03-Aisyah-Herawati

20
1. Ditemukan di dalam kolam sekelompok organisme yang terdiri atas ikan mas, hydrilla dan microorganisme dengan air yang terlihat keruh. Tingkatan organisasi kehidupan tersebut termasuk... A. Populasi B. Individu C. Komunitas D. Kosistem E. Biosfer Pembahasan : Di dalam kolam sekelompok organisme yang terdiri atas ikan mas, hydrilla dan microorganisme dengan air yang terlihat keruh menunjukkan tingkatan oraganisasi kehidupan yang disebut komunitas. Komunitas yaitu beberapa populasi yang hidup bersama dan yang saling berinteraksi pada daerah tertentu. (Ujian Nasional 2004/2005) 2. Di bawah ini ada beberapa bakteri : 1) Vibrio comma 2) Acetobacter xylinum 3) Treponema pallidum 4) Clostridium tetani Yang termasuk bakteri patogen bagi manusia adalah... A. 1, 2, dan 3 B. 2, 3, dan 4 C. 1, 3, dan 4 D. 1, 2, dan 4 E. Semua benar Pembahasan : Bakteri patogen adalah bakteri yang merugikan manusia. Contohnya adalah Salmonella typhosa (tifus), Mycobacterium tuberculosis (TBC), Vibrio comma (kolera), Treponema pallidum (sifilis), Clostridium tetani (tetanus). 3. Saccharomyces adalah jamur bersel satu dari golongan Ascomycotina yang berperan dalam pembuatan minuman air keras. Saccharomyces mampu mengubah... A. Glikogen menjadi alkohol B. Ragi menjadi alkohol Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 1

description

YAA

Transcript of 03-Aisyah-Herawati

Page 1: 03-Aisyah-Herawati

1. Ditemukan di dalam kolam sekelompok organisme yang terdiri atas ikan mas, hydrilla dan microorganisme dengan air yang terlihat keruh. Tingkatan organisasi kehidupan tersebut termasuk...A. PopulasiB. IndividuC. KomunitasD. KosistemE. Biosfer

Pembahasan :

Di dalam kolam sekelompok organisme yang terdiri atas ikan mas, hydrilla dan microorganisme dengan air yang terlihat keruh menunjukkan tingkatan oraganisasi kehidupan yang disebut komunitas. Komunitas yaitu beberapa populasi yang hidup bersama dan yang saling berinteraksi pada daerah tertentu.

(Ujian Nasional 2004/2005)

2. Di bawah ini ada beberapa bakteri :1) Vibrio comma2) Acetobacter xylinum3) Treponema pallidum4) Clostridium tetani

Yang termasuk bakteri patogen bagi manusia adalah...

A. 1, 2, dan 3B. 2, 3, dan 4C. 1, 3, dan 4D. 1, 2, dan 4E. Semua benar

Pembahasan :

Bakteri patogen adalah bakteri yang merugikan manusia. Contohnya adalah Salmonella typhosa (tifus), Mycobacterium tuberculosis (TBC), Vibrio comma (kolera), Treponema pallidum (sifilis), Clostridium tetani (tetanus).

3. Saccharomyces adalah jamur bersel satu dari golongan Ascomycotina yang berperan dalam pembuatan minuman air keras. Saccharomyces mampu mengubah...A. Glikogen menjadi alkoholB. Ragi menjadi alkoholC. Amilum menjadi alkoholD. Tepung menjadi alkoholE. Glukosa menjadi alkohol

Pembahasan :

Saccharomyces adalah jamur yang berperan dalam pembuatan minuman keras, karena pada Saccharomyces mengandung enzim yang berperan menguraikan amilum menjadi alkohol.

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 1

Page 2: 03-Aisyah-Herawati

4. Di dalam klasifikasi, jeruk bali (Citrus maxima), jeruk nipis (Citrus auron tifolia), dan jeruk keprok (Citrus nobilis) termasuk dalam satu kelompok, yaitu pada tingkat....A. SpesiesB. GenusC. FamiliaD. OrdoE. Kelas

Pembahasan :

Jeruk bali, jeruk nipis, dan jeruk koprok termasuk dalam satu kelompok yang sama pada tingkat genus.

