Cara membuat tepung pisang

3
CARA MEMBUAT TEPUNG PISANG Tepung pisang dibuat dari buah pisang yang masih mentah. Semua jenis pisang dapat diolah menjadi tepung pisang. Cara membuatnya mudah dan sederhana. Tepung yang baik terbuat dari buah pisang yang cukup tua tetapi belum masak. Tepung pisang dari jenis pisang kepok warna tepungnya putih. Berikut ini cara membuat tepung pisang. Bahan: -Pisang kepok -Natrium metabisulfit (dapat dibeli di toko bahan kimia) Peralatan: -Pisau -Perajang -Alat pengering -Alat penghancur/penggiling -Ayakan/saringan Fungsi masing-masing peralatan: -Penggiling ukuran kecil untuk kapasitas satu kwintal atau lebih sesuai yang diinginkan. Penggilingan digunakan untuk menghancurkan potongan pisang menjadi tepung. -Pisau digunakan untuk memotong pisang menjadi ukuran kecil-kecil sebelum dilarutkan kedalam bahan natrium metabisulfit -Saringan/ayakan sebagai alat untuk menyaring/mengayak hasil tepung, guna mendapatkan tepung yang baik dan halus serta berkualitas.

Transcript of Cara membuat tepung pisang

Page 1: Cara membuat tepung pisang

CARA MEMBUAT TEPUNG PISANG

Tepung pisang dibuat dari buah pisang yang masih mentah. Semua jenis pisang dapat diolah menjadi tepung pisang. Cara membuatnya mudah dan sederhana. Tepung yang baik terbuat dari buah pisang yang cukup tua tetapi belum masak. Tepung pisang dari jenis pisang kepok warna tepungnya putih.

Berikut ini cara membuat tepung pisang.

Bahan:

-Pisang kepok

-Natrium metabisulfit (dapat dibeli di toko bahan kimia)

Peralatan:

-Pisau

-Perajang

-Alat pengering

-Alat penghancur/penggiling

-Ayakan/saringan

Fungsi masing-masing peralatan:

-Penggiling ukuran kecil untuk kapasitas satu kwintal atau lebih sesuai yang diinginkan. Penggilingan digunakan untuk menghancurkan potongan pisang menjadi tepung.

-Pisau digunakan untuk memotong pisang menjadi ukuran kecil-kecil sebelum dilarutkan kedalam bahan natrium metabisulfit

-Saringan/ayakan sebagai alat untuk menyaring/mengayak hasil tepung, guna mendapatkan tepung yang baik dan halus serta berkualitas.

Page 2: Cara membuat tepung pisang

-Plastik yang lebar dan bersih sebagai alat untuk menaruh tepung pisang ketika dijemur agar supaya kering untuk memudahkan dalam proses penggilingannya.

-Sinar matahari sangat diperlukan dalam proses pembuatan tepung pisang dalam proses pengeringan.

-Plastik kemasan untuk membungkus tepung pisang telah jadi.

-Plastik sealer, alat menutup kantong plastik.

Cara membuatnya:

-Pisang yang telah tua dikupas kulitnya, dipisahkan daging buahnya.

-Kemudian dipotong kecil-kecil berukuran kurang lebih 1cm x 0,5 cm dengan pisau atau alat pengiris.

-Kemudian pisang direndam dalam larutan natrium metabisulfit, setelah itu ditiriskan.

-Kemudian potongan pisang harus dikeringkan.

Jika pengeringan dengan sinar matahari perlu waktu kurang lebih dua hari. Jika menggunakan alat pengering gabah (dengan suhu 60 derajat celsius) proses pengeringan lebih cepat. Untuk mengeringkan dua kwintal pisang segar hanya perlu waktu 1 jam 20 menit.

-Setelah kering atau kadar air kurang lebih 14 %, potongan pisang dapat digiling/dihancurkan dengan menggunakan hammer mill atau ditumbuk.

-Hasil penggilingan kemudian diayak.

-Tepung pisang yang lolos dari ayakan dikemas dalam kantong plastik.

(Sumber: Buletin Teknopro Hortikultura Edisi 72, Juli 2004, yang diterbitkan oleh Direktorat Pengolahan dan Pemasaran Hasil Hortikultura)

Page 3: Cara membuat tepung pisang