ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di...

20
ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK MENGANGKANG BAGI PEREMPUAN SAAT DIBONCENG SEPEDA MOTOR DI KOTA LHOKSEUMAWE Syafira Dini Pratiwi¹, Reni Nuraeni², M.si.³ ¹Ilmu Komunikasi, Fakultas Komunikasi Dan Bisnis, Universitas Telkom ¹[email protected] Abstrak Penelitian ini berjudul “Analisis Framing Terhadap Berita Larangan Duduk Mengangkang Bagi Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe” (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan Menggunakan Teknik Analisis Framing Robert N. Entman). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pemberitaan larangan duduk mengangkang dibingkai oleh dua surat kabar lokal di Daerah Aceh dilihat dari perangkat identifikasi masalah, sumber masalah, keputusan moral, dan penyelesaian masalah. Subjek penelitian ini adalah kumpulan berita tentang larangan duduk mengangkang pada Surat Kabar Serambi Indonesia dan Surat Kabar Rakyat Aceh periode 1 Januari sampai 20 Januari 2013. Berita-berita tersebut dianalisis menggunakan metode analisis framing Robert N. Entman. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada perangkat identifikasi masalah, Surat Kabar Serambi Indonesia terlihat kontra terhadap aturan Pemerintah Kota Lhokseumawe, sedangkan Surat Kabar Rakyat Aceh terlihat pro terhadap aturan tersebut. Pada sumber masalah, kedua surat kabar menyebutkan Pemerintah Kota Lhokseumawe sebagai sumber masalah. Hasil penelitian pada perangkat keputusan moral, Surat Kabar Serambi Indonesia menyebutkan bahwa larangan duduk mengangkang dibuat hanya untuk melestarikan budaya yang dimasukkan kedalam etika dan sopan santun. Sedangkan Surat Kabar Rakyat Aceh menyebutkan adanya tindakan tegas yang diambil paska aturan diberlakukan. Untuk hasil penelitian pada penyelesaian masalah, Serambi Indonesia menilai aturan tersebut tidak perlu ada, sedangkan Rakyat Aceh menilai aturan tersebut harus tetap ada dan harus ditegakkan kepada siapa saja. Kesimpulan dari penelitian ini, surat kabar Serambi Indonesia dan Surat Kabar Rakyat Aceh menyampaikan berita yang berbeda. Kata Kunci: Framing, Surat Kabar Serambi Indonesia, Surat Kabar Rakyat Aceh Powered by TCPDF (www.tcpdf.org) Tugas Akhir - 2013 Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Transcript of ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di...

Page 1: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK MENGANGKANGBAGI PEREMPUAN SAAT DIBONCENG SEPEDA MOTOR DI KOTA

LHOKSEUMAWE

Syafira Dini Pratiwi¹, Reni Nuraeni², M.si.³

¹Ilmu Komunikasi, Fakultas Komunikasi Dan Bisnis, Universitas Telkom¹[email protected]

AbstrakPenelitian ini berjudul “Analisis Framing Terhadap Berita Larangan Duduk Mengangkang BagiPerempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe” (Studi Terhadap Surat KabarSerambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan Menggunakan Teknik Analisis Framing Robert N.Entman). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pemberitaan larangan dudukmengangkang dibingkai oleh dua surat kabar lokal di Daerah Aceh dilihat dari perangkatidentifikasi masalah, sumber masalah, keputusan moral, dan penyelesaian masalah. Subjekpenelitian ini adalah kumpulan berita tentang larangan duduk mengangkang pada Surat KabarSerambi Indonesia dan Surat Kabar Rakyat Aceh periode 1 Januari sampai 20 Januari 2013.Berita-berita tersebut dianalisis menggunakan metode analisis framing Robert N. Entman.Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Hasil penelitianmenunjukkan bahwa pada perangkat identifikasi masalah, Surat Kabar Serambi Indonesiaterlihat kontra terhadap aturan Pemerintah Kota Lhokseumawe, sedangkan Surat Kabar RakyatAceh terlihat pro terhadap aturan tersebut. Pada sumber masalah, kedua surat kabarmenyebutkan Pemerintah Kota Lhokseumawe sebagai sumber masalah. Hasil penelitian padaperangkat keputusan moral, Surat Kabar Serambi Indonesia menyebutkan bahwa larangan dudukmengangkang dibuat hanya untuk melestarikan budaya yang dimasukkan kedalam etika dansopan santun. Sedangkan Surat Kabar Rakyat Aceh menyebutkan adanya tindakan tegas yangdiambil paska aturan diberlakukan. Untuk hasil penelitian pada penyelesaian masalah, SerambiIndonesia menilai aturan tersebut tidak perlu ada, sedangkan Rakyat Aceh menilai aturantersebut harus tetap ada dan harus ditegakkan kepada siapa saja. Kesimpulan dari penelitian ini,surat kabar Serambi Indonesia dan Surat Kabar Rakyat Aceh menyampaikan berita yang berbeda.Kata Kunci: Framing, Surat Kabar Serambi Indonesia, Surat Kabar Rakyat Aceh