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

5. Usaha-usaha berikut yang tidak termasuk melestarikan SDA hayati adalah...A. Mendaur ulang penggunaan lembagaB. Menjaga habitat asli hewan-hewan tertentuC. Memelihara kebun botaniD. Melakukan penghijauan di hutan-hutanE. Mencegah polusi

Pembahasan :

Yang bukan termasuk usaha pelestarian SDA hayati adalah mendaur ulang penggunaan tembaga.

(Ujian Akhir Nasional 2001/2002)6. Ciri-ciri Bassidiomycotina adalah...

A. Semua anggotanya bersifat makropis dan saprofitB. Semua hifanya berinti satu dan bersifat diploidC. Hifanya bercabang-cabang, tidak bersekat, dan bersifat dikariotikD. Basidiospora dan konidiospora sebagai hasil generatif dan vegetatifE. Basidium berbentuk papan, payung, benang, atau seperti kuping

Pembahasan :

Ciri-ciri Bassidiomycotina adalah :

Hifa bersekat Reproduksi aseksual dengan tunas, konidia, dan fragmentasi. Reproduksi seksual dengan basidium yang berbentuk papan, payung, benang,

lembaran yang berliku-liku atau seperti payung.(Ujian Akhir Nasional 2001/2002)

7. Berikut ini adalah fase-fase dari daur hidup Fasciola hepatica :1) Mirasidium2) Telur3) Sporokis4) Redia5) Cacing dewasa6) Serkaria7) Metaserkaria

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 2

Page 3: 03-Aisyah-Herawati

Urutan fase-fase pada cacing adalah...

A. 2-1-3-7-6-4-5B. 2-1-4-7-6-3-5C. 2-1-4-3-7-6-5D. 2-1-3-4-6-7-5E. 2-3-4-5-7-6-1

Pembahasan :

Daur hidup Fasciola hepatica

Telur → mirasidium → sporokis → redia → serkaria → metaserkaria→ cacing dewasa

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

8. Ciri-ciri dari hewan vertebrata:1) Mempunyai kulit yang berlendir dan tidak bersisik2) Jantung 3 ruang yaitu 2 atrium 1 ventrikel

3) merupakan hewan berdarah dingin (poikiloterm)4) berkembang biak dengan cara melepaskan telurnya dan dibuahi oleh yang jantan di luar

tubuh induknya (pembuahan eksternal)

Hewan yang dimaksud adalah...

A. ReptilB. MamaliaC. AvesD. AmfibiE. PiscesPembahasan :

Amfibia mempunyai ciri-ciri:

Tubuh diselubungi kulit yang berlendir Merupakan hewan berdarah dingin (poikiloterm) Mempunyai jantung yang terdiri dari tiga ruangan yaitu dua serambi dan satu bilik Mempunyai dua pasang kaki dan pada setiap kakinya terdapat selaput renang yang

terdapat di antara jari-jari kakinya dan kakinya berfungsi untuk melompat dan berenang

Matanya mempunyai selaput tambahan yang disebut membrana niktitans yang sangat berfungsi waktu menyelam

Pernapasan pada saat masih kecebong berupa insang, setelah dewasa alat pernapasannya berupa paru-paru dan kulit dan hidungnya mempunyai katup yang mencegah air masuk ke dalam rongga mulut ketika menyelam

Berkembang biak dengan cara melepaskan telurnya dan dibuahi oleh yang jantan di luar tubuh induknya (pembuahan eksternal).

9. Dalam sebuah rantai makanan, aliran energi dimulai dari...A. Sinar matahariB. Tumbuhan hijauC. KonsumenD. PenguraiE. Panas bumi

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 3

Page 4: 03-Aisyah-Herawati

Pembahasan :

Rantai makanan adalah perpindahan energi dari organisme yang satu ke organisme yang lain melalui proses memakan dan dimakan dengan urutan tertentu.

Aliran energi adalah perpindahan energi dari satu organisme yang satu ke organisme yang lain dalam suatu ekosistem aliran energi hanya memiliki satu arah sehingga tidak mengalami siklus. Aliran energi dimulai dari sinar matahari→ produsen → konsumen.

(Ujian Nasional 2004/2005)

10. Perhatikan diagram daur biogeokimia unsur C berikut ini !Atmosfer

XBakteri Tumbuhan Hewan Perombak

Senyawa di bumi

Karbonat+kapur Baha bakar fosilDalam gunung api

Proses yang terjadi pada X adalah...A. FotosintesisB. RespirasiC. MatiD. PembakaranE. Pengendapan Pembahasan :

Yang terjadi pada X adalah respirasi.

