis lain, DD lainnya adalah :

    - Osteomielitis

    - Rheumatoid arthritis

    - Tanda sindrom VIP : infeksi atau kelainan intestinal autoimun.

    - Pada opsoklonus atau ataxia, kelainan neurologis

    - Pada bayi dengan hepatomegali, storage disease.

    1.1.11 Staging internasional7

    Tabel 4. Staging Neuroblastoma

    Sistem staging

    neuroblastoma

    internasional

    Stadium Deskripsi

    I Tumor lokal dengan eksisi gross komplit, dengan atau tanpa penyakit residual mikroskopik

    (nodus yang melekat dan dibuang dari tumor bisa memberikan hasil positif)

    IIA Tumor lokal dengan eksisi gross inkomplit; representatif, limfonodus nonadheren

    ipsilateral positif bila didapatkan tumor secara mikroskopik

    IIB Tumor lokal dengan atau tanpa eksisi gross komplit dengan limfonodus nonadherent positif

    untuk tumor. Limfonodus ipsilateral yang membesar secara miskroskopik harus negatif.

    III Tumor unilateral yang tidak bisa direseksi mengilfiltrasi melewati garis tengah, dengan

    atau tanpa keterlibatan limfonodus; atau tumor lokal unilateral dengan keterlibatan

    limfonodus regional ; atau tumor di garis tengah dengan ekstensi bilateral melalui infiltrasi

    (tidak bisa direseksi) atau dengan keterlibatan limfonodus.

    IV Tumor primer apapun dengan diseminata ke limfonodus yang jauh, tulang, sumsum tulang,

    hati, kulit atau organ lainnya (kecuali didefiniskan sebagai stadium 4S)

    IVS Tumor primer lokal (sebagaimana definisi stadium I,IIA, atau IIB) dengan penyebaran

    terbatas ke kulit, hati, atau sumsum tulang (terbatas pada bayi usia

  • 6

    Tabel 5. International Neuroblastoma Risk Group (INRG) Consensus Pretreatment

    Classification schema

    1.1.12 Terapi

    Terapi tergantung pada usia, stadium, letak tumor, dan gambaran molekuler saat

    diagnosis.

    1. Prosedur operasi

    - Pembedahan inisial adalah untuk menegakkan diagnosis, menentukan stadium,

    dan eksisi tumor bila mungkin tanpa menyebabkan cedera terhadap struktur vital.

    - Reseksi radikal sering memungkinkan setelah kemoterapi dan atau radioterapi.

    - Hingga 25 % anak dengan neuroblastoma pada mulanya memiliki keterlibatan

    limfonodus.

    - Komplikasi pembedahan :

    Perdarahan

    Pada tumor adherent ke ginjal, nefrektomi

    Sindrom Horner

    2. Kemoterapi

    - Kombinasi kemoterapi : siklofosfamid/ifosfamid, cisplatin, doxorubicin, dan

    epipodophyllotoxin berdasarkan protokol internasional.

  • 7

    - Terapi dibagi dalam 2 fase : fase induksi dan fase konsolidasi.

    3. Radioterapi

    - Neuroblastoma radiosensitif

    - Iradiasi ditentukan :

    Usia pasien

    Sekuele buruk jangka panjang

    Kombinasi dengan kemoterapi

    - Iradiasi diindikasikan pada :

    Untuk mengurangi ukuran massa tumor yang besar

    Untuk mengurangi ukuran tumor dan menekan massa tumor intraspinal

    Untuk terapi paliatif.

    4. Manajemen berdasar risiko

    Risiko rendah

    - Stadium I, IIA, IIB, IVS (indeks DNA lebih dari 1)

    - Tidak ada NMYC amplifikasi

    - Histologi baik

    - Reseksi tumor radikal harus dilakukan selama terapi tumor, atau setelah

    kemoterapi dan atau radioterapi

    - Stadium IVS (pada pasien usia

  • 8

    - Fase induksi : kemoterapi yang diikuti reseksi tumor residual, dilanjutkan dengan

    kemoterapi maintenen dan atau radioterapi.

    - Neuroblastoma persisten :

    Kemoterapi dosis tinggi dengan dukungan sel stem autolog

    Transplantasi sel stem alogenik dengan obyektif efek graft versus tumor

    yang masih tahap percobaan

    Pengobatan minimal residual disease (MRD) dengan pencitraan MIBG;

    retinoid untuk induksi diferensiasi neuroblast; antibodi monoklonal

    spesifik untuk melawan antigen (3F8, GD2a)

    Terapi MIBG menghasilkan respon signifikan pada pasien dengan

    penyakit refrakter namun terbatas karena toksisitas misalnya mielosupresi.

    5. Terapi Relaps

    - Untuk pengobatan kuratif atau paliatif : topotecan, paclitaxel (Taxol), irinotecan

    atau etoposide

    - Terapi MIBG dengan label radioterapi.10

    1.1.13 Prognosis

    Secara umum, faktor-faktor yang mempengaruhi prognosis yang relevan

    adalah : stadium, usia, istologi, diferensiasi, amplifikasi NMYC, 11q aberrations dan

    ploidi kromosomal.

    - Berdasar usia ( lebih baik bila usia

  • 9

    - Studi melaporkan bahwa penemuan imunofenotip sel-sel metastatik di sumsum

    tulang (chromoganin A dan NPY [neuropeptida Y]) adalah indikator prognosis

    buruk pasien dengan neuroblastoma stadium IV.11

    Pendekatan terapi di masa yang akan datang :

    - Obat baru yang masih dievaluasi : kombinasi topotecan-irinotecan, temozolomide

    dan I-131-MIGB. Tidak ada studi terkontrol.

    - Imunoterapi dengaan antibodi manusia yang terkait IL-2 menunjukkan harapan

    hidup yang lebih baik.

    - Retinoid sebagai induser apoptosis

    - Agen-agen yang memiliki target teradap mekanisme patogenik seperti tyrokinase

    inhibitor, ALKase inhibitor.1

    1.1.14 Bentuk khusus dari neuroblastoma adalah :

    a. Ganglioneuroblastoma

    b. Ganglioneuroma

    c. Neuroblastoma olfaktori

    d. Neuroblastoma yang berasal dari organ Zuckerkandl (lokasi pada bifurcasio aorta

    atau berasal dari arteri mesenterika inferior)

    e. Feokromositoma1

    1.2 Malnutrisi pada pasien anak dengan kanker

    Malnutrisi pada pasien anak dengan kanker sering terjadi. Insiden malnutrisi

    pada pasien anak dengan kanker bervariasi, yaitu antara 6% hingga 50%, tergantung

    pada jenis keganasan, ukuran, lokasi, stadium penyakit, populasi yang dievaluasi serta

    alat yang dipakai untuk mendeteksi malnutrisi.12, 13

    Studi tentang prevalensi malnutrisi pada pasien kanker anak di Sao Paolo

    melaporkan bahwa keganasan tumor padat memiliki tingkat malnutrisi yang lebih

    tinggi dibandingkan tumor hematologi.14

    Malnutrisi biasanya terjadi pada kanker stadium lanjut dan merupakan tanda

    prognosis yang buruk dan penyebab kematian tersering pada pasien anak dengan

    kanker. Dibandingkan dengan pasien dewasa, anak-anak memiliki risiko lebih besar

    untuk terjadinya deplesi zat-zat gizi karena tingkat metabolisme yang lebih cepat dan

    kebutuhan kalori yang lebih besar untuk pertumbuhan dan perkembangan. Malnutrisi

  • 10

    pada pasien anak dengan kanker telah menjadi bagian dari gejala kompleks suatu

    penyakit dan kanker progresif.15

    Namun sekarang malnutrisi diketahui merupakan

    masalah tersendiri yang harus diidentifikasi dan diterapi seperti komplikasi lainnya

    (infeksi, sitopenia).16

    Penyebabnya adalah terkait dengan kanker yang diderita dan efek

    pengobatan, serta kondisi sosial ekonomi.

    Asupan makanan, energi ekspenditur, absorbsi dan metabolisme zat gizi, serta

    komplikasi akibat obat seperti toksisitas oral dan gastrointestinal, nefrotoksisitas,

    memainkan peran penting dalam etiologi malnutrisi pada kanker.17

    Nafsu makan yang menurun menyebabkan asupan makanan berkurang dan

    berkontribusi untuk terjadinya malnutrisi. Daya terima terhadap makanan dipengaruhi

    oleh faktor emosional dan psikososial, serta efek pengobatan dan kanker itu sendiri.

    Kelainan metabolik yang terjadi yaitu katabolisme yang meningkat dan

    mengakibatkan berat badan turun karena berkurangnya jaringan otot.18, 19

    Studi oleh

    Green, dkk terhadap pasien anak dengan neuroblastoma stadium IV menunjukkan

    bahwa malnutrisi terjadi terutama karena buruknya asupan makanan akibat massa

    intraabdomen serta anoreksia, sedangkan REE ternyata tidak mengalami peningkatan,

    bahkan lebih rendah 13% dari prediksi REE. Hal ini mungkin adanya tachifilaksis

    mempengaruhi reseptor 2 adrenergik atau menyebabkan metabolisme katekolamin.

    adanya hambatan konversi dopamin menjadi nor epinephrin (NE) akan meningktkan

    kadar dopamin namun tidak terjadi peningkatan NE yang nyata, kondisi inilah

    kemungkinan yang menyebabkan peningkatan denyut jantung tanpa peningkatan

    REE.20

    1.2.1 Faktor pejamu yang berperan dalam malnutrisi pada kanker

    a. Peran sitokin

    Asupan makanan diatur di bagian nukleus ventromedial hipothalamus.