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 2: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Budaya dan adat istiadat dalam kehidupan bermasyarakat

dapat diartikan sebagai suatu kegiatan yang dilakukan secara turun

temurun di suatu daerah tertentu berdasarkan kesepakatan bersama

dari masyarakat daerah tersebut. Setiap daerah memiliki budaya dan

adat istiadatnya sendiri. Budaya dan adat istiadat dari masing-masing

daerah berbeda antara satu dengan lainnya, sehingga budaya dan adat

istiadat dapat dijadikan sebagai suatu identitas yang menjadi

karakteristik dari daerah tersebut.

Beberapa contoh daerah yang memiliki budaya dan adat

istiadat yang berbeda dari daerah lain diantaranya adalah Sumatera

Barat, Daerah Istimewa Yogyakarta dan Aceh. Sumatera Barat yang

terdiri dari orang-orang minang, menganut sistem adat yang khas,

yang dicirikan dengan sistem kekeluargaan melalui jalur perempuan

atau matrilineal. Matrilineal dapat berarti bahwa perempuan bertindak

sebagai pewaris harta pusaka dan kekerabatan. Garis keturunan

dirujuk kepada ibu yang dikenal dengan Sumande (se-ibu), sedangkan

ayah mereka disebut oleh masyarakat dengan nama Sumando (ipar)

dan diperlakukan sebagai tamu dalam keluarga.

Daerah istimewa Yogyakarata yang mayoritas dihuni oleh

orang jawa juga memiliki karakteristik tersendiri. Seperti yang telah

diketahui bahwa orang jawa memiliki perangai yang ramah, sopan dan

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 3: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

2 halus. Hal ini bisa dilihat dari cara mereka berinteraksi dengan orang

lain. Bahasa yang digunakan sebagai alat komunikasi adalah bahasa

jawa. Bahasa jawa memiliki aturan yang menjaga betul nila-nilai

kesopanan.

Daerah lain yang memiliki budaya dan adat istiadat yang

berbeda dari yang lain adalah Daerah Aceh, begitu juga karakteristik

masyarakatnya. Dalam bukunya yang berjudul “Memahami Orang

Aceh”, Mohd. Harun mengatakan bahwa ada dua karakter utama

orang Aceh. Pertama, sikap militansi masyarakat atau orang Aceh

sudah dialami sejak ratusan tahun lalu. sikap militansi masyarakat atau

orang Aceh sudah dialami sejak ratusan tahun lalu, sejak pendudukan

Belanda sampai konflik bersenjata antara GAM-RI. Semangat rela

berkorban, berjuang dan berperang sampai titik darah penghabisan

yang dialami sekian lama itu lantas mengental, mengkristal jadi

sebuah budaya yang melekat erat dalam setiap karakter masyarakat

Aceh. Hal ini bisa dibaca melalui syair-syair do daidi, senandung

penina bobo bayi yang mengajarkan dan mengajak sang bayi agar

setelah besar nanti pergilah ke medan perang untuk berjuang membela

bangsa (nanggroe). Kedua, selain sikap militansi, sikap yang lain

yang menonjol adalah loyal dan patuh pada pemimpin (Harun, 2009).