(Ujian Akhir Nasional 2001/2002)

11. Perhatikan dampak dari permasalahn lingkungan berikut ini !1) Suhu udara di permukaan bumi meningkat2) Menurunnya kualitas tanah 3) Mengganggu sistem pernapasan4) Pertumbuhan tumbuhan airDampak penggunaan CO2 bagi ekosistem ditunjukkan oleh nomor...A. 1 dan 2B. 1 dan 3C. 2 dan 3D. 2 dan 4E. 3 dan 4Pembahasan :Kadar CO2 yang terlampau tinggi di udara dapat menyebabkan suhu udara di permukaan bumi meningkat dan dapat mengganggu sistem pernapasan.

12. Parnyataan yang paling tepat untuk Retikulum endoplasma adalah...A. Organel terbesar di dalam sitoplasmaB. Organel kecil di dalam sel yang tersusun atas protein dan ARNC. Sepasang badan silinder dan merupakan satu kesatuanD. Sistem membran yang komplek membentuk jaring-jaring kerja disitoplasmaE. Berperan dalam sintesa protein, sintesa lemak, dan transport materi di dalam selPembahasan :Retikulum endoplasma (RE) merupakan sistem membran yang embentuk jalinan rongga-rongga pipih yang disebut sisterna. RE dapat dibedakan atas :

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 4

Page 5: 03-Aisyah-Herawati

RE halus berfungsi untuk transpor dan sintesa lemak dan stereoid. RE kasar bila padanya menempel ribosom berfungsi untuk transpor dan sintesa

protein.(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

13. Mitokondria merupakan salah satu organel sel yang berfungsi sebagai berikut...A. Sintesis proteinB. Menghasilkan enzimC. Menyimpan cadangan makananD. Membentuk senyawa organikE. Respirasi selPembahasan :

Mitokondria adalah salah satu organel sel yang berfungsi sebagai tempat terjadinya respirasi sel.

(Ujian Nasional 2004/2005)

14. Jaringan pada tumbuhan yang berfungsi untuk pengangkutan air dan unsur hara adalah...A. EpidermisB. KorteksC. ParenkimD. FloemE. XilemPembahasan :

Xilem merupakan bagian dari jaringan pengangkut yang berfungsi mengangkut mengangkut dan menghantarkan air dan garam mineral ke jaringan lainnya.

(Ujian Nasional 2003/2004)

15. Hubungan antar tulang-tulang pada siku, lutut, dan ruas-ruas jari membentuk...A. Sendi putarB. Sendi peluruC. Sendi pelanaD. Sendi engselE. Sendi rotasiPembahasan :

Hubungan antar tulang-tulang pada siku, lutut, dan ruas-ruas jari membentuk sendi engsel.

16. Perhatikan skema proses pembekuan darah berikut :mengeluarkan

Trombosit pecah (1)faktor anti hemofili

(2) Trombositvitamin K

(3) FibrinKomponen 1, 2, dam 3 adalah...A. Protrombin, trombokinase, ion CaB. Tromboplastin, ion kalsium, protombinC. Trombokinase, protrombin, fibrinogenD. Triboplastin, fibrinogen, potrombinE. Protrombin, ion Ca, fibrinogen

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 5

Page 6: 03-Aisyah-Herawati

Pembahasan :

Proses pembekuan darah, yaitu trombosit pecah mengeluarkan tromboplastin (trombokinase) dengan bantuan anti hemofili tromboplastin menguraikan prtombin menjadi trombin denga vitamin K trombin menguraikan fibrinogen menjadi fibrin. Fibrin berupa benang halus yang menghalangi keluarnya plasma darah.

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

17. Bila hati tidak mampu menghasilkan empedu, maka akan menimbulkan gangguan pada...A. Pencernaan lemakB. Pencernaan karbohidratC. Pencernaan proteinD. Kadar gula darahE. Kadar kolesterol darahPembahasan :

Bila hati tidak mampu menghasilkan empedu, maka akan menimbulkan gangguan pada proses pencernaan protein.