    Studi pada binatang menunjukkan bhwa neuropeptida seperti sitokin proinflamasi

    (IL-1, IL-1, IL-6) dilepaskan oleh jaringan tumor, sel-sel imun dan sel stroma,

    TNF dan INF berkombinasi dengan mediator lainnya mempengaruhi asupan

    makanan dan energi expenditur mengakibatkan sindrom klinik kanker kakeksia.21,

    22 Sitokin dibawa melewati sawar darah otak dan berinteraksi dengan permukaan

    luminal sel endotel otak untuk melepaskan zat-zat yang mepengaruhi nafsu

    makan23

    . Mediator lainnya yang mempengaruhi nafsu makan adalah leptin, yang

    kadarnya tergantung pada simpanan lemak tubuh dan berbanding terbalik dengan

  • 11

    derajat respon inflamasi dan kadar sitokin proinflamasi21

    . Namun demikian studi

    pada manusia menunjukkan bahwa kadar leptin tidak meningkat pada kanker

    pasien sehingga diduga leptin tidak berperan dalam proses anoreksia10, 24

    .

    b. Defisit energi dan kelainan metabolik

    Telah dibuktikan bahwa defisit energi memainkan peran dalam

    perkembangan sindrom wasting anak-anak dengan tumor, yang disebabkan oleh :

    1) meningkatnya kebutuhan zat gizi; 2) hilangnya eergi yang disebabkan oleh

    disfungsi saluran cerna yang sering timbul akibat toksisitas yang diinduksi terapi

    kanker; 3) utilisasi berlebihan dari sumber-sumber energi sebagai akibat

    pengobatan kanker multimodal; 4) nyeri atau stres tak terkontrol akibat prosedur

    yang kurang tepat; 5) gangguan sensasi nafsu makan atau perubahan rasa

    (misalnya akibat xerostomia)25-27

    .

    Sejumlah faktor yang menghambat pencernaan zat-zat gizi enteral,

    beberapa diatntaranya berkaitan langsung dengan penyakit (misal pada kasus

    relaps) atau komplikasi segera (misal demam atau infeksi).28

    Namun demikian

    hal-hal yang telah disebutkan di atas tidak secara eksklusif menjelaskan

    perkembangan dari wasting derajat berat dan ketidakseimbangan energi pada

    keganasan anak-anak. pada kasus kelaparan, wasting bersifat reversibel bila

    diberikan intervensi gizi. Namun sebaliknya, pemberian terapi gizi saja tidak

    cukup untuk mencegah, mengembalikan atau menghambat kanker kakeksia.29, 30

    c. Peran metabolisme substrat dan siklus yang menghabiskan energi

    Gangguan metabolisme protein terdiri atas meningkatnya turn over protein

    seluruh tubuh, yang tampaknya diperantarai oleh sitokin, berkurangnya sintesis

    protein, dan meningkatnya sintesis protein hepar. Lipolisis terakselerasi disertai

    dengan bertambahnya produksi gliserol dan asam lemak bebas berkontribusi

    terhadap deplesi cadangan lemak dan penurunan berat badan selanjutnya.31

    Sumber energi utama sel-sel tumor diduga berasal dari metabolisme aerob glukosa

    yang secara signifikan melebihi metabolisme glukosa pada sel normal dan

    menghasilkan asam laktat yang sangat tinggi.32

    Asam laktat dibawa ke hati untuk

    memperbarui sintesis glukosa melalui siklus Cori dengan menggunakan energi

    tinggi. Penggunaan protein yang berasal dari otot untuk glukoneogenesis turut

    serta menyebabkan kehilangan energi serta meningkatkan energi ekspenditur, dan

    menimbulkan kondisi katabolik.33

  • 12

    1.2.2 Efek metabolik kanker dan kemoterapi

    a. Perubahan faktor hormonal

    Selama adaptasi terhadap malnutrisi tanpa komplikasi, terjadi peningkatan

    katekolamin, glukagon, kortisol, kadar growth hormone, dan menurunnya sekresi

    insulin.34

    Produksi hormon thiroid menurun akibat aktivasi sistim saraf simpatis,

    berkurangnya sekresi kelenjar tiroid, dan restriksi nutrisional.35

    Keuntungan akibat

    penekanan hormonal ini adalah berkurangnya energi ekspenditur dan

    mempertahankan substrat energi pada starvasi serta kanker kakeksia.

    b. Pengaruhnya pada metabolisme energi

    Turn over metabolik pada anak-anak dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti

    usia, jenis kelamin, status gizi, asupan energi, komposisi tubih, hormon, aktifitas fisik,

    suhu tubuh dan lingkungan, farmakoterapi, kondisi patologis seperti stres akibat

    pembedahan, infeksi atau trauma. berbagai studi telah melaporkan bahwa energi

    ekspenditur pada pasien kanker (dewasa dan anak) tidak selalu meningkat; ada yang

    menurun, normal, atau meningkat. penentu energi ekspenditur lainnya adalah obat

    sitostatika, jenis kanker, stadium, status, dan waktu pemeriksaan dilakukan.

    kemungkinan peningkatan energi ekspenditur pada pasien kanker adalah akibat

    stimulasi simpatis dari jaringan lemak coklat atau otot skelet.

    c. Perubahan pada komposisi tubuh

    Pada anak dengan kanker, berat badan dipengaruhi pula oleh massa tumor dan

    hidrasi sehingga menutupi kejadian hilangnya massa otot dan lemak selama

    kemoterapi. Pengukuran kompartemen tubuh berguna untuk menentukan status gizi

    anak saat diagnosis pertama kali ditegakkan, dan akan menunjukkan perubahan

    jaringan fungsional yang kemungkinan terjadi selama terapi antitumor, selain data

    antropometri dan penilaian gizi subyektif. Mengenai obat-obatan antikanker

    (kemoterapi atau rdiasi) harus diketahui pengaruhnya terhadap komposisi tubuh

    (lemak dan massa otot). Peningkatan massa lemak akan menimbulkan sindrom

    metabolik pada periode selanjutnya, sedangkan undernutrisi akan berpengaruh buruk

    terhadap kesehatan anak pada umumnya.36

    1.2.3 Faktor risiko malnutrisi pada anak dengan keganasan

    a. Faktor risiko yang berhubungan dengan jenis, stadium, dan status metastasis kanker

  • 13

    Pasien risiko tinggi malnutrisi meliputi : pasien dengan malnutrisi saat

    diagnosis pertama ditegakkan, terutama pasien anak dengan tumor padat dan stadium

    lanjut, biologi tumor buruk, lokasi tumor.

    b. Faktor risiko yang berhubungan dengan modalitas terapi kanker

    Anak dengan keganasan yang diberikan terapi multimodal termasuk

    didalamnya pembedahan, radioterapi, pemberian terapi antineoplastik akan

    menimbulkan berbagai efek samping negatif yang dapat mengakibatkan perburukan

    status gizi. Tiap terapi tersebut kemungkinan menyebabkan cedera organ dan

    kombinasinya akan menimbulkan efek samping yang bersifat sinergisme. terapi

    antikanker multimodal, bersamaan dengan pengaruh keganasan, mempengaruhi status

    gizi dan merusak sel-sel yang cepat membelah, seperti sel-sel di saluran cerna. Hal

    tersebut mengakibatkan munculnya gejala serius yang tidak diinginkan misalnya

    diare, muntah, mukositis dan efek sitemmik terapi yang semuanya itu menurunkan

    asupan makanan anak, ketidak seimbangan energi, kekurangan cairan, elektrolit,

    elemen trace, gangguan protein pembawa, defisiensi zat besi dan zat-zat gizi lain,

    serta malabsorbsi kronik zat gizi makro dan mikro.

    1.2.4 Akibat starvasi pada pasien anak dengan keganasan

    a. Morbiditas dan mortalitas

    Pada kanker anak, kondisi kurang gizi memiliki pengaruh signifikan terhadp

    prognosis usia harapan hidup, terutama pada pasien anak dengan tumor padat dan

    metastasis yang berisiko tinggi untuk terjadinya deplesi cadangan tubuh.

    Usia harapan hidup yang rendah yaitu pada anak dengan neuroblastoma

    stadium IV, lekemia limfoblastik akut, dan lekemia mieloid akut yang semua itu

    berkaitan dengan banyaknya penurunan berat badan.28, 30

    b. Konsekuensi jangka panjang

    Pasien anak yang sembuh dengan riwayat kanker : sarkoma jaringan lunak,

    neuroblastoma, limfoma Non-Hodgkin, tumor otak, anak laki-laki dengan riwayat

    lekemia, anak perempuan dengan tumor tulang yang tidak diamputasi, tumor Wilm,

    dan penyakit Hodgkin dibandingkan dengan populasi umum dengan usia yang sama,

    memiliki IMT yang cenderung kurang. Anak yang sembuh dari kanker memiliki

    risiko untuk terjadinya penyakit di usia dewasa, misalnya obesitas yang berhubungan

    erat dengan penyakit endokrin dan pembuluh darah.37-39

  • 14

    1.2.5 Metode untuk mendeteksi dan menganalisa status gizi pada pasien anak dengan

    kanker

    Tujuan utama metode ini adalah untuk mengetahui adanya malnutrisi anak

    serta risiko untuk terjadinya defisiensi zat gizi yang terjadi sebelum terapi kanker

    dimulai dan yang memungkinkan untuk terjadinya perburukan status gizi di kemudian

    hari.

    Berbagai uji anthropometri, biokimia, yang penting tersaji di tabel berikut.

    Selain itu penentuan energi ekspenditur yang bersifat individu juga penting. Analisa

    feses anak berguna untuk mendeteksi adanya kehilangan zat gizi terutama pada anak

    dengan komplikasi intestinal.

    Tabel 6. Kategori status gizi untuk pasien pediatri onkologi40

    Identifikasi kategori

    Usia >2 tahun pilih salah satu

    Indeks Massa Tubuh persentil (BMI) atau

    Berat badan ideal ( BBI sesuai TB atau PB persentil)

    Usia < 2 tahunpilih salah satu

    BB/PB (persentil) atau

    Berat badan ideal (BBI sesuai TB atau PBpersentil)

    Berat badan kurang Normal Risiko berat badan lebih

    Berat badan berkurang/bertambah ada atau tidak ada

    IMT

    < persentil ke-5

    Persentil ke-5 sd 85

    >Persentil ke 85-95

    BB/PB

    80-90% ringan

    >90-110%

    >110-120%

    Monitoring dan evaluasi berkala tentang anthropometri, laboratorium,

    komposisi tubuh, asupan energi dan kehilangannya sangat membantu pasien kanker

    anak untuk mencegah dan mengatasi malnutrisi.