Namun, tidak hanya memiliki sikap militansi dan sikap loyal

dan patuh pada pemimpin saja, masyarakat Aceh juga dikenal sebagai

masyarakat yang pemalu. Pernyataan ini di perkuat oleh Walikota

Kota Lhokseumawe, Suadi Yahya yang mengatakan bahwa budaya

Aceh dikenal dengan budaya malu. Yahya menyebutkan bahwa salah

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 4: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

3 satu bentuk dari budaya ini adalah kalau naik kereta (sepeda motor)

duduknya menyamping bagi perempuan. Duduk menyamping itu

bertujuan agar marwah dan martabat perempuan tetap terhormat di

jalan raya, demikian juga dengan kemuliannya

(http://regional.kompas.com).

Aceh merupakan tempat pertama masuknya agama Islam di

Indonesia dan sebagai tempat timbulnya kerajaan Islam pertama di

Indonesia. Puncak kejayaan Aceh dicapai pada masa kerajaan Sultan

Iskandar Muda. Pada masa itu agama dan kebudayaan begitu besar

dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Aceh, sehingga daerah ini

mendapat julukan “Seuramo Mekkah” (serambi mekah), sebuah gelar

yang penuh bernuansa keagamaan, keimanan, dan ketaqwaan

(http://www.kemendagri.go.id).

Pelaksanaan syari’at Islam di Provinsi Aceh merupakan salah

satu bentuk keistimewaan yang dimiliki Daerah Aceh. Pelaksanaan

syariat Islam diharapkan dapat mewujudkan masyarakat Aceh yang

adil dan makmur serta bermanfaat dalam tuntunan syariat Islam,

Hal ini diperjelas dalam visi dan misi Dinas Syariat Islam,

sebagai berikut. Visi: Terwujudnya masyarakat Aceh yang adil dan

makmur serta bermartabat dalam tuntunan syariat Islam. Misi: (1)

Menyebarluaskan informasi tentang syariat Islam; (2) Menyiapkan,

mensosialisasikan qanun dan peraturan tentang pelaksanaan syariat

Islam; (3) Menyiapkan dan membina sumber daya manusia pelaksana

dan pengawas pelaksanaan syariat Islam; (4) Membina dan

memantapkan kesadaran keislaman umat pengamalan ibadat serta

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 5: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

4 penyemarakan syiar keagamaan; (5) Membantu mewujudkan yang

jujur, adil, mengayomi, berwibawa serta mudah, murah dan cepat

(http://dinsyar.acehprov.go.id/).

Dalam mewujudkan Visi dan Misi Dinas syariat Islam

tersebut, maka pemerintah Daerah Aceh di bantu dengan Dinas

Syariat Islam membuat qanun (undang-undang) yang mengatur

tentang syariat Islam. Undang-undang yang mengatur tentang

pelaksanaan syariat Islam terdapat dalam qanun Provinsi Nanggroe

Aceh Darussalam Nomor 11 Tahun 2002 tentang pelaksanaan syariat

Islam bidang Aqidah, Ibadah dan Syi’ar Islam.

Tujuan dan Fungsi dari pelaksanaan syariat Islam bidang

Aqidah, Ibadah dan Syi’ar Islam terdapat pada pasal 2 qanun Nomor

11 Tahun 2002 yang berbunyi: Pengaturan pelaksanaan Syariat Islam

bidang aqidah, ibadah dan syi’ar Islam bertujuan untuk: (a) membina

dan memelihara keimanan dan ketaqwaan individu dan masyarakat

dari pengaruh ajaran sesat; (b) meningkatkan pemahaman dan

pengamalan ibadah serta penyediaan fasilitasnya; (c) menghidupkan

dan menyamarkan kegiatan-kegiatan guna menciptrakan suasana dan

lingkungan yang Islami.

Diawal tahun 2013, pemerintahan Kota Lhokseumawe resmi

mengeluarkan surat edaran mengenai larangan mengangkang bagi

perempuan saat dibonceng sepeda motor. Surat edaran ini dikeluarkan

dengan alasan untuk menegakkan syariat Islam secara kaffah, menjaga

nilai budaya dan adat istiadat masyarakat Aceh dalam pergaulan

sehari-hari, serta sebagai wujud upaya pemerintah Kota Lhokseumawe

mencegah maksiat secara terbuka.