(Ujian Akhir Nasional 2001/2002)

18. Gangguan dalam pengangkutan oksigen ke jaringan atau gangguan penggunaan oksigen oleh jaringan disebut...A. AsfiksiB. SinusitisC. RinitisD. BronkitisE. Pleuritis

Pembahasan :

Asfiksi adalah gangguan dalam pengangkutan oksigen ke jaringan atau gangguan penggunaan oksigen oleh jaringan. Asfiksi bisa disebabkan oleh keracunan karon monoksida.

(1001 SPMB Biologi-1998, Rayon B)

19. Organ tubuh manusia yang mempunyai fungsi filtrasi dan reabsorbsi adalah...A. HatiB. GinjalC. KulitD. UsusE. Paru-paru

Pembahasan :

Pada glomerulus di ginjal terjadi proses filtrasi dan pada tubula kontorti terjadi proses reabsorpsi zat-zat yang masih diperlukan oleh tubuh dari filtrat Malpighi.

(1001 SPMB Biologi-1996, Rayon C)

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 6

Page 7: 03-Aisyah-Herawati

20. Memfokuskan cahaya adalah fungsi dari dari bagian mata yang disebut...A. KorneaB. IrisC. LensaD. RetinaE. Sklera

Pembahasan :

Fungsi lensa mata adalah mengatur fokus cahaya, sehingga cahaya jatuh tepat pada bintik kuning retina. Untuk melihat objek yang jauh (cahaya datang dari jauh), lensa mata akan menipis. Sedangkan untuk melihat objek yang dekat (cahaya datang dari dekat), lensa mata akan menebal.

21. Dari proses oogenesis akan dihasilkan...A. Satu ovum dan satu polositB. Satu ovum dan dua polositC. Satu ovum dan tiga polositD. Dua ovum dan dua polositE. Tiga ovum dan satu polosit

Pembasahan : Proses oogenesis

Oogenesis

Oosit primer

Oosit sekunder Badan polar

Ootid Badan polar Badan polar Badan polar

Ovum

(1001 SPMB Biologi-1997, Rayon C)

22. Pertahanan yang berupa zat-zat kimia yang akan menangani mikroba yang lolos dari pertahanan fisik disebut...

A. Pertahanan fisikB. Pertahanan mekanisC. Pertahanan biokimiaD. Pertahanan humoralE. Pertahanan selular

Pembahasan :

Pertahanan biokimia ini adalah pertahanan yang berupa zat-zat kimia yang akan menangani mikroba yang lolos dari pertahanan fisik. Pertahanan ini dapat berupa pH asam yang dikeluarkan oleh kelenjar keringat, asam lambung yang diproduksi oleh lambung, air susu, dan saliva.

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 7

Page 8: 03-Aisyah-Herawati

23. Tabel berikut berisi hasil percobaan pertumbuhan tanaman di tempat terang dan gelap.

Hari Tinggi tanaman (cm)Terang Gelap

1 2.5 62 4.5 163 5 22.54 5.5 28

Kesimpulan yang sesuai dari data pada tabel di atas adalah..A. Adanya pupuk yang mempengaruhi pertumbuhan tanamanB. Pertumbuhan tanaman akan cepat jika dalam keadaan terangC. Pertumbuhan tanaman akan terhambat jika dalam keadaan gelapD. Cahaya tidak mempengaruhi pertumbuhan tanamanE. Cahaya mempengaruhi pertumbuhan tanamanPembahasan :Cahaya dapat mempengaruhi proses pertumbuhan dan perkembangan tanaman. Proses pertumbuhan dan perkembangan  tanaman membutuhkan cahaya. Namun, banyak sedikitnya cahaya yang dibutuhkan tiap tanaman berbeda-beda. Tanaman yang diletakan ditempat gelap dan terang akan mempunyai perbedaan. Tanaman yang terkena cahaya matahari secara langsung (terang) pertumbuhannya lebih lambat, daunnya lebar & tebal, berwarna hijau, batang tegak, kokoh. Sedangkan, tanaman yang tidak terkena cahaya matahari (gelap) pertumbuhannya lebih cepat tinggi (etiolasi) dan daunnya tipis, berwarna pucat, batang melengkung tidak kokoh. Hal ini terjadi karena cahaya memperlambat/menghambat kerja hormon auksin dalam pertumbuhan meninggi (primer).