    Jenis terapi enteral yang diberikan tergantung pada kemampuan aspan per

    oral, stabilitas usus, tingkat absorbsi, kemungkinan adanya efek buruk yang timbul

    akibat sitostatik (misalnya mukositis berat). Kontraindikasi pemberian makanan

    enteral pada pasien kanker anak sama dengan penyakit lainnya yaitu obstruksi

    intestinal, muntah terus menerus, atau perdarahan akut. Bila pemberian makanan

    dengan rute oral dan enteral tidak memungkinkan, maka terapi parenteral

    diindikasikan tanpa penundaan. Penundaan 3-4 hari seperti yang disarankan beberapa

    studi untuk memulai terapi parenteral tidak baik untuk anak dengan bukti adanya

  • 15

    defisiensi energi protein sebelum anak masuk RS. Pemberian terapi nutrisi parenteral

    dilakukan hingga anak dapat mentoleransi asupan per oral atau enteral.41

    Ada beberapa studi klinis pemberian terapi gizi parenteral tentang waktu yang

    optimal dan efektifitasnya, kelebihan dan kekurangannya. Sebagian besar studi

    dilakukan pada pasien dewasa memberikan hasil yang kotroversial dan rekomendasi

    pemberian terapi gizi parenteral total untuk pasien yang akan menjalani transplantasi

    sumsum tulang. Komplikasi potensial terapi parenteral meliputi risiko infeksi,

    kelainan metabolik, hepatotoksisitas, dan berkurangnya asupan oral.41

    Pemberian

    glutamin eksogen terbukti dapat membantu mengatasi efek buruk obat antikanker

    terhadap mukosa saluran cerna. Sedangkan pemberian karnitin telah disarankan untuk

    meperbaiki sindrom fatig pada kanker dengan pengaruhnya terhadap parameter gizi

    dan sistim imun.42, 43

  • 16

    Gambar 1. Algoritma tata laksana gizi pasien pediatri onkologi44

  • 17

    1.2.6 Pentingnya skrining gizi pasien anak dengan kanker

    Skrining harus dilakukan dalam 24-48 jam setelah admisi dan diulang secara berkala

    tergantung usia pasien, diagnosis, terapi, dan faktor risiko lainnya. Hal-hal yang perlu

    ditanyakan saat skrining gizi adalah riwayat berat badan sebelumnya, berat badan

    biasanya, dan riwayat subyektif dari gejala-gejala yang timbul, dan tidak terbatas pada

    mual, muntah, diare dan nafsu makan. Pertanyaan juga termasuk ketersediaan pangan

    dan penanggung jawab penyajian makanan. Skrining yang meliputi hal-hal di atas

    dapat mengidentifikasi anak yang berisiko malnutrisi dan membutuhkan asesmen gizi

    yang lebih menyeluruh.45

    Contoh skrining yang dilakukan di RS St Jude Childrens Research adalah sebagai

    berikut45

    :

    Tabel 7. Contoh skrining gizi

    Apakah anda akhir-akhir ini melalukan pemeriksaan gizi?

    Skrining gizi

    Tidak ada

    Alergi terhadap makanan

    Berat badan turun 5% dalam 1 bulan Berat badan turun 2% dalam 1 bulan untuk bayi Kenaikan berat badan akhir-akhir ini

    Mual/muntah 3 hari NPO atau asupan per oral buruk 3 hari TPN/makanan lewat selang

    Problem atau nyeri saat mengunyah, menelan, dan menghisap

    Diet yang dimodifikasi/pembatasan makanan

    Asupan ASI akhir-akhir ini

    Riwayat konsumsi suplemen makanan akhir-akhir ini

    Lain-lain

    Konsultasi gizi

    Kebutuhan zat gizi saat ini belum teridentifikasi

    Permintaan konsul gizi

    Subjective Global Assessment (SGA)

    SGA adalah suatu alat untuk menilai status gizi pasien secara subyektif, mudah,

    murah dan dapat dilakukan oleh tenaga non-medis. Penggunaan SGA untuk skrining

    gizi telah tervalidasi untuk populasi pediatrik perioperatif, namun efektifitasnya

    belum dievaluasi untuk populasi pasien kanker anak.45

    Studi yang dilakukan oleh Sermet-Gaudelus dkk melaporkan tentang penggunaan

    metode skoring dalam mengidentifikasi pasien anak dengan malnutrisi di RS. Skor

    risiko gizi berkisar antara 0-5 dan dihitung dengan cara menambah nilai untuk

  • 18

    masing-masing faktor risiko sebagai berikut : 1 untuk asupan makanan

  • 19

    - Membutuhkan waktu lama untuk transisi ke makanan via oral setelah terapi

    - Harapan hidup 5 tahun : 73.2%47

    Asesmen gizi

    1. Anthropometri

    Pemeriksaan awal meliputi usia, tinggi badan (diukur dengan berbaring bila anak < 2

    tahun), berat badan, dan pada anak yang berusia kurang dari 2 tahun, diukur lingkar

    kepala. Pemeriksaan apapun dengan hasil kurang dari persentil ke-10 merupakan

    tanda gangguan perkembangan akibat asupan gizi tidak adekwat. Persentil BB/PB

    adalah indikator anthropometri yang paling baik untuk mengetahui status gizi anak

    dengan kanker. BB/TB merupakan indikator yang baik karena memiliki hubungan

    yang kuat dengan lingkar lengan atas dan tebal lipatan kulit triseps. Untuk anak usia

    pra pubertas (wanita

  • 20

    3. Riwayat gizi

    Riwayat gizi yang ditanyakan meliputi gangguan saluran cerna, gangguan

    mengunyah, menelan saat ini, mukositis, esofagitis, lebih cepat kenyang, perubahan

    nafsu makan, gangguan BAB. Modifikasi diit yang dilakukan akhir-akhir ini seperti

    diit khusus, alergi makanan, intoleransi atau pantangan makanan tertentu, penggunaan

    suplemen herbal, vitamin, mineral. Adakah gangguan dalam makan makanan

    (kemampuan makan sendiri, apakah harus dalam bentuk puree atau makanan biasa,

    menggunakan botol atau cangkir), adakah asupan susu formula atau menyusu.

    4. Pemeriksaan fisik

    Periksa adakan obesitas, emaciation, dehidrasi atau edema.

    5. Pemeriksaan lainnya

    Riwayat medis anak, kekuatan fisik, tingkat aktifitas, fungsi organ, derajat nyeri dan

    kontrol nyeri, yang mungkin mengganggu asupan per oral.

    6. Kebutuhan zat gizi

    Pemenuhan kebutuhan zat gizi pada anak dengan kanker bertujuan untuk :

    - Menyediakan zat gizi yang cukup untuk menjaga massa otot dan mendukung

    pertumbuhan dan perkembangan.

    - Mengidentifikasi dan mencegah atau mengkoreksi malnutrisi energi protein

    - Mencegah atau memperbaiki kelainan metabolik.

    - Memaksimalkan kualitas kehidupan.48

    a. Kebutuhan energi dan protein

    Kebutuhan energi dan protein berdasarkan asupan zat gizi yang direkomendasikan

    (DRI) sesuai usia dan jenis kelamin mungkin kurang sesuai untuk pasien kanker anak

    karena adanya faktor-faktor yang mempengaruhi kebutuhan zat gizi seperti kurang

    aktif, sepsis bakterial, demam akibat neutropenia, atau komplikasi sekunder. BMR

    dapat digunakan untuk menghitung kebutuhan energi dan dikalikan faktor stres 1.6-

    1.8 untuk anak kecil atau anak dengan malnutrisi yang akan memenuhi kebutuhan

    untuk tumbuh dan aktifitas ringan.

    b. Kebutuhan vitamin, mineral dan zat gizi lainnya

  • 21

    Kebutuhan vitamin dan mineral untuk anak dengan kanker belum ditentukan

    secara khusus sehingga kebutuhan yang disarankan adalah sesuai angka kecukupan

    gizi (DRI).

    c. Dukungan Gizi

    1. Asupan makanan per oral

    Kadangkala pasien kanker anak mengalami penurunan asupan selama terapi,

    namun untuk anak yang gizi baik, biasanya asupan akan kembali normal. Pada

    kondisi tersebut, perlu diberikan makanan dengan densitas kalori yang tinggi,

    dengan frekuensi yang lebih sering. Setiap hari harus dievaluasi tingkat asupan

    anak, baik dari makanan parenteral, enteral, caian dan makanan via oral.

    2. Makanan enteral

    Kriteria untuk pemberian makanan via selang makanan :

    - Adanya penurunan berat badan >5% dari berat badan sebelum sakit

    - BB/TB 90% dari berat badan ideal terhadap TB, disesuaikan usia dan TB

    - IMT turun hingga dibawah persentil 10

    - Usaha-usaha untuk memenuhi kebutuhan gizi via oral gagal dilakukan.

    - Saluran cerna fungsional

    - Berat badan ada di batas paling bawah

    Berbagai studi tentang pemberian makanan enteral di berbagai pusat perawatan

    pediatrik onkologi memberikan hasil yang bermanfaat. Namun demikian harus

    diperhatikan pula komplikasi pemberian makanan enteral seperti tersumbatnya

    selang makanan, pengosongan lambung yang melambat, asupan elektrolit dan

    mineral yang tidak adekwat, terutama kalsium, fosfor, seng, magnesium dan

    kurangnya asupan energi.

    Algoritma dan strategi pemberian terapi gizi pada pasien kanker telah banyak

    dibahas di berbagai literatur dengan tujuan lebih pada terapi malnutrisi

    diandingkan untuk mencegah penurunan berat badan.27, 49-52

    Implementasi protokol

    nutrisional mungkin berguna untuk mengetahui anak memiliki risiko tinggi

    malnutrisi selama terapi anti kanker. Kebutuhan enrgi diberikan berdasarkan

    panduan gizi pediatrik. Gizi seimbang dengan protein yang cukup dan densitas

    energi tinggi dibutuhkan untuk mencegah overload konsumsi karbohidrat dan

    lemak. Anak-anak dengan keluhan nyeri (seperti mukositis atau muntah derajat

    berat) mungkin dapat mentoleransi pemberian makanan dengan selang gaster atau

    yeyunum lebih baik dibanding oral (misal via NGT) bila dilakukan by pass

  • 22

    nasopharing. PEG adalah metode dengan tingkat penerimaan yang tinggi oleh ahli

    onkologi, pasien kanker anak dan keluarga dan menunjukkan perbaikan somatik

    serta mengurangi frustasi pada keluarga akibat problema pemberian makanan.53

    3. Nutrisi parenteral

    Diberikan bila saluran cerna anak tidak fungsional sehingga tidak memungkinkan

    pemberian secara oral atau enteral. Misalnya mual dan muntah terus menerus,

    ileus, enteritis radiasi, dll.