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 6: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

5

Adanya surat edaran ini menimbulkan pro dan kontra bagi

masyarakat dalam menyikapinya. Seperti yang diberitakan pada

Atjehpost.com (Sabtu, 12 Januari 2013), Guru Besar Ilmu Sosial

Universitas Syiah Kuala, Bahrain T. Sugihen mengatakan surat

himbauan larangan duduk mengangkang yang dikeluarkan oleh

Pemerintah Kota Lhokseumawe tidak beralasan. Menurutnya, yang

berhak mengatur tata cara berkendara di jalan raya adalah polisi dan

jawatan asuransi yaitu Jasa Raharja. Berbeda dengan Koalisi Lembaga

Sipil Aceh (KOLSA) Kota Lhokseumawe, mereka meminta kepada

Walikota Lhokseumawe untuk tetap melaksanakan aturan larangan

duduk mengangkang di atas sepeda motor bagi perempuan. Mereka

mengatakan siap mendukung aturan tersebut dalam rangka

menegakkan syariat Islam.

Fenomena mengenai surat edaran larangan duduk

mengangkang bagi perempuan di Kota Lhokseumawe ini mendapat

perhatian dari berbagai media tradisional, baik media tradisional

Lokal maupun media tradisional Nasional.

Beberapa surat kabar lokal yang terdapat di Provinsi Aceh

adalah Surat Kabar Serambi Indonesia, Surat Kabar Rakyat Aceh,

Surat Kabar Modus Aceh, Surat Kabar Harian Aceh, Surat Kabar Pro

Haba, dan Surat Kabar Metro Aceh. Namun yang memberitakan berita

larangan duduk mengangkang hanya Surat Kabar Serambi Indonesia

sebanyak 10 berita dan Surat Kabar Rakyat Aceh sebanyak enam

berita.

Berdasarkan data dari Indonesiadata.co.id Provinsi Aceh

memiliki 23 kota/kabupaten didalamnya. Dari 23 kota/kabupaten

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 7: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

6 tersebut, Kota Lhokseumawe merupakan daerah pertama dan satu-

satunya yang menetapkan peraturan daerah mengenai larangan duduk

mengangkang bagi perempuan saat dibonceng sepeda motor. Aturan

tersebut menjadi sorotan besar bagi para jurnalis. Sehingga, banyak

pemberitaan mengenai aturan tersebut yang timbul di media.

Berita tentang larangan duduk mengangkang bagi perempuan

saat dibonceng sepeda motor banyak menjadi Headline di surat kabar

Serambi Indonesia dan Rakyat Aceh. Hal inilah yang membuat

peneliti merasa tertarik untuk meneliti tentang framing terhadap berita

larangan duduk mengangkang bagi perempuan saat dibonceng sepeda

motor di Kota Lhokseumawe dilihat dari surat kabar Serambi

Indonesia dan Rakyat Aceh dalam memandang fenomena tersebut.

Tabel 1.2

Headline Berita Mengenai Larangan Duduk Mengangkang Pada

Surat Kabar Serambi Indonesia, Edisi 1 januari – 20 Januari

2013

NO EDISI HEADLINE

1. 7-01-2013 ‘Kangkang Style’ Mengapa Dilarang

2. 7-01-2013 Memaknai ‘Kangkang Style’

3. 8-01-2013 Pemko Lhokseumawe Sebar Larangan Duduk

Kangkang

4. 9-01-2013 ‘Kangkang Style’ Etika atau Syariat?

5. 9-01-2013 55 Ormas Diskusikan Larangan Duduk Kangkang

6. 9-01-2013 ‘Kangkang style’ Pro kepada Siapa

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 8: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

7

7. 12-01-2013 Menyikapi ‘aturan’ Suadi Yahya

8. 12-01-2013 Mengangkangnya Aturan Syariat Islam di Aceh

9. 14-01-2013 Pemimpin Aceh, Kompaklah!