24. Enzim merupakan protein yang berperan sebagai biokatalisator dalam berbagai reaksi metabolisme dalam berbagai reaksi metabolisme sel. Sifat enzim adalah...A. Memerlukan suasana asamB. Bekerja spesifikC. Memerlukan suhu tinggiD. Memecah berbagai macam substratE. Menyusun berbagai macam substratPembahasan :Enzim adalah biomolekul berupa protein yang berfungsi sebagai katalis (senyawa yang mempercepat proses reaksi tanpa habis bereaksi) dalam suatu reaksi kimia organik.Sifat-sifat enzim adalah bekerja secara khusus (spesifik), dapat digunakan berulang kali, dan rusak bila suhu tinggi.

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

25. Tempat berlangsungnya dan jumlah ATP yang dihasilkan pada tahapan transpor elektron adalah...A. Mitokondria, 2 ATPB. Sitoplasma, 2 ATPC. Mitokondria, 6 ATPD. Sitoplasma, 34 ATPE. Mitokondria, 34 ATPPembahasan :Pada tahapan transpor elektron terjadi di dalam mitokondria dan menghasilkan energi sebanyak 34 ATP.

(Ujian Akhir Nasional 2001/2002)

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 8

Page 9: 03-Aisyah-Herawati

26. Transpor elektron yang berlangsung di dalam mitokondria, prosesnya akan berakhir setelah elektron H+ bereaksi dengan oksigen yang berfungsi sebagai akseptor terakhir yang akan membentuk...A. CO2

B. H2OC. Asam piruvatD. Energi terkecilE. EnergiPembahasan : Transpor elektron yang berlangsung di dalam mitokondria, berakhir setelah oksigen sebagai akseptor (penerima H+) terakhir, bereaksi dengan hidrogen yang akan membentuk uap air (H2O).

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

27. Di bawah ini merupakan pernyataan yang benar dari proses fotosintesis, kecuali...A. Reaksi gelap memanfaatkan CO2 untuk bentuk glukosaB. O2 yang terbentuk berasal dari pemecahan H2OC. Hasil reaksi terang adalah O2

D. Cahaya bukan merupakan faktor penting karena justru klorofillah yang harus senantiasa ada

E. H2O yang dimanfaatkan diambil dari dalam tanahPembahasan :

Fotosintesis merupakan suatu proses anabolisme yang memanfaatkan energi cahaya matahari untuk mengubah bahan anorganik (CO2 dan H2O) menjadi senyawa organik (karbohidrat) pada sel-sel berklorofil.

Fotosintesis terjadi melalui dua tahap, yaitu reaksi terang dan reaksi gelap. Pada reaksi terang terjadi pemecahan molekul air (H2) menjadi oksigen (O2) dan

hidrogen (H+). Reaksi gelap terjadi fiksasi (pengikatan) CO2 menghasilkan senyawa organik atau

karbohidrat.(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

28. Perbedaan yang terlihat pada fermentasi asam laktat dengan fermentasi alkohol ialah bahwa fermentasi alkohol...A. Prosesnya membutuhkan oksigenB. ATP yang dihasilkan jumlahnya lebih banyakC. Terjadi tanpa bantuan mikroorganismeD. Senyawa yang dihasilkan berasal dari asam asetatE. Tidak dibutuhkan tambahan elektronPembahasan :Perbedaan yang terlihat pada fermentasi asam laktat dengan fermentasi alkohol, yaitu :

Fermentasi asam laktat (asam susu) dimulai dengan glikolisis yang menghasilkan asam piruvat. Asam piruvat ini akan mengalami perubahan menjadi asam laktat.

Fermentasi alkohol, yaitu fermentasi yang berupa perubahan NADH menjadi NAD+. Pada beberapa mikroorganisme pelepasan energi dapat terlaksana karena asam piruvat diubah menjadi asam asetat dan CO2, kemudian asam asetat diubah menjadi alkohol.

(Ujian Akhir Nasional 2001/2002)

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 9

Page 10: 03-Aisyah-Herawati

29. Gambar di bawah ini merupakan struktur molekul ADN yang dibentuk oleh suatu polinukleotida:P P

gula – basa N – basa N – gulaP P

gula – basa N – basa N – gulaP P

gula – basa N – basa N – gulaP P

gula – basa N – basa N – gulaP

PJumlah nukleotida pada gambar tersebut adalah...A. 4B. 6C. 8D. 5E. 7Pembahasan :Jumlah nukleotida pada struktur molekul ADN tersebut adalah 8 nukleotida terdiri atas posfat, gula, dan basa N (T, A, G, S).