    4. Diet untuk anak dengan imunosupresi

    Diindikasikan bila hitung neutrofil < 1x103l.

    Pada prinsipnya diit ini menekankan pentingnya higiene dan sanitasi dalam

    pemilihan, penyiapan, penyajian bahan makanan.47

    1.2.8 Studi tentang zat gizi yang membantu penyembuhan kanker

    a. Asam lemak omega 3

    Asam lemak omega 3 secara in vitro dilaporkan memiliki efek menghambat

    pertumbuhan neuroblastoma. Pada studi in vivo diduga efek antitumor dari omega 3

    diperantarai oleh inhibisi proliferasi sel tumor dan atau induksi apoptosis, peningkatan

    kerusakan mitokondria melalui bertambahnya reactive oxygen species, efek

    antiinflamasi, dan atau efek anti-angiogenik via inhibisi MVD dan COX-2.54, 55

    Namun studi ini belum konsisten.56

    b. EPA (eicosapenthanoic acid)

    EPA, suatu asam lemak omega 3, dalam studi yang dilakukan oleh Bayram dkk

    terbukti dapat mengurangi penurunan berat badan pada pasien kanker anak, yakni

    sebagai tambahan pada makanan padat protein dan energi yang diberikan pada

    pasien.57

    Penelitian terdahulu menunjukkan bahwa suplementasi dengan EPA dapat

    memperbaiki penurunan BB karena kanker melalui berbagai mekanisme, termasuk

    penurunan regulasi produksi sitokin dan respon protein fase akut.58-60

  • 23

    2 BAB II LAPORAN KASUS

    2.1 Data umum pasien

    Nama : An. Nafisya Lisma

    TTL : 4 Maret 2009

    Alamat : Ngramut RT 001/002, Purwodadi

    Jenis kelamin : Perempuan

    Tanggal MRS : 17 Maret 2014

    Tanggal asesmen : 24 Maret 2014

    No. CM/Register : C449878/7693445

    Bangsal : C1 lt 1

    Jaminan : BPJS

    2.2 Riwayat Penyakit Sekarang

    2.2.1 Keluhan utama

    Timbul benjolan di kepala disertai berat badan menurun

    2.2.2 Riwayat perjalanan penyakit

    Sejak bulan November 2013 (5 bulan yang lalu) anak mengeluh kepala sakit saat

    disisir dan diketahui timbul benjolan di kepala sebesar kurang lebih sebesar kacang kedelai,

    sejumlah 4 buah. Nyeri bila ditekan, warna seperti kulit sekitar dan tidak bisa digerakkan.

    Oleh keluarga dibawa ke RS Purwodadi, dilakukan CT scan kepala dan USG abdomen

    dikatakan normal. Di RS Purwodadi diberi tranfusi 2 kolf dan disarankan untuk rujuk ke

    RSDK, namun keluarga menolak. Semenjak itu anak dibawa ke pengobatan alternatif.

    Semakin lama benjolan di kepala makin besar. Anak semakin sering mengeluh nyeri

    kepala. Anak juga mengeluh tulang terasa nyeri untuk berjalan. Muntah (-), nafsu makan

    menurun dan makan hanya sedikit-sedikit, berat badan makin turun lalu dibawa ke poli

    hematologi RSDK pada bulan Januari 2014 dan disarankan mondok. Saat dirawat di RSDK

    anak dilakukan pemeriksaan sumsum tulang, anak kemudian dipulangkan dan disarankan

    kontrol. Hasil biopsi sumsum tulang adalah metastasis keganasan ke sumsum tulang.

    Saat ini anak mondok karena perut makin membesar dan berat badan anak makin

    turun. Anak tidak mampu makan banyak, hanya sedikit-sedikit saja. Sesak (+), muntah (-),

    diare (-). Anak akan dilakukan biopsi.

  • 24

    2.2.3 Riwayat umum

    Ayah pasien sebagai wiraswasta dan ibu pasien tidak bekerja. Pasien merupakan

    anak angkat, dan anak kandung dari saudara kembar ibu angkat. Ibu angkat belum

    mempunyai anak.

    Biaya perawatan selama di RS ditanggung BPJS.

    2.2.4 Riwayat penyakit dahulu

    Riwayat demam (-)

    Riwayat mondok (+) bulan Januari 2014 karena sakit serupa

    2.2.5. Riwayat penyakit keluarga

    Riwayat keluarga sakit kanker (+) ibu angkat menderita kanker payudara dan sudah

    diangkat, juga riwayat kista di rahim.

    Riwayat sakit serupa pada keluarga (-)

    2.2.6. Riwayat imunisasi

    Imunisasi lengkap.

    2.2.7. Riwayat gizi dan asupan makanan

    Sebelum sakit :

    Makan nasi sehari 3 kali, kurang lebih 1 centong, sering disertai sayur sop atau

    bening, kadang-kadang terik. Lauk berupa ayam goreng, telur, tahu atau tempe. Kadang-

    kadang makan selingan snack seperti wafer, roti, susu. Tidak ada riwayat pantangan atau

    alergi makanan. Sebelum sakit, berat badan pasien adalah 17 kg (WAZ : -0,51; HAZ : 0.47;

    BMI for age :-1,26)

    Setelah sakit :

    Sejak 5 bulan SMRS nafsu makan mulai berkurang karena anak mengeluh pusing.

    Makan 3 kali sehari, kadang-kadang habis, kadang-kadang hanya porsi. Berat badan turun

    hingga 12 kg. Saat pulang dari RS bulan Januari 2014 pasien mengkonsumsi formula F100

    komersial. Dalam satu hari mampu mengkonsumsi 4-6x200 cc. Pasien masih ingin makan,

    namun hanya mampu sedikit karena cepat merasa kenyang. Kadang-kadang oleh orang tua

    diselingi roti, mie instan (separuh), wafer, dan makanan kecil lainnya.

    Saat dirawat di RS :

    Pada bulan Maret 2014 saat rawat inap yang ke-2, berat badan 13 kg.Perut makin

    membesar. Nafsu makan semakin menurun. makanan dari RS hanya dimakan sedikit : nasi 3-

  • 25

    4 sdm, jarang mencapai porsi, sayur sedikit, sering tidak dimakan, lauk juga sedikit.

    Mendapatkan susu dari RS 2 kali, namun hanya diminum sedikit. Oleh ibu dibuatkan F100

    komersial yang dibawa dari rumah, kadang-kadang satu hari mampu minum 2-3 x 150 cc (2

    sendok takar). Snack dari RS jarang dimakan. Orang tua membawakan wafer, roti, namun

    hanya dimakan sedikit.

    2.2.8. Riwayat Tumbuh kembang

    BB Lahir : 3 kg, PB 49 cm.

    Setiap bulan pasien dibawa ke posyandu, BB selalu naik 2-3 ons/bulan.

    Kesan : Pertumbuhan dan perkembangan sesuai umur.

    Januari 2014 : BB=12 kg, TB=112 cm, gizi buruk perawakan normal.

    2.2.9. Riwayat Pendidikan Orangtua

    Ayah pasien : SMA

    Ibu pasien : SMP

    Kesan : tingkat pendidikan kedua orang tua sedang.

    2.2.10. Riwayat ANC (Ante Natal Care)

    Anak adalah anak kandung dari saudara kembar ibu. Saat hamil, ibu kandung

    berusia 37 tahun. ANC di bidan 3-4 kali. Saat hamil, ibu sering sesak dan muntah-

    muntah, namun riwayat penggunaan obat-obatan selama hamil tidak diketahui.

    Berat badan ibu naik 5 kg selama hamil. Ibu kandung sebelum hamil terlihat kurus

    (BB= 40 kg, TB = 150 cm, IMT : 17,7 kg/m2)

    2.2.11. Riwayat Post natal

    Lahir di RS dengan sectio cesaria karena ketuban pecah dini. Riwayat biru (-), kejang

    (-)

    2.3 Assessment

    2.3.1. Pengukuran antropometrik

    PB : 112 cm

    BB : 11 kg.

    Lingkar lengan : 11 cm

    Lingkar kepala : sulit dinilai karena ada benjolan di regio frontal dekstra et sinistra.

  • 26

    Lingkar perut : 54 cm

    WAZ : -3,65

    HAZ : 0.47

    BMI for age : -5.74

    BBI : 19 kg (CDC), 18,4 kg (WHO)

    2.3.2. Pemeriksaan fisik ( 24 Maret 2014 dari data rekam medik )

    KU: Sadar, tampak lemah, sesak dan tampak kurus.

    Tanda Vital:

    HR : 117x /menit

    RR : 30 kali/menit

    Suhu : 37C

    Kepala : terdapat benjolan di regio frontal, parietal dekstra et sinistra. Ukuran

    benjolan di regio frontal dekstra 4x2x2 cm

    Wajah : dbn

    Mata:

    Konjungtiva palpebra anemis +/+

    Sklera kebiruan -/-

    Mata cekung +/+

    Hidung:

    Nafas cuping hidung : +/+

    Terpasang kanul oksigen

    Terpasang NGT

    Telinga : tidak ada gangguan pendengaran

    Mulut :

    Sianosis (-)

    Bibir kering (+)

    Leher:

    Deviasi Trachea (-) ;

    Pembesaran nnll (-)

    Dada:

    Inspeksi : Simetris, retraksi (+) suprasternal, epigastrial intercostal

    Palpasi : Stem fremitus kanan = kiri

    Jantung:

  • 27

    Suara jantung 1= suara jantung 2

    Bising (-) ; Gallop (-)

    Paru:

    Inspeksi : Simetris

    Palpasi : Stem fremitus kanan = kiri

    Auskultasi : vesikuler +/; ronki -/- ; wheezing -/-, eksperium diperpanjang

    -/-

    Abdomen

    Inspeksi : distensi,

    Auskultasi : BU+N

    Palpasi : Hepatomegali (+), lien sulit dinilai

    Ekstremitas: superior / inferior

    Edema : - / -

    Sianosis : - / -

    Pucat : + / +

    Muscle wasting : + / +

    Baggy pant : + / +

    2.3.3. Pemeriksaan laboratorium

    a) Hematologi

    Tanggal: 14 Maret

    2014

    19 Maret

    2014

    20 Maret

    2014

    Hb (11.00 13.00g%) 10.6 6.02 10.6

    Ht (37.0 - 44.0%) 30.7 17.2 30.86

    Eritrosit (3,60 - 5,00 juta/mmk) 3.5 1.89 3.678

    MCH (23,00-31,00 pg 30.0 33.9 28.82

    MCV (77,00-101,00 fl 87.4 90.9 83.89

    MCHC (29,00-36,00 g/dl 34.3 35.1 34.35

    Lekosit (4.50-13.00 ribu/mmk) 9.0 7.14 7.95

    Trombosit (150-400 ribu/mmk 32.8 167 144.8

    RDW (11,60-14,80 %) 16.0 19.3 15.02

    MPV (4,00-11,00 fl) 10.7 7.46 7.85

    b) Kimia Klinik

    Parameter 14 Maret

    2014

    18 Maret

    2014

    19 Maret

    2014

    GDS (74 - 106 mg/dl) 138

    Ureum (15 - 39 mg/dl) 19 14

    Kreatinin (0.5-0.8 mg/dl) 0.08 0.45

    Albumin (3.4-5.0 g/dl)

    Natrium (136-145 mmol/L) 139

    Kalium (3.5-5.1 mmol/L) 4.4

  • 28

    Chlorida (98-107 mmol/L) 101

    c) Koagulasi

    14 Maret 2014 20 Maret

    2014

    Plasma Prothrombin Time (PPT)

    Waktu prothrombin (9.4-11.3 detik)

    PPT Kontrol

    14.6

    11.2

    10.8

    10.9

    Partial Thromboplastin Time (PPT)

    Waktu thromboplastin (23.4-36.8 detik)

    APTT kontrol

    37.0

    32.8

    2.4 Diagnosa

    2.4.1. Diagnosa penyakit/medis

    SOL frontotemporoparietal dekstra post biopsi H+4

    Efusi pleura suspek metastase

    Metastase ke tulang humerus, scapula

    2.4.2. Diagnosis gizi

    SGA : C

    Status gizi : gizi buruk marasmus, perawakan normal.

    Status metabolik : hiperkatabolik, anemia

    Status GI : fungsional dengan anoreksia, early satiety

    Status cairan : normohidrasi

    2.5 Terapi Medis dan Gizi

    Inf D5%:NaCl 0.9% = 1:1 10 tpm

    Injeksi Ceftriaxon

    Injeksi Ranitidin

    Perbaikan KU dan gizi

    Diit : 3x 1 porsi nasi, 5x200 cc F100

    PO : asam folat 1x5 mg

    Mineral mix 4x5 cc

    2.6 Program

    Evaluasi KU, TV, dan akseptabilitas diet

    Timbang BB setiap hari

    Konsul gizi

    2.7 Assesment gizi

    Pasien dikonsulkan ke Divisi Nutrisi dan Metabolik 24 Maret 2014

  • 29

    Kebutuhan cairan, energi/kalori dan protein

    Kebutuhan cairan: 1650 cc

    Kebutuhan energi: 90 kkal x 19 kg = 1710 kkal, dimulai dari 1500 kkal

    Kebutuhan protein: 2.3 g/kgBB(BBI)/hari = 43.7 g 44 g = 176 kkal

    Kebutuhan karbohidrat: 50 60% total kkal = 900 Kkal = 225 g

    Kebutuhan lemak: 30-40 % total kalori : 424 Kkal (28,2%) = 47 g

    Pemberian terapi gizi:

    Keb 24 jam Cairan

    1650

    Kal

    1500

    Karbohidrat Lemak Prot

    44

    Inf D5 NS 480 81,6 -

    2x1/2 porsi

    nasi

    100 400 14

    1xsnack

    modisco

    50 162,6 3,53

    5x200 F100 1000 1000 46,53

    1630

    98%

    1644,2

    109%

    46,53

    105%

  • 30

    2.8 FOLLOW UP

    Tanggal Subjective Objective Diagnosa Terapi

    24/3/2014 Sesak (-), lemah, kurang aktif

    Asupan : nasi dari RS hanya

    sedikit-sedikit 1/3 porsi 2 kali

    sehari, sayur tidak dimakan, lauk

    sedikit, susu pediasure 3x100 cc

    (2 sendok takar)

    KU lemah, CM

    HR : 117x/menit

    RR : 30 x/menit

    T : 37,0C

    N : reguler, isi dan tegangan

    cukup

    Abd : cembung, tegang, BU (+),

    BAB (+)

    SOL frontotemporoparietal

    dekstra post biopsi H+4

    Gizi buruk marasmus

    Inf D5%:NaCl 0.9% = 1:1 10 tpm

    Injeksi Ceftriaxon

    Injeksi Ranitidin

    Perbaikan KU dan gizi

    Jawaban konsul gizi anak =

    Target kalori : 1500 Kkal

    Diit : 3x 1 porsi nasi, 5x200 cc F100

    PO : asam folat 1x5 mg

    Mineral mix 4x5 cc

    25/3/2014 Sesak (+) berkurang, lemah,

    gelisah

    Asupan :

    Susu : 390 cc, makanan selingan

    molen pisang 1 buah

    KU lemah, CM

    HR : 116x/menit

    RR : 32x/menit

    N : reguler, isi dan tegangan

    cukup

    T :36,8 C

    Abdomen cembung, tegang, BU

    +)

    SOL frontotemporoparietal

    dekstra post biopsi H+5

    Gizi buruk marasmus

    Inf D5%:NaCl 0.9% = 1:1 10 tpm

    Injeksi Ceftriaxon

    Injeksi Ranitidin

    Perbaikan KU dan gizi

    Ditambah Alinamin 3 x ampul

    Diit : 3x 1 porsi nasi, 5x200 cc F100

    PO : asam folat 1x1 mg

    Mineral mix 4x5 cc

    26/3/2014 Sesak(+), lemah

    Asupan : susu 5x200 cc

    Subuh minta susu sekitar 20 cc

    Nasi dimakan 5 sdm, lauk

    sedikit, roti tart uk sedang

    separuh

    KU lemah, CM

    HR : 116x/menit

    RR : 32x/menit

    N : reguler, isi dan tegangan

    cukup

    T : 36,9 C

    N : reg, i/t cukup

    Abdomen cembung, tegang, BU

    +)

    SOL frontotemporoparietal

    dekstra post biopsi H+6

    Gizi buruk marasmus

    Efusi pleura suspek metastase

    Metastase ke tulang humerus,

    scapula

    Inf D5%:NaCl 0.9% = 1:1 10 tpm

    Injeksi Ceftriaxon

    Injeksi Ranitidin

    Perbaikan KU dan gizi

    Diit : 3x 1 porsi nasi, 5x200 cc F100

    PO : asam folat 1x1 mg

    Mineral mix 4x5 cc

    27/3/2014 Sesak(+), lemah

    Asupan : susu 6x200 cc, 100 cc

    saat malam jam 24.00

    Makanan dari RS tidak suka,

    KU lemah, CM

    HR : 118x/menit

    RR : 32x/menit

    N : reguler, isi dan tegangan

    SOL frontotemporoparietal

    dekstra post biopsi H+7

    Gizi buruk marasmus

    Efusi pleura suspek metastase

    Inf D5%:NaCl 0.9% = 1:1 10 tpm

    Injeksi Ceftriaxon

    Injeksi Ranitidin

    Perbaikan KU dan gizi

  • 31

    minta dibelikan mi, habis

    porsi

    cukup

    T : 37,2C

    Abdomen cembung, tegang, BU

    +)

    Metastase ke tulang humerus,

    scapula

    Diit : 3x 1 porsi nasi, 5x200 cc F100

    PO : asam folat 1x1 mg

    Mineral mix 4x5 cc

    28/3/2014 Sesak (+), demam nglemeng

    Kurang aktif dibanding

    sebelumnya, sering meringik

    Asupan : minum susu 6x200 cc

    + 1x100 cc (5 kali dari RS, 2 kali

    membuat sendiri : pediasure)

    Makan nasi : 2 sdm dengan lauk

    sedikit

    BAB (+) kemarin 1 x

    KU lemah, sadar, kurang aktif

    HR : 110x/menit

    RR : 34 x/menit

    N : reg, i/t cukup

    T: 37,2 C

    Pulmo : SD vesiculer menurun di

    lapangan paru kiri

    Abd : cembung, hepar/lien sdn

    Lingkar perut : 55,5 cm

    LLA : 10 cm

    BB : 13,4 kg

    SOL frontotemporoparietal

    dekstra post biopsi H+8

    Gizi buruk marasmus

    Efusi pleura suspek metastase

    Metastase ke tulang humerus,

    scapula

    Inf D5%:NaCl 0.9% = 1:1 10 tpm

    Injeksi Ceftriaxon

    Injeksi Ranitidin

    Perbaikan KU dan gizi

    2x1/2 porsi nasi ekstra putih telur

    5x200 cc F100

    1x snack modisco

    Keb 24

    jam

    Cairan

    1650

    Kal

    1500

    Prot

    44

    Inf D5

    NS

    480 81,6 -

    2x1/2

    porsi

    100 400 14

    1xsnack

    modisco

    50 162,6 3,53

    5x200

    F100

    1000 1000 46,53

    1630

    98%

    1644,2

    109%

    46,53

    105%

    29/3/2014 Muntah (-), sesak (+), lemah (+)

    BAB cair (-)

    Asupan : susu dari RS 3x200 cc,

    susu membuat sendiri 2x80 cc

    (1/2 sdk takar), telur rebus 1 bh

    hbs, makan roti sedikit-sedikit,

    nasi dari RS hanya sedikit

    KU lemah, sadar, kurang aktif

    HR : 118 x/menit

    RR : 36 x/menit

    N : reg, i/t cukup

    T : 37,1 C

    BB : 14 kg

    SOL frontotemporoparietal

    dekstra post biopsi H+9

    Gizi buruk marasmus

    Efusi pleura suspek metastase

    Metastase ke tulang humerus,

    scapula

    O2 6 lpm masker

    Ceftriaxon stop

    Alinamin stop

    Ketorolac 3x15 mg

    Ranitidin 3x25 mg

    Paracetamol 250 mg k/p

    Diet :

    2x1/2 porsi nasi ekstra putih telur 1

    buah

  • 32

    6x200 F100

    1/4/2014 Muntah (-), sesak (-), mencret (-)

    Diit susu habis, posisi duduk

    Mulai kemarin sore pasien sudah

    penurunan kesadaran, demam

    tinggi.