10. 19-01-2013 Mahasiswa Diskusikan Ngangkang Style

Sumber: aceh.tribunnews.com

Tabel 1.3

Headline Berita Mengenai Larangan Duduk Mengangkang Pada

Surat Kabar Rakyat Aceh, Edisi 1 Januari – 20 Januari 2013

NO EDISI HEADLINE

1. 3-01-2013 Pemko Lhokseumawe Larang Perempuan

Mengangkang

2. 5-01-2013 Posisi Duduk Wanita di Sepmor Jangan

Diperdebatkan

3. 7-01-2013 Himbauan Larang Duduk

Mengangkang Diberlakukan

4. 9-01-2013 Pengendara Masih Cuek

5. 9-01-2013 Perda Larangan Ngangkang Timbulkan

Kontradiksi

6. 10-01-2013 Walikota : Pejabat Jangan Langgar Larangan

Ngangkang

Sumber: http://rakyataceh.com

Berdasarkan headline berita mengenai larangan duduk

mengangkang diatas, peneliti ingin meneliti bagaimana pembingkaian

berita (framing) pada Surat Kabar Serambi Indonesia dan Rakyat

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 9: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

8 Aceh edisi 1 Januari 2013 – 20 Januari 2013 mengenai larangan

duduk mengangkang bagi perempuan saat dibonceng sepeda motor,

dengan judul penelitian adalah: “Analisis Framing Terhadap Berita

Larangan Duduk Mengangkang Bagi Perempuan Saat Dibonceng

Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi terhadap Surat Kabar

Serambi Indonesia dengan menggunakan teknik analisis framing

Robert N. Entman).”

1.2 Fokus Penelitian

Berdasarkan latar belakang permasalahan di atas dapat di

rumuskan penelitian ini adalah sebagai berikut: Analisis Framing

Terhadap Berita Larangan Duduk Mengangkang Bagi Perempuan Saat

Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe.

Selanjutnya, untuk dapat diketahui secara lebih mendalam

maka fokus penelitian yang ingin diangkat oleh peniliti berdasarkan

dari perangkat framing oleh Robert N. Entman, yaitu:

1. Bagaimana suatu peristiwa/isu dilihat? Sebagai apa? Atau sebagai

masalah apa? (define problem)

2. Peristiwa itu dilihat disebabkan oleh apa? Apa yang dianggap

sebagai penyebab dari suatu masalah? Siapa (aktor) yang

dianggap sebagai penyebab masalah? (diagnose causes)

3. Nilai moral apa yang disajikan untuk menjelaskan masalah? Nilai

moral apa yang dipakai untuk melegitimasi atau mendelegitimasi

suatu tindakan? (make moral judgement)

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 10: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

9 4. Penyelesaian apa yang ditawarkan untuk mengatasi masalah/isu?

Jalan apa yang ditawarkan dan harus ditempuh untuk mengatasi

masalah? (treatment recommendation)

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan peneliti melakukan penelitian ini adalah untuk:

1. Mengetahui berita larangan duduk mengangkang bagi perempuan

saat dibonceng sepeda motor sebagai masalah apa. (define

problems)

2. Mengetahui siapa (aktor) yang dianggap sebagai penyebab

masalah dalam berita larangan duduk mengangkang bagi

perempuan saat dibonceng sepeda motor. (diagnose causes)

3. Mengetahui nilai moral apa yang dapat menjelaskan masalah

berita larangan duduk mengangkang bagi perempuan saat

dibonceng sepeda motor. (make moral judgement)

4. Mengetahui penyelesaian yang dapat dilakukan untuk mengatasi

masalah larangan duduk mengangkang bagi perempuan saat

dibonceng sepeda motor. (treatment recommendation)

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Kegunaan Khusus

Kegunaan khusus dari penelitian ini adalah untuk mengetahui

bingkai (framing) berita dari media massa tradisional dengan

menggunakan teknik analisis framing.

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 11: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

10 1.4.2 Kegunaan Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi manfaat untuk

memperkaya wawasan serta menambah rujukan ilmu pengetahuan

dalam bidang jurnalistik tentang pembingkaian berita (framing) bagi

seluruh kalangan pada umumnya dan seluruh civitas akademika

Universitas Telkom pada khususnya.