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

30. Berikut adalah tahapan-tahapan sintesa protein :1) ARNt membawa asam amino2) Asam amino berderet-deret sesuai dengan kodon3) ARNd meninggalkan inti menuju ribosom4) ADN membentuk ARNd5) ARNt bergabung dengan ARNd di ribosomUrutan tahapan sintesa protein yang benar adalah...A. 1-2-3-4-5B. 2-3-4-5-1C. 3-2-1-5-4D. 4-3-1-5-2E. 5-4-3-2-1Pembahasan ;Urutan tahapan sintesa protein :(4) ADN membentuk ARNd(3) ARNd meninggalkan inti menuju ribosom(1) ARNt membawa asam amino(5) ARNt bergabung dengan ARNd di ribosom(2) Asam amino berderet-deret sesuai dengan kodon

(Ujian Nasional 2004/2005)

31. Berikut ini adalah beberapa gambaran tentang tahapan pembelahan meiosis :1) Nukleus tidak lagi dapa dilihat2) Benang benar kromatin memendek3) Terlihat adanya sepasang bangunan yang disebut sentriol4) Semua kromatida mengatur diri di bidang pembelahan5) Kromatid berpisah menuju kutub yang berlawanan6) Nukleus dapat dilihat kembali

Yang terjadi pada profase adalah...

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 10

Page 11: 03-Aisyah-Herawati

A. 2-3-4B. 3-4-5C. 3-4-6D. 1-2-3E. 4-5-6Pembahasan :Pembelahan mitosis terjadi melalui empat tahap, yaitu profase, matafase, anafase, dan telofase.Pada profase terjadi perubahan pada benang-benang kromatin memendek dan menebal membentuk kromosom, nukleus tidak terlihat lagi, dan sudah terbentuk sentriol di kedua kutub pembekahan.

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

32. Gen C menumbuhkan pigmen, gen c tidak menumbuhkan pigmen individu CcPp bergenotip ungu. Apabila induk bunga merah (CCpp) disilangkan dengan induk bunga putih (ccPP), perbandingan fenotip pada F2 adalah...A. 9:3:3:1B. 9:3:4C. 9:7D. 12:3:1E. 15:1Pembahasan :P : CCpp >< ccPP

(merah) (putih)G : Cp cPF1 : CcPp (ungu)P : CcPp >< CcPpF2 : 3 C- 3 P- = 9 C-P- = 9 ungu

1 pp = 3 C-pp = 3 merah1 cc 3 P- = 1 ccP- = 3 putih

1 pp = 1 ccpp = 1 putihJadi rasio fenotip F2 = ungu : merah : putih = 9 : 3 : 4

(Ujian Nasional 2004/2005)

33. Jika B (hitam) epistasis terhadap K (kuning) yang hipostasis, maka persilangan antara gandum berkulit biji hitam (BBkk) dan gandum biji kuning (bbKK) dan F1nya dibiarkan terjadi persilangan, maka F2 akan menghasilkan rasio fenotip hitam:kuning:putih dengan perbandingan...

A. 9:4:3B. 9:3:4C. 12:1:3D. 12:3:1E. 3:1:12

Pembahasan :P : BBkk >< bbKK

(hitam) (putih)G : Bk bKF1 : BbKk (hitam)P : BbKk >< BbKkF2 : 3 B- 3 K- = 9 B-K- = 9 hitam

1 kk = 3 B-kk = 3 hitam1 bb 3 K- = 1 bbK- = 3 kuning

1 kk = 1 bbkk = 1 putihJadi rasio fenotip F2 = hitam ; kuning : putih = 12 : 3 :1

(Ujian Nasional 2004/2005)

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 11

Page 12: 03-Aisyah-Herawati

34. Seorang murid menderita penyakit keturunan. Murid tersebut memiliki silsilah keluarga sebagai berikut :

= murid laki-laki penderitaBerdasarkan gambar silsilah, penyakit tersebut diebabkan oleh...A. Gen resesif pada autosomB. Gen dominan pada autososmC. Gen resesif pada kromosom-xD. Gen dominan pada kromosom-xE. Gen pada kromosom-yPembahasan :Berdasarkan peta silsilah, penyakit tersebut disebabkan oleh gen resesif yang terpaut seks pada kromosom-x.