    KU penurunan kesadaran

    HR : 118x/menit

    RR : 44 x/menit

    N : reg, i/t cukup

    T : 37.5 C

    SOL frontotemporoparietal

    dekstra post biopsi H+10

    Gizi buruk marasmus

    Efusi pleura suspek metastase

    Metastase ke tulang humerus,

    scapula

    O2 6 lpm masker

    Lain-lain sesuai TS Anak

    Keb

    24

    jam

    Cairan

    1650

    Kal

    1500

    Prot

    44

    Inf

    D5

    NS

    720 81,6 -

    8x150

    F75

    1200 1200 34.8

    1680

    101.8%

    1281.6

    85.4%

    34.8

    79%

    Dikonsulkan ke perawatan

    palliative care oleh DPJP bedah

    saraf, jawaban :

    Pada pemeriksaan didapatkan :

    - Probable respiratory failure - Nyeri sudah tidak didapatkan

    ok kesadaran menurun

    - Sudah stadium akhir DNR - Orang tua sudah menerima

    penjelasan.

    Pukul 14.00 pasien meninggal

    dunia

    Hasil PA (diketahui tanggal 29 Maret 2014 ) :

    Kesimpulan : sesuai dengan neuroblastoma DD : limfoma maligna.

  • 33

    Follow up Laboratorium

    27/3/2014 28/3/2014

    Hemoglobin 6,5 9,6

    Hematokrit 21,1 28,2

    Eritrosit 2,4 3,5

    Leukosit 7,0 10

    Trombosit 215 195,6

    MCH 27,5 27,1

    MCV 89,4 79,7

    MCHC 34

    RDW 15,8 18,3

    MPV 8,6 8,0

    Albumin 2,8

    Pemeriksaan AGD 28 Maret 2014

    KIMIA KLINIK

    BGA kimia

    Temperatur (C) 40.0

    Hb (mg/dl) 9.6

    FIO2 44.0

    pH 7.39

    pCO2 42

    pO2 129

    pH(T) 7.35

    pCO2 (T) 48

    pO2 (T) 149

    HCO3-

    25.4

    HCO3 std 25.2

    TCO2 26.7

    BEecf 0.4

    BE (B) 0.3

    SO2c 99

    A-aDO2 105

    RI 0.7

  • 34

    DAFTAR PUSTAKA

    1. Imbach P. Neuroblastoma. In: Imbach P, Kuhne T, Arceci RJ, editors. Pediatric

    Oncology: Springer-Verlag 2011. p. 114-23.

    2. Van Alphen HAM. Tumor susunan saraf. In: Van de Velde CJH, Bosman FT,

    Wagener DJTh, editors. Onkologi. 5 ed. Yogyakarta: Panitia Kanker RSUP DR

    Sardjito Yogyakarta.Gadjah Mada University Press; 1996. p. 586-7.

    3. Schz J, Kaletsch U, Meinert R, Kaatsch P, Spix C, Michaelis J. Risk factors for

    neuroblastoma at different stages of disease. Results from a population-based case-

    control study in Germany. Journal of clinical epidemiology. 2001;54(7):702-9.

    4. Cook MN, Olshan AF, Guess HA, Savitz DA, Poole C, Blatt J, et al. Maternal

    Medication Use and Neuroblastoma in Offspring. American Journal of Epidemiology.

    2004;159(8):721-31.

    5. Rha SE, Byun JY, Jung SE, Chun HJ, Lee HG, Lee JM. Neurogenic tumors in the

    abdomen: tumor types and imaging characteristics. Radiographics. 2003;23(1):29-43.

    6. Lonergan GJ, Schwab CM, Suarez ES, Carlson CL. Neuroblastoma,

    ganglioneuroblastoma, and ganglioneuroma: radiologic-pathologic correlation.

    Radiographics. 2002;22(4):911-34.

    7. Neuroblastoma : early detection, diagnosis, and staging topics. American Cancer

    Society; 2014 [cited 2014]; Available from:

    http://www.cancer.org/cancer/neuroblastoma/detailedguide/neuroblastoma-staging.

    8. Cohn SL, Pearson ADJ, London WB, Monclair T, Ambros PF, Brodeur GM, et al.

    The International Neuroblastoma Risk Group (INRG) Classification System: An

    INRG Task Force Report. Journal of Clinical Oncology. 2009;27(2):289-97.

    9. Nickerson HJ, Matthay KK, Seeger RC, Brodeur GM, Shimada H, Perez C, et al.

    Favorable Biology and Outcome of Stage IV-S Neuroblastoma With Supportive Care

    or Minimal Therapy: A Childrens Cancer Group Study. Journal of Clinical

    Oncology. 2000;18(3):477.

    10. Sato T, Laviano A, Meguid MM, Rossi-Fanelli F. Plasma leptin, insulin and free

    tryptophan contribute to cytokine-induced anorexia. Adv Exp Med Biol.

    2003;527:233-9.

  • 35

    11. Nowicki M, Ostalska-Nowicka D, Miskowiak B. Prognostic value of stage IV

    neuroblastoma metastatic immunophenotype in the bone marrow : preliminary report.

    J Clin Pathol. 2006;59(2):150-2.

    12. Donaldson SS, Wesley MN, DeWys WD, Suskind RM, Jaffe N, vanEys J. A study of

    the nutritional status of pediatric cancer patients. Am J Dis Child. 1981;135(12):1107-

    12.

    13. Jain V, Dubey AP, Gupta SK. Nutritional Parameters in Children with Malignancy.

    Indian Ped. 2003;40:976-84.

    14. Garofolo A, Lopez FA, Petrilli AS. High prevalence of malnutrition among patients

    with solid non-hematological tumors as found by using skinfold and circumference

    measurements. Sao Paulo Med J. 2005;123(6):277-81.

    15. Maciel Barbosa J, Pedrosa F, Coelho Cabral P. Nutritional status and adequacy of

    enteral nutrition in pediatric cancer patients. Nutr Hosp. 2012;27(4):1099-105.

    16. Ramirez I, van Eys J, Carr D, Coody D, Carter-George P, Washington J, et al.

    Immunologic evaluation in the nutritional assessment of children with cancer. Am J

    Clin Nutr. 1985;41(6):1314-21.

    17. Mauer AM, Burgess JB, Donaldson SS, Rickard KA, Stallings VA, van Eys J, et al.

    Special nutritional needs of children with malignancies: a review. JPEN J Parenter

    Enteral Nutr. 1990;14(3):315-24.

    18. Laviano A, Meguid MM, Yang Z-J, Gleason JR, Cangiano C, Fanelli FR. Cracking

    the riddle of cancer anorexia. Nutrition (Burbank, Los Angeles County, Calif).

    1996;12(10):vi-710.

    19. Fanelli FR, Laviano A, Preziosa I, Cascino A, Muscaritoli M, Cangiano C. Trytophan

    and Secondary Anorexia. In: Filippini G, Costa CL, Bertazzo A, editors. Recent

    Advances in Tryptophan Research: Springer US; 1996. p. 545-9.

    20. Green GJ, Weitzman SS, Pencharz PB. Resting energy expenditure in children newly

    diagnosed with stage IV neuroblastoma. Pediatr Res. 2008;63(3):332-6.

    21. Argiles JM, Busquets S, Garcia-Martinez C, Lopez-Soriano FJ. Mediators involved in

    the cancer anorexia-cachexia syndrome: past, present, and future. Nutrition.

    2005;21(9):977-85.

    22. Rosenbaum M, Leibel RL, Hirsch J. Obesity. N Engl J Med. 1997;337(6):396-407.

    23. Banks WA. Anorectic effects of circulating cytokines: role of the vascular blood-brain

    barrier. Nutrition. 2001;17(5):434-7.

  • 36

    24. Ramos EJ, Suzuki S, Marks D, Inui A, Asakawa A, Meguid MM. Cancer anorexia-

    cachexia syndrome: cytokines and neuropeptides. Curr Opin Clin Nutr Metab Care.

    2004;7(4):427-34.

    25. Pietsch JB, Ford C. Children with Cancer: Measurements of Nutritional Status at

    Diagnosis. Nutrition in Clinical Practice. 2000;15(4):185-8.

    26. Smith DE, Stevens MC, Booth IW. Malnutrition at diagnosis of malignancy in

    childhood: common but mostly missed. Eur J Pediatr. 1991;150(5):318-22.

    27. Han-Markey T. Nutritional considerations in pediatric oncology. Semin Oncol Nurs.

    2000;16(2):146-51.

    28. Ward E, Hopkins M, Arbuckle L, Williams N, Forsythe L, Bujkiewicz S, et al.

    Nutritional problems in children treated for medulloblastoma: implications for enteral

    nutrition support. Pediatric blood & cancer. 2009;53(4):570-5.

    29. Ovesen L, Allingstrup L, Hannibal J, Mortensen EL, Hansen OP. Effect of dietary

    counseling on food intake, body weight, response rate, survival, and quality of life in

    cancer patients undergoing chemotherapy: a prospective, randomized study. Journal

    of Clinical Oncology. 1993;11(10):2043-9.

    30. Ravasco P, Monteiro-Grillo I, Marques Vidal P, Camilo ME. Impact of nutrition on

    outcome: a prospective randomized controlled trial in patients with head and neck

    cancer undergoing radiotherapy. Head Neck. 2005;27(8):659-68.

    31. Tisdale MJ. Mechanisms of Cancer Cachexia. Physiological Reviews.

    2009;89(2):381-410.

    32. Tisdale MJ. Cachexia in cancer patients. Nat Rev Cancer. 2002;2(11):862-71.

    33. Roh MS, Ekman L, Jeevanandam M, Brennan MF. Gluconeogenesis in tumor-

    influenced hepatocytes. Surgery. 1984;96(2):427-34.

    34. Love AH. Metabolic response to malnutrition: its relevance to enteral feeding. Gut.

    1986;27(Suppl 1):9-13.

    35. Danforth E J, Burger AG. The impact of nutrition on thyroid hormone physiology and

    action. Annu Rev Nutr. 1989;9:201-27.