1.4.3 Kegunaan Praktis

Hendaknya penelitian ini dapat menjadi bahan masukan

pemikiran kepada pihak media massa, khususnya Serambi Indonesia

dan Rakyat Aceh.

1.5 Tahapan Penelitian

Dalam penelitian ini, penulis telah melalui tahap membaca

berita mengenai larangan duduk mengangkang bagi perempuan saat di

bonceng sepeda motor pada surat kabar harian Serambi Indonesia,

mencari teori yang berhubungan dengan penelitian. Teknik analisis

yang digunakan adalah teknik analisis framing Robert N. Entman dan

teori-teori yang relevan dengan objek penelitian. Selanjutnya, peneliti

akan melakukan analisis framing terhadap berita larangan duduk

mengangkang di Surat Kabar Serambi Indonesia sesuai dengan ruang

lingkup penelitian. Setelah analisis dilakukan, peneliti dapat

menemukan hasil akhir dari penelitian dan menyimpulkan hasil

analisis dari pemberitaan tersebut.

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 12: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

11

Gambar 1.1

Tahapan Penelitian

Sumber: Analisis Penulis

Mencari Ide

Pengumpulan Data

Data Primer

Surat Kabar Serambi Indonesia

dan Rakyat Aceh

Data Sekunder Studi Kepustakaan

Membaca berita mengenai larangan duduk mengangkang

Mencari teori yang berhubungan dengan penelitian

Analisis Data

Hasil Akhir Penelitian

Membuat Simpulan

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 13: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

12 1.6 Lokasi dan Waktu Penelitian

1.6.1 Lokasi Penelitian

Adapun lokasi penelitian ini dilakukan di Aceh dan di

Bandung dengan menganalisis berita pada Surat Kabar Serambi

Indonesia dan Surat Kabar Rakyat Aceh.

1.6.2 Waktu Penelitian

Adapun kegiatan penelitian yang dilakukan oleh peneliti

berlangsung selama 7 bulan yaitu dari bulan April 2013-September

2013. Rincian dapat dilihat pada Tabel 1.4 berikut ini :

Tabel 1.4

Waktu Penelitian

No Tahapan

Bulan

April Mei Jun Jul Ags Sept Okt

1 Persiapan penyusunan

proposal skripsi Bab I sampai III

2 Pengumpulan data sekunder berupa observasi awal

3 Pengumpulan data primer berupa wawancara mendalam kepada informan.

4 Analisis data berdasarkan variabel, sub variabel, dan

indikator yang sudah ditentukan

5 Penyelesaian data meliputi kesimpulan penelitian dan saran

Sumber : Analisa Penulis

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 14: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

188

BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

5.1 Simpulan

Berdasarkan pemaparan analisis pada bab sebelumnya, maka

dapat ditarik kesimpulan bahwa Surat Kabar Serambi Indonesia dan

Surat Kabar Rakyat Aceh dalam memberitakan pemberitaan mengenai

aturan larangan duduk mengangkang bagi perempuan saat dibonceng

sepeda motor, keduanya memiliki sudut pandang yang berbeda dalam

membingkai pemberitaan tersebut. Walaupun dalam periode terbit

yang sama dan dengan topik berita yang sama, namun dapat

menghasilkan berita secara berbeda pada masing-masing surat kabar.

Oleh karena itu dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:

1. Pada perangkat problem identification, Surat Kabar Serambi

Indonesia terlihat kontra terhadap aturan Pemerintah Kota

Lhokseumawe yang melarang perempuan duduk mengangkang

saat di bonceng sepeda motor karena alasan keselamatan

berkendara. Sedangkan Surat Kabar Rakyat Aceh terlihat pro

terhadap aturan Pemerintah Kota Lhokseumawe tersebut dengan

alasan menegakkan syariat Islam di Aceh dengan duduk dan

memakai pakaian yang sopan saat berkendara.

2. Pada perangkat casual interpretation, kedua surat kabar tersebut

yaitu Surat Kabar Serambi Indonesia dan Surat Kabar Rakyat Aceh

sama-sama menyebutkan Pemerintah Kota Lhokseumawe sebagai

sumber masalah pada pemberitaan ini. Pemberitaan itu muncul

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 15: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

189

karena adanya aturan larangan duduk mengangkang bagi

perempuan saat dibonceng sepeda motor yang dibuat oleh

Pemerintah Kota Lhokseumawe.