(Ujian Akhir Nasional 2001/2002)

35. Hal berikut yang merupakan keuntungan pembuatan bibit unggul dengan penyinaran radio aktif (mutasi) adalah...A. Prosesnya pendekB. Hasilnya pastiC. Prosesnya amanD. Tidak timbul kerusakanE. Sifat unggul diwariskanPembahasan :Keuntungan pembuatan biji unggul melalui mutasi dengan penyinaran radioaktif, yaitu prosesnya lebih cepat.

(Ujian Akhir Nasional 2001/2002)

36. Stanley Miller menggunakan campuran gas metana, hidrogen, amonia, dan air dalam percobaannya. Dari hasil percobaan tersebut, Miller membuktikan bahwa...A. Teori abiogenesis adalah benarB. Kehidupan pertama terjadi di daratanC. Makhluk hidup pertama terjadi di udaraD. Energi listrik diperlukan untuk membentuk makhluk hidupE. Asam amino merupakan dasar dari suatu kehidupanStanley Miller merupakan campuran gas metana, hidrogen, amonia, dan air dalam percobaannya untuk membuktikan proses terbentuknya senyawa organik berupa glukosa, basa, asam lemak, dan asam amino yang merupakan komponen biokimia penting dalam organisme.

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

37. Pernyataan tentang asal-usul kehidupan yang berkaitan dengan evolusi biologi adalah...A. Makhluk hidup penghuni bumi berasal dari zarah yang menyerupai telurB. Molekul CH4, NH3, H, dan H2O yang terdapat dalam atmosfer bumi merupakan

komponen penting dalam tubuhC. Makhluk hidup dan materi pembentukannya merupakan bagian integral dari alam semestaD. Proses perkembangan makhluk hidup ditentukan semata-mata oleh persenyawaan CH4,

NH3, H2O, dan H2

E. Makhluk hidup penghuni bumi berasal dari spora kehidupan

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 12

Page 13: 03-Aisyah-Herawati

Pembahasan :Asal-usul kehidupan yang berkaitan dengan evolusi biologi, yaitu bahwa molekul CH4, NH3, H, dan H2O yang terdapat dalam atmosfer bumi merupakan komponen penting dalam tubuh makhluk hidup.

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

38. Pengembangan teknologi hibridoma, sebagai salah satu bentuk bioteknologi untuk menghasilkan...A. VaksinB. AntibiotikC. AntibodiD. Antibodi monoklonalE. AntigenPembahasan :Hibridoma adalah sel yang dihasilkan dengan cara fusi atau penggabungan dua sel yang berbeda.Dalam hal ini hibridoma diuat dengan cara fusi antibodi tunggal penghasil B dari limpa dengan sel mieloma. Mieloma adalah sejenis kanker ganas dan membelah terus, sel-sel B akan menghasilkan antibodi tunggal (antibodi monoklonal).

(Ujian Akhir Nasional 2002/2003)

39. Manfaat kultur jaringan adalah untuk memperoleh...A. Hasil yang bervariasi dari tanaman jenis unggulB. Keturunan yang sifatnya unggul dalam jumlah besarC. Tanaman jenis baru yang tahan hamaD. Individu baru dalam jumlah besar dalam waktu relatif singkatE. Individu baru yang cepat berkembang biakPembahasan :Manfaat kultur jaringan adalah :

Untuk mendapatkan bibit yang banyak Untuk mendapatkan bibit dalam waktu singkat Untuk mendapatkan sifat yang identik dengan induknya atau sesuai yang dikehendaki

(Prediksi Ujian Nasional 2005/2006)

40. Permasalahan-permasalahan berikut dapat diatasi dengan rekayasa genetika, kecuali...A. Membentuk sifat baru pada organisme tertentuB. Membentuk enzim baru pada organisme tertentuC. Mengobati penyakit infeksi baru pada organisme tertentuD. Membentuk kemampuan baru pada organisme tertentuE. Mencegah munculnya penyakit keturunan baru pada organisme tertentu

Pembahasan :

Permasalahan-permasalahan berikut dapat diatasi dengan rekayasa genetika adalah : Membentuk sifat baru pada organisme tertentu Membentuk enzim baru pada organisme tertentu Mengobati penyakit infeksi baru pada organisme tertentu Membentuk kemampuan baru pada organisme tertentu

(Prediksi Ujian Nasional 2005/2006)

Tugas Biologi (Aisyah Herawati) | 13