E mail

8
E-MAIL Oleh : Muhammad Haris 2012

description

Memuat tentang pengertian, fungsi, manfaat email

Transcript of E mail

Page 1: E mail

E-MAILOleh : Muhammad Haris

2012

Page 2: E mail

PENGERTIAN E-MAILE-mail (Electronic Mail/Surat Elektronik) adalah surat melalui media elektronik. Melalui email kita dapat mengirim surat elektronik baik berupa teks maupun gabungan dengan gambar, video, audio, yang dikirimkan dari satu alamat email ke alamat lain di jaringan internet

Page 3: E mail

SEJARAH E-MAILSurat elektronik sudah mulai dipakai di tahun 1960-an. Pada saat itu Internet belum terbentuk, yang ada hanyalah kumpulan komputer yang terbentuk sebagai jaringan. Konsep e-mail pertama kali dikemukan oleh Ray Tomlinson, computer engineer pada Bolt, Beranek and Newman (BBN) milik lembaga pertahanan Amerika. Awalnya Ray bereksperimen dengan sebuah program yang bernama SNDMSG yang bisa digunakan untuk meninggalkan pesan pada sebuah komputer, sehingga orang lain yang memakai komputer itu dapat membaca pesan yang ditinggalkan. Lalu ia melanjutkan eksperimennya dengan menggunakan file protocol yang bernama CYPNET sehingga program SNDMSG tadi bisa mengirim pesan ke komputer lain yang berada di dalam jaringan ARPAnet. Itulah awal terciptanya sebuah ‘e-mail’. Pesan e-mail yang pertama kali dikirim Ray, dan merupakan e-mail yang pertama di dunia adalah “QWERTYUIOP”. Pada tahun 1972, Ray mengenalkan icon ‘ @ ‘ sebagai identitas e-mail untuk memisah user id dan domain sebuah alamat e-mail, yang berarti “at” atau “pada”.

Page 4: E mail

Kelebihan E-Mail

Lebih Murah, lebih mudah Proses pengiriman dapat dilakukan

dengan sangat cepat Nyaman Global

Page 5: E mail

Kelemahan E-Mail

Salah kirim Rawan penyadapan Pemalsuan Identitas Kebanjiran E-Mail Sampah E-Mail Respon Terlambat

Page 6: E mail

Fungsi E-Mail

Mngirim dan menerima informasi Alat pendaftaran website

Page 7: E mail

Cara Mendapatkan Alamat E-mailUndangan dari teman

Contoh layanan ini : layanan email yang disediakan oleh Google (mail.gmail.com)

Dari Internet Service Provider (ISP)ISP adalah perusahaan yang melayani koneksi internet. Beberapa contoh ISP di Indonesia, antara lain Indosat NET, WasantaraNET, dan IndoNET

Dari perusahaanCiri khasnya adalah alamat email ini memiliki identitas perusahaan dimana email tersebut terdaftar. Untuk mendapatkan email jenis ini, seseorang harus manjadi karyawan dari perusahaan tersebut.

Memesan sendiriCara ini bertujuan untuk mendapatkan alamat email khusus yang dapat kamu tentukan sendiri, mulai dari nama domain, identitas serta fasilitas yang ingin kamu dapatkan dari email tersebut

Melalui penyedia email gratisCara ini merupakan cara paling mudah untuk mendapatkan email

Page 8: E mail

Contoh Penyedia E-Mail Gratis

Yahoomail (www.yahoomail.com / www.yahoo.com / www.mail.yahoo.com / www.yahoo.co.id )

Gmail (www.mail.google.com ) Mail.com (www.mail.com ) Windows Live hotmail (www.mail.live.com

) GMX Mail (www.gmx.com )