    36. Mauer AM, Burgess JB, Donaldson SS, Rickard KA, Stallings VA, Van Eys J, et al.

    Reviews: Special Nutritional Needs of Children with Malignancies: A Review.

    Journal of Parenteral and Enteral Nutrition. 1990;14(3):315-24.

    37. Muller HL, Emser A, Faldum A, Bruhnken G, Etavard-Gorris N, Gebhardt U, et al.

    Longitudinal study on growth and body mass index before and after diagnosis of

    childhood craniopharyngioma. J Clin Endocrinol Metab. 2004;89(7):3298-305.

  • 37

    38. Nysom K, Holm K, Michaelsen KF, Hertz H, Muller J, Molgaard C. Degree of fatness

    after treatment of malignant lymphoma in childhood. Med Pediatr Oncol.

    2003;40(4):239-43.

    39. Meacham LR, Sklar CA, Li S, Liu Q, Gimpel N, Yasui Y, et al. Diabetes mellitus in

    long-term survivors of childhood cancer. Increased risk associated with radiation

    therapy: a report for the childhood cancer survivor study. Arch Intern Med.

    2009;169(15):1381-8.

    40. Rogers PC, Melnick SJ, Ladas EJ, Halton JH, Baillargeon J, Sacks N. Childrens

    Oncology Group (COG) Nutrition Committee. Pediatric blood & cancer.

    2008;50:447-50.

    41. Bozzetti F, Arends J, Lundholm K, Micklewright A, Zurcher G, Muscaritoli M.

    ESPEN Guidelines on Parenteral Nutrition: Non-surgical oncology. Clinical nutrition

    (Edinburgh, Scotland). 2009;28(4):445-54.

    42. Huhmann MB, August DA. Review of American Society for Parenteral and Enteral

    Nutrition (ASPEN) Clinical Guidelines for Nutrition Support in Cancer Patients:

    nutrition screening and assessment. Nutr Clin Pract. 2008;23(2):182-8.

    43. Hockenberry MJ, Hooke MC, Gregurich M, McCarthy K. Carnitine plasma levels and

    fatigue in children/adolescents receiving cisplatin, ifosfamide, or doxorubicin. Journal

    of pediatric hematology/oncology. 2009;31(9):664-9.

    44. Ladas EJ. Integrative nutrition and nutrition/herbal supplements. In: Langler A,

    Mansky PJ, Seifert G, editors. Integrative Pediatric Oncology. Heidelberg: Springer-

    Verlag; 2012. p. 109-11.

    45. Mosby TT, Barr RD, Pencharz PB. Nutritional assessment of children with cancer. J

    Pediatr Oncol Nurs. 2009;26(4):186-97.

    46. Sermet-Gaudelus I, Poisson-Solomon A, Colomb V, Brusset M, Mosser F, Berrier F,

    et al. Simple pediatric nutritional risk score to identify children at risk of malnutrition.

    Am J Clin Nutr. 2000;72:64-70.

    47. Macris PC, Hunt K. Hematology and Oncology. In: Samour PQ, King K, editors.

    Pediatric nutrition. 4 ed. London: Jones and Bartlett Learning; 2012. p. 363-81.

    48. Van Eys J. Benefits of nutritional intervention on nutritional status, quality of life and

    survival. Int J Cancer Suppl. 1998;11:66-8.

    49. Mehta NM, Compher C, Directors ASPENBo. A.S.P.E.N. Clinical Guidelines:

    Nutrition Support of the Critically Ill Child. Journal of Parenteral and Enteral

    Nutrition. 2009;33(3):260-76.

  • 38

    50. Uderzo C, Rovelli A, Bonomi M, Fomia L, Pirovano L, Masera G. Total parenteral

    nutrition and nutritional assessment and leukaemic children undergoing bone marrow

    transplantation. Eur J Cancer. 1991;27(6):758-62.

    51. Jones L, Watling RM, Wilkins S, Pizer B. Nutritional support in children and young

    people with cancer undergoing chemotherapy. Cochrane Database Syst Rev.

    2010;7(7).

    52. Avitsland TL, Kristensen C, Emblem R, Veenstra M, Mala T, Bjornland K.

    Percutaneous endoscopic gastrostomy in children: a safe technique with major

    symptom relief and high parental satisfaction. J Pediatr Gastroenterol Nutr.

    2006;43(5):624-8.

    53. Barlaug M, Kruse A, Schroder H. Percutaneous endoscopic gastrostomy in paediatric

    cancer patients. Ugeskr Laeger. 2008;170(23):2027-31.

    54. Lindskog M, Gleissman H, Ponthan F, Castro J, Kogner P, Johnsen JI. Neuroblastoma

    cell death in response to docosahexaenoic acid: sensitization to chemotherapy and

    arsenic-induced oxidative stress. Int J Cancer. 2006;118(10):2584-93.

    55. Langelier B, Alessandri JM, Perruchot MH, Guesnet P, Lavialle M. Changes of the

    transcriptional and fatty acid profiles in response to n-3 fatty acids in SH-SY5Y

    neuroblastoma cells. Lipids. 2005;40(7):719-28.

    56. Barnes CM, Prox D, Christison-Lagay EA, Le HD, Short S, Cassiola F, et al.

    Inhibition of neuroblastoma cell proliferation with omega-3 fatty acids and treatment

    of a murine model of human neuroblastoma using a diet enriched with omega-3 fatty

    acids in combination with sunitinib. Pediatr Res. 2012;71(2):168-78.

    57. Bayram I, Erbey F, Celik N, Nelson JL, Tanyeli A. The use of a protein and energy

    dense eicosapentaenoic acid containing supplement for malignancy-related weight

    loss in children. Pediatric blood & cancer. 2009;52:571-4.

    58. Endres S, Ghorbani R, Kelley VE, Georgilis K, Lonnemann G, van der Meer JWM, et

    al. The Effect of Dietary Supplementation with n3 Polyunsaturated Fatty Acids on

    the Synthesis of Interleukin-1 and Tumor Necrosis Factor by Mononuclear Cells. New

    England Journal of Medicine. 1989;320(5):265-71.

    59. Wigmore SJ, Fearon KC, Maingay JP, Ross JA. Down-regulation of the acute-phase

    response in patients with pancreatic cancer cachexia receiving oral eicosapentaenoic

    acid is mediated via suppression of interleukin-6. Clin Sci. 1997;92(2):215-21.

  • 39

    60. Bauer J, Capra S. Nutrition intervention improves outcomes in patients with cancer

    cachexia receiving chemotherapya pilot study. Support Care Cancer.

    2005;13(4):270-4.

  • 40

    1. Imbach P. Neuroblastoma. In: Imbach P, Kuhne T, Arceci RJ, editors. Pediatric Oncology:

    Springer-Verlag 2011. p. 114-23.

    2. Van Alphen HAM. Tumor susunan saraf. In: Van de Velde CJH, Bosman FT, Wagener DJTh,

    editors. Onkologi. 5 ed. Yogyakarta: Panitia Kanker RSUP DR Sardjito Yogyakarta.Gadjah Mada

    University Press; 1996. p. 586-7.

    3. Schz J, Kaletsch U, Meinert R, Kaatsch P, Spix C, Michaelis J. Risk factors for

    neuroblastoma at different stages of disease. Results from a population-based case-control study in

    Germany. Journal of clinical epidemiology. 2001;54(7):702-9.

    4. Cook MN, Olshan AF, Guess HA, Savitz DA, Poole C, Blatt J, et al. Maternal Medication

    Use and Neuroblastoma in Offspring. American Journal of Epidemiology. 2004;159(8):721-31.

    5. Rha SE, Byun JY, Jung SE, Chun HJ, Lee HG, Lee JM. Neurogenic tumors in the abdomen:

    tumor types and imaging characteristics. Radiographics. 2003;23(1):29-43.

    6. Lonergan GJ, Schwab CM, Suarez ES, Carlson CL. Neuroblastoma, ganglioneuroblastoma,

    and ganglioneuroma: radiologic-pathologic correlation. Radiographics. 2002;22(4):911-34.

    7. Neuroblastoma : early detection, diagnosis, and staging topics. American Cancer Society;

    2014 [cited 2014]; Available from:

    http://www.cancer.org/cancer/neuroblastoma/detailedguide/neuroblastoma-staging.

    8. Cohn SL, Pearson ADJ, London WB, Monclair T, Ambros PF, Brodeur GM, et al. The

    International Neuroblastoma Risk Group (INRG) Classification System: An INRG Task Force

    Report. Journal of Clinical Oncology. 2009;27(2):289-97.

    9. Nickerson HJ, Matthay KK, Seeger RC, Brodeur GM, Shimada H, Perez C, et al. Favorable

    Biology and Outcome of Stage IV-S Neuroblastoma With Supportive Care or Minimal Therapy: A

    Childrens Cancer Group Study. Journal of Clinical Oncology. 2000;18(3):477. 10. Sato T, Laviano A, Meguid MM, Rossi-Fanelli F. Plasma leptin, insulin and free tryptophan

    contribute to cytokine-induced anorexia. Adv Exp Med Biol. 2003;527:233-9.

    11. Nowicki M, Ostalska-Nowicka D, Miskowiak B. Prognostic value of stage IV neuroblastoma

    metastatic immunophenotype in the bone marrow : preliminary report. J Clin Pathol. 2006;59(2):150-

    2.

    12. Donaldson SS, Wesley MN, DeWys WD, Suskind RM, Jaffe N, vanEys J. A study of the

    nutritional status of pediatric cancer patients. Am J Dis Child. 1981;135(12):1107-12.

    13. Jain V, Dubey AP, Gupta SK. Nutritional Parameters in Children with Malignancy. Indian

    Ped. 2003;40:976-84.

    14. Garofolo A, Lopez FA, Petrilli AS. High prevalence of malnutrition among patients with

    solid non-hematological tumors as found by using skinfold and circumference measurements. Sao

    Paulo Med J. 2005;123(6):277-81.

    15. Maciel Barbosa J, Pedrosa F, Coelho Cabral P. Nutritional status and adequacy of enteral

    nutrition in pediatric cancer patients. Nutr Hosp. 2012;27(4):1099-105.

    16. Ramirez I, van Eys J, Carr D, Coody D, Carter-George P, Washington J, et al. Immunologic

    evaluation in the nutritional assessment of children with cancer. Am J Clin Nutr. 1985;41(6):1314-21.