3. Pada perangkat moral evaluation, Surat Kabar Serambi Indonesia

menyebutkan bahwa larangan duduk mengangkang dibuat hanya

untuk melestarikan budaya yang dimasukkan kedalam etika dan

sopan santun. Sedangkan Surat Kabar Rakyat Aceh menyebutkan

bahwa pemerintah harus mengambil tindakan tegas paska

diberlakukannya aturan tersebut.

4. Pada perangkat treatment recommendation, Surat Kabar Serambi

Indonesia menyarankan bahwa aturan tersebut tidak perlu ada,

karena menganggap masih banyak yang harus dipertimbangkan

saat aturan tersebut diberlakukan, seperti pertimbangan mengenai

resiko duduk menyamping saat berkendara. Namun berbeda

dengan Surat Kabar Rakyat Aceh yang menyarankan agar aturan

tersebut harus tetap ada dan harus ditegakkan kepada siapa saja.

5.2 Saran

Berdasarkan hasil penelitian ini, ada beberapa saran yang

dapat penulis sampaikan kepada Surat Kabar Serambi Indonesia dan

Rakyat Aceh. Kiranya apa yang penulis sampaikan ini dapat dijadikan

referensi untuk mencapai pemberitaan yang lebih baik. Selain itu

diharapkan Serambi Indonesia dan Rakyat Aceh dalam setiap

pemberitaannya selalu berimbang juga lebih kritis dalam menyajikan

berita, dengan demikian tidak ada suatu kelompok yang dirugikan

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 16: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

190 dalam setiap pemberitaan. Adapun beberapa saran yang penulis

sampaikan sebagi berikut:

1. Sebagai kontrol sosial, media massa seharusnya memiliki data-data

yang faktual untuk menjaga pemberitaan yang berimbang dan

dapat dipercaya.

2. Memposisikan media massa sebagai pihak yang netral dalam

menyampaikan berita tanpa keberpihakan pada siapapun yang

dapat mempengaruhi penyampaian berita.

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 17: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

DAFTAR PUSTAKA

Buku:

Al Rasyid, C Harun. (2009). Memahami Orang Aceh. Medan:

Citapustaka Media Perintis.

Ardianto, Elvinaro. (2007). Filsafat Ilmu komunikasi. Bandung: PT.

Remaja Rosdakarya.

_________________. (2004). Komunikasi Massa Suatu Pengantar.

Bandung: Simbiosa Rekatama Media.

_________________ & Lukiati Komala Erdinaya. (2004). Komunikasi

Massa Suatu Pengantar. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Arifin, Zainal. (2011). Penelitian Pendidikan Metode dan Paradigma Baru. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Badruzzaman, Ismail. (2004). Mesjid Dan Adat Meunasah Sebagai Sumber Energi Budaya Aceh. Banda Aceh: Yayasan Pena.

Bungin, Burhan. (2006). Analisa Data Penelitian Kualitatif. Jakarta: Rajawali Pers.

Cangara, Hafied. (2003). Pengantar ilmu Komunikasi. Jakarta: Rajawali Pers.

Dennis, Everette E. & Merril, John. C. (1984). Basic issues In Mass

Communication. New York: Macmillan Publishing Company.

Djatmika. (2004). Buku Kolita “Konfrensi Linguistik Tahunan”.

Jakarta: Atmaja.

Effendy, Onong Uchana. (2003). Ilmu Komunikasi Teori dan Praktek.

Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

____________________. (2006). Ilmu Komunikasi: Teori dan

Praktek. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Eriyanto. (2002). Analisis Framing: Konstruksi, Ideologi, dan politik

Media. Yogyakarta: LKiS.

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 18: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

Hamad, Ibnu. (2004). Konstruksi Realitas politik dalam Media Massa. Jakarta: Grani.

Ishwara, Luwi. (2005). Catatan-Catatan Jurnalisme Dasar. Jakarta: Kompas.

Kahar, Sjamsul. (2009). Perjalanan Di Lintas Sejarah: 20 Tahun

Serambi Indonesia. Aceh: PT. Aceh Media Grafika.

Karimi, Ahmad Faizin. (2012). Buku Saku Pedoman Jurnalis Sekolah.

Gresik: MUHI.

Krisyantono, Rachmat. (2006). Teknik Praktis Riset Komunikasi.

Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Kusumaningrat, Hikmat. (2005). Jurnalistik: Teori dan Praktik.

Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Kuswandi, Wawan. (1996). Komunikasi Massa Sebuah Analisis Media

Televisi. Jakarta: Rhineka Cipta.

McQuail, D. (2000). Komunikasi Mass: Suatu Penerbit. Jakarta:

Erlangga.

Moleong, Lexy J. (2007). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung:

PT. Remaja Rosdakarya.

Nurudin. (2007). Pengantar Komunikasi Massa. Jakarta: PT.

Rajagrafindo Persada.

Rakhmat, Jalaludin. (2003). Psikologi Komunikasi. Bandung: PT.

Remaja Rosdakarya.

Rolnicki, Tom, dkk. (2008). Pengantar Dasar Jurnalisme. Jakarta:

Kencana Prenada Media Group.

Sudibyo, Agus. (2001). Politik Media dan Pertarungan Wacana. Yogyakarta: LKiS.

Suhandang, Kustadi. (2004). Public Relation Perusahaan. Bandung: Nuansa.

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 19: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

Sumadiria, AS Haris. (2008). Jurnalistik Indonesia. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Umar, Muhammad. (2008). Peradaban Aceh (Tamaddum I). Banda Aceh: Boebon Jaya.

Usman, Ks. (2009). Ekonomi Media: Pengantar Konsep dan Aplikasi.

Jakarta: Ghalia Indonesia.

Wright, Charles R, & Trimo, Lilawati. (2008). Sosiologi komunikasi

Massa. (cet ke 3.) Bandung: Remadja Karya.

Yosef, Jani. (2009). To Be A Journalist: Menjadi jurnalis TV, Radio,

dan Surat Kabar Yang Professional. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Internet:

http://aceh.bps.go.id/index.php?r=artikel/view&id=141 (diakses pada 3 april 2013, 21:30)

http://aceh.tribunnews.com (diakses pada 21 april 2013, 19:45)

http://aceh.tribunnews.com/redaksi (diakses pada 20 april 2013, 16:02)

http://dinsyar.acehprov.go.id/ (diakses pada 18 april 2013, 10:13)

http://id.wikipedia.org/wiki/Daerah_khusus#Aceh.5B2.5D (diakses

pada 3 april 2013, 22:00)

http://news.detik.com/read/2013/01/07/185612/2135531/10/ini-dia-

surat-edaran-soal-larangan-ngangkang-bagi-perempuan (diakses pada 3 april 2013, 23:13)

http://regional.kompas.com (diakses pada 3 mei 2013, 15:23)

http://regionalinvestment.bkpm.go.id/newsipid/id/demografipendudukj

kel.php?ia=1174&is=37 (diakses pada 3 april 2013, 22:12)

http://www.kemendagri.go.id (diakses pada 18 april 2013, 09:52)

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Page 20: ANALISIS FRAMING TERHADAP BERITA LARANGAN DUDUK ... · Perempuan Saat Dibonceng Sepeda Motor Di Kota Lhokseumawe (Studi Terhadap Surat Kabar Serambi Indonesia Dan Rakyat Aceh Dengan

Sumber Lain:

Fatimah, Siti. (2012). Pemberitaan Rencana Kenaikan Harga BBM

Bulan April 2012 Di HUKompas dan Pikiran Rakyat (Edisi 15 Maret 2012). Skripsi pada Sekolah Komunikasi Multimedia

Institut Manajemen Telkom. Bandung: tidak diterbitkan.

Simanjuntak, Efron Paulus. (2009). Konstruksi Berita Penyergapan Noordin M. Top. Skripsi pada Departemen Ilmu Komunikasi

USU. Medan: tidak diterbitkan.

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Tugas Akhir - 2013

Fakultas Komunikasi dan Bisnis Program Studi S1 Ilmu Komunikasi