    17. Mauer AM, Burgess JB, Donaldson SS, Rickard KA, Stallings VA, van Eys J, et al. Special

    nutritional needs of children with malignancies: a review. JPEN J Parenter Enteral Nutr.

    1990;14(3):315-24.

    18. Laviano A, Meguid MM, Yang Z-J, Gleason JR, Cangiano C, Fanelli FR. Cracking the riddle

    of cancer anorexia. Nutrition (Burbank, Los Angeles County, Calif). 1996;12(10):vi-710.

    19. Fanelli FR, Laviano A, Preziosa I, Cascino A, Muscaritoli M, Cangiano C. Trytophan and

    Secondary Anorexia. In: Filippini G, Costa CL, Bertazzo A, editors. Recent Advances in Tryptophan

    Research: Springer US; 1996. p. 545-9.

    20. Green GJ, Weitzman SS, Pencharz PB. Resting energy expenditure in children newly

    diagnosed with stage IV neuroblastoma. Pediatr Res. 2008;63(3):332-6.

  • 41

    21. Argiles JM, Busquets S, Garcia-Martinez C, Lopez-Soriano FJ. Mediators involved in the

    cancer anorexia-cachexia syndrome: past, present, and future. Nutrition. 2005;21(9):977-85.

    22. Rosenbaum M, Leibel RL, Hirsch J. Obesity. N Engl J Med. 1997;337(6):396-407.

    23. Banks WA. Anorectic effects of circulating cytokines: role of the vascular blood-brain

    barrier. Nutrition. 2001;17(5):434-7.

    24. Ramos EJ, Suzuki S, Marks D, Inui A, Asakawa A, Meguid MM. Cancer anorexia-cachexia

    syndrome: cytokines and neuropeptides. Curr Opin Clin Nutr Metab Care. 2004;7(4):427-34.

    25. Pietsch JB, Ford C. Children with Cancer: Measurements of Nutritional Status at Diagnosis.

    Nutrition in Clinical Practice. 2000;15(4):185-8.

    26. Smith DE, Stevens MC, Booth IW. Malnutrition at diagnosis of malignancy in childhood:

    common but mostly missed. Eur J Pediatr. 1991;150(5):318-22.

    27. Han-Markey T. Nutritional considerations in pediatric oncology. Semin Oncol Nurs.

    2000;16(2):146-51.

    28. Ward E, Hopkins M, Arbuckle L, Williams N, Forsythe L, Bujkiewicz S, et al. Nutritional

    problems in children treated for medulloblastoma: implications for enteral nutrition support. Pediatric

    blood & cancer. 2009;53(4):570-5.

    29. Ovesen L, Allingstrup L, Hannibal J, Mortensen EL, Hansen OP. Effect of dietary counseling

    on food intake, body weight, response rate, survival, and quality of life in cancer patients undergoing

    chemotherapy: a prospective, randomized study. Journal of Clinical Oncology. 1993;11(10):2043-9.

    30. Ravasco P, Monteiro-Grillo I, Marques Vidal P, Camilo ME. Impact of nutrition on outcome:

    a prospective randomized controlled trial in patients with head and neck cancer undergoing

    radiotherapy. Head Neck. 2005;27(8):659-68.

    31. Tisdale MJ. Mechanisms of Cancer Cachexia. Physiological Reviews. 2009;89(2):381-410.

    32. Tisdale MJ. Cachexia in cancer patients. Nat Rev Cancer. 2002;2(11):862-71.

    33. Roh MS, Ekman L, Jeevanandam M, Brennan MF. Gluconeogenesis in tumor-influenced

    hepatocytes. Surgery. 1984;96(2):427-34.

    34. Love AH. Metabolic response to malnutrition: its relevance to enteral feeding. Gut.

    1986;27(Suppl 1):9-13.

    35. Danforth E J, Burger AG. The impact of nutrition on thyroid hormone physiology and action.

    Annu Rev Nutr. 1989;9:201-27.

    36. Mauer AM, Burgess JB, Donaldson SS, Rickard KA, Stallings VA, Van Eys J, et al. Reviews:

    Special Nutritional Needs of Children with Malignancies: A Review. Journal of Parenteral and

    Enteral Nutrition. 1990;14(3):315-24.

    37. Muller HL, Emser A, Faldum A, Bruhnken G, Etavard-Gorris N, Gebhardt U, et al.

    Longitudinal study on growth and body mass index before and after diagnosis of childhood

    craniopharyngioma. J Clin Endocrinol Metab. 2004;89(7):3298-305.

    38. Nysom K, Holm K, Michaelsen KF, Hertz H, Muller J, Molgaard C. Degree of fatness after

    treatment of malignant lymphoma in childhood. Med Pediatr Oncol. 2003;40(4):239-43.

    39. Meacham LR, Sklar CA, Li S, Liu Q, Gimpel N, Yasui Y, et al. Diabetes mellitus in long-

    term survivors of childhood cancer. Increased risk associated with radiation therapy: a report for the

    childhood cancer survivor study. Arch Intern Med. 2009;169(15):1381-8.

    40. Rogers PC, Melnick SJ, Ladas EJ, Halton JH, Baillargeon J, Sacks N. Childrens Oncology Group (COG) Nutrition Committee. Pediatric blood & cancer. 2008;50:447-50.

    41. Bozzetti F, Arends J, Lundholm K, Micklewright A, Zurcher G, Muscaritoli M. ESPEN

    Guidelines on Parenteral Nutrition: Non-surgical oncology. Clinical nutrition (Edinburgh, Scotland).

    2009;28(4):445-54.

    42. Huhmann MB, August DA. Review of American Society for Parenteral and Enteral Nutrition

    (ASPEN) Clinical Guidelines for Nutrition Support in Cancer Patients: nutrition screening and

    assessment. Nutr Clin Pract. 2008;23(2):182-8.

    43. Hockenberry MJ, Hooke MC, Gregurich M, McCarthy K. Carnitine plasma levels and fatigue

    in children/adolescents receiving cisplatin, ifosfamide, or doxorubicin. Journal of pediatric

    hematology/oncology. 2009;31(9):664-9.

    44. Ladas EJ. Integrative nutrition and nutrition/herbal supplements. In: Langler A, Mansky PJ,

    Seifert G, editors. Integrative Pediatric Oncology. Heidelberg: Springer-Verlag; 2012. p. 109-11.

  • 42

    45. Mosby TT, Barr RD, Pencharz PB. Nutritional assessment of children with cancer. J Pediatr

    Oncol Nurs. 2009;26(4):186-97.

    46. Sermet-Gaudelus I, Poisson-Solomon A, Colomb V, Brusset M, Mosser F, Berrier F, et al.

    Simple pediatric nutritional risk score to identify children at risk of malnutrition. Am J Clin Nutr.

    2000;72:64-70.

    47. Macris PC, Hunt K. Hematology and Oncology. In: Samour PQ, King K, editors. Pediatric

    nutrition. 4 ed. London: Jones and Bartlett Learning; 2012. p. 363-81.

    48. Van Eys J. Benefits of nutritional intervention on nutritional status, quality of life and

    survival. Int J Cancer Suppl. 1998;11:66-8.

    49. Mehta NM, Compher C, Directors ASPENBo. A.S.P.E.N. Clinical Guidelines: Nutrition

    Support of the Critically Ill Child. Journal of Parenteral and Enteral Nutrition. 2009;33(3):260-76.

    50. Uderzo C, Rovelli A, Bonomi M, Fomia L, Pirovano L, Masera G. Total parenteral nutrition

    and nutritional assessment and leukaemic children undergoing bone marrow transplantation. Eur J

    Cancer. 1991;27(6):758-62.

    51. Jones L, Watling RM, Wilkins S, Pizer B. Nutritional support in children and young people

    with cancer undergoing chemotherapy. Cochrane Database Syst Rev. 2010;7(7).

    52. Avitsland TL, Kristensen C, Emblem R, Veenstra M, Mala T, Bjornland K. Percutaneous

    endoscopic gastrostomy in children: a safe technique with major symptom relief and high parental

    satisfaction. J Pediatr Gastroenterol Nutr. 2006;43(5):624-8.

    53. Barlaug M, Kruse A, Schroder H. Percutaneous endoscopic gastrostomy in paediatric cancer

    patients. Ugeskr Laeger. 2008;170(23):2027-31.

    54. Lindskog M, Gleissman H, Ponthan F, Castro J, Kogner P, Johnsen JI. Neuroblastoma cell

    death in response to docosahexaenoic acid: sensitization to chemotherapy and arsenic-induced

    oxidative stress. Int J Cancer. 2006;118(10):2584-93.

    55. Langelier B, Alessandri JM, Perruchot MH, Guesnet P, Lavialle M. Changes of the

    transcriptional and fatty acid profiles in response to n-3 fatty acids in SH-SY5Y neuroblastoma cells.

    Lipids. 2005;40(7):719-28.

    56. Barnes CM, Prox D, Christison-Lagay EA, Le HD, Short S, Cassiola F, et al. Inhibition of

    neuroblastoma cell proliferation with omega-3 fatty acids and treatment of a murine model of human

    neuroblastoma using a diet enriched with omega-3 fatty acids in combination with sunitinib. Pediatr

    Res. 2012;71(2):168-78.

    57. Bayram I, Erbey F, Celik N, Nelson JL, Tanyeli A. The use of a protein and energy dense

    eicosapentaenoic acid containing supplement for malignancy-related weight loss in children. Pediatric

    blood & cancer. 2009;52:571-4.

    58. Endres S, Ghorbani R, Kelley VE, Georgilis K, Lonnemann G, van der Meer JWM, et al. The

    Effect of Dietary Supplementation with n3 Polyunsaturated Fatty Acids on the Synthesis of Interleukin-1 and Tumor Necrosis Factor by Mononuclear Cells. New England Journal of Medicine.

    1989;320(5):265-71.

    59. Wigmore SJ, Fearon KC, Maingay JP, Ross JA. Down-regulation of the acute-phase response

    in patients with pancreatic cancer cachexia receiving oral eicosapentaenoic acid is mediated via

    suppression of interleukin-6. Clin Sci. 1997;92(2):215-21.

    60. Bauer J, Capra S. Nutrition intervention improves outcomes in patients with cancer cachexia

    receiving chemotherapya pilot study. Support Care Cancer. 2005;13(4):270-